Resep Hidangan dan Cara Masak Tumis Terong Poyah yang Enak dan Sederhana

Makan siang anda akan sangat nikmat apabila menambahkan menu yang satu ini.

Tumis terong poyah merupakan salah satu olahan terong yang bisa anda coba buat di rumah. Tumisan ini dibuat dengan aneka bumbu serta rempah yang beragam, dimana bumbu dan rempah tersebut membuat hidangan tumis ini menjadi khas.

Tumisan ini diyakini memiliki cita rasa yang begitu enak. Bumbu yang meresap ke dalam terong membuat terong menjadi lebih gurih. Bahkan setiap gigitannya akan membuat anda ketagihan dan ingin terus menerus memakannya.

Tumis terong poyah ini bisa anda buat sendiri di rumah. Proses membuatnya sederhana sekali, terong bisa anda beli dengan harga terjangkau, serta rempah dan bumbu yang dibutuhkannya pun mudah ditemukan.

Nah, untuk mengetahui apa saja resep dan seperti apa cara membuat tumis terong poyah, anda bisa langsung saja simak resep dan cara membuatnya pada pembahasan yang kami sajiikan di bawah ini.

Resep tumis terong poyah

Nama Resep

Resep Hidangan dan Cara Masak Tumis Terong Poyah yang Enak dan Sederhana

4.7 135

Waktu Memasak

Persiapan:

Memasak:

Total:

Jumlah Porsi

4 Orang

Bahan dan Bumbu Untuk Masak Tumis Terong Poyah yang Enak dan Sederhana

Bahan dan Bumbu Utama Tumis Terong Poyah

  • 4 buah atau 350 gram terong ungu
  • Minyak goreng secukupnya
  • 100 gram kelapa

Bumbu Tumis Terong Poyah

  • 1 cm jahe
  • 1 batang daun bawang
  • Garam secukupnya
  • 250 ml air
  • Gula pasir secukupnya

Bumbu Halus Tumis Terong Poyah

  • 8 butir bawang merah
  • 1/4 sendok teh terasi
  • 2 butir kemiri
  • 1/4 sendok teh merica
  • 2 buah cabai merah
  • 3 siung bawang putih
  • 1/4 sendok teh jintan
  • 2 cm kunyit
  • 1 batang serai
  • 2 buah kapulaga

Baca Juga  Resep Masakan dan Cara Memasak Tumis Sayur Terong/Terung Dengan Ikan Pindang yang Gurih dan Nikmat

Bahan Pelengkap

Bawang merah goreng secukupnya

Cara Masak Tumis Terong Poyah yang Enak dan Sederhana

Cara Menyiapkan Bahan dan Bumbu Tumis Terong Poyah

  1. Pertama-tama, belah masing-masing terong menjadi dua bagian. Lalu cuci sampai bersih. Kemudian, rendam dengan menggunakan larutan air garam.
  2. Memarkan jahe.
  3. Potong serong duan bawang.
  4. Haluskan semua bumbu halus yang yang telah ditentukan di atas. Gunakan blender agar lebih praktis serta tekstur bumbu yang didapatkan lebih halus.

Cara Mengolah Kelapa

  • Ambil kelapa yang telah anda siapkan.
  • Setelah itu, parut kelapa tersebut.
  • Jika sudah, sangrai kelapa dan haluskan.

Cara Membuat Tumis Terong Poyah

  1. Panaskan minyak goreng secukupnya pada wajan. Jika minyak goreng telah panas, masukan bumbu halus dan jahe. Tumis semuanya sampai harum.
  2. Setelah itu, masukan terong ungu yang telah dipotong-potong. Aduk-aduk sampai terong layu.
  3. Tambahkan kelapa yang telah diparut. Aduk sampai rata.
  4. Tambahkan air dengan takaran seperti yang telah ditentukan. Aduk sampai merata.
  5. Tambahkan bumbu seperti gula pasir dan garam. Aduk-aduk sampai bumbu larut dan masak sampai matang dan kental.
  6. Tambahkan daun bawang. Aduk-aduk sampai rata.
  7. Setelah itu, angkat dan sajikan pada piring atau tempat saji yang telah disiapkan. Taburi bersama dengan bawang merah goreng.

Tumis terong poyah telah siap disantap. Santap tumisan ini dalam keadaan panas dengan ditemani nasi putih hangat. Tambahkan lauk pauk lainnya sesuai selera agar lebih lengkap.

Itulah resep dan cara memasak tumis terong poyah. Sederhana bukan? Setelah mengetahui resep ini jangan lupa untuk membagikan kepada teman-teman anda dengan menekan tombol share.

Tinggalkan komentar