Resep dan Cara Membuat Pancake Sayur Kornet yang Nikmat dan Spesial

Bingung mencari-cari menu sarapan untuk si kecil?

Atau bosan dengan menu yang itu-itu saja? Wah..wah..wah..jangan pusing bunda, kali ini kami akan jelaskan sebuah resep yang akan dapat ibu buat dirumah dengan mudah. Resep kali ini adalah resep istimewa dengan kandungan gizi yang baik yang bisa disajikan untuk si buah hati.

Simak seperti apa yuk resep membuat sajian pancake sayur kornet yang nikmat dan special dibawah ini.

pancake kornet

Nama Resep

Resep dan Cara Membuat Pancake Sayur Kornet yang Nikmat dan Spesial

4.8 865

Waktu Memasak

Persiapan:

Memasak:

Total:

Jumlah Porsi

2 Porsi

Bahan-Bahan yang Diperlukan Untuk Membuat Pancake Sayur Kornet yang Nikmat dan Spesial

Bahan-Bahan Pancake:

  • 100 gram tepung terigu
  • 1/2 sendok teh baking powder
  • 2 sendok makan saus tomat
  • 1/4 sendok teh garam
  • 1 sendok teh gula pasir
  • 2 butir telur
  • 125 ml susu cair

Bahan Isian Pancake:

  • 1 siung bawang putih
  • 75 gram kol
  • 1/4 sendok teh merica bubuk
  • 50 gram kornet
  • 1/2 sendok teh garam
  • 75 gram wortel
  • 1 sendok makan minyak untuk menumis

Cara Membuat Pancake Sayur Kornet yang Nikmat dan Spesial

Cara Membuat Isian Pancake:

  1. Untuk yang pertama kita akan buat terlebih dahulu isian pancake. Caranya adalah dengan mengiris bawang putih terlebih dahulu dengan menggunakan pisau iris halus bahan yang satu ini. Atau digeprek dan dicincang dengan halus sampai bahan ini berubah menjadi potongan-potongan kecil.
  2. Kemudian untuk bahan kol, silahkan cuci terlebih dahulu bahan yang satu ini dan iris-iris sampai halus sampai bahan ini menjadi potongan yang kecil. Gunakan pisau untuk memotong bahan ini secara merata dan tampung dalam sebuah wadah untuk kemudian sisihkan sementara.
  3. Setelah itu, untuk wortel kupas terlebih dahulu bagian kulit wortel dengan menggunakan pisau sampai bersih. Atau bila anda ingin lebih mudah maka gunakan alat pengupas wortel. Seteleh wortel dikupas, lanjutkan dengan mengiris wortel sampai halus secara merata. Masukkan dalam wadah dan sisihkan sementara.
  4. Untuk kornet, buka bagian kaleng kornet lalu tumis pada wajan dengan diberikan sedikit minyak goreng atau dengan menggunakan margarin sampai kornet menjadi lebih kering dan berubah warnanya menjadi lebih matang. Angkat dan sisihkan dalam wadah.
  5. Untuk membuat isian bisa dilakukan dengan menyiapkan wajan dan berikan sedikit minyak goreng kedalamnya.
  6. Lalu tumis bawang putih sampai harum, setelah itu masukan kol dan wortel yang telah dipotong halus. Aduk-aduk bahan ini secara merata sampai layu.
  7. Berikan merica bubuk dan bumbu garam lalu aduk-aduk sampai matang. Masukkan kornet kedalamnya dan aduk-aduk sampai tercampur secara merata. Angkat dan sisihkan sementara.

Baca Juga  Resep dan Cara Membuat Cheese Pancake dengan Saus Blueberry yang Enak dan Sedap

Cara Membuat Pancake:

  1. Untuk membuat pancake lakukan dengan mengayak tepung bersama dengan baking powder. Aduk-aduk dan ayam bahan ini dengan menggunaka saringan.
  2. Kocok lepas telur bersama dengan gula pasir dan juga garam. Aduk-aduk secara merata dan masukkan susu cair kedalamnya. Aduk merata.
  3. Tuangkan adonan ini sedikit demi sedikit kedalam adonan tepung terigu dan aduk sampai tercampur secara merata.
  4. Siapkan wajan dan berikan dengan olesan margarin tunggu sampai wajan menjadi lebih panas secara merata.
  5. Sendokkan adonan kedalam wajan dan masak sampai mengembang dan matang. Setelah itu, balikkan dan angkat bila sudah matang.

Sajikan dalam piring saji dan berikan bahan isian dibagian tengahnya. Lapisi dengan pancake lainnya.

Sajikan dalam piring dan hidangkan untuk anda nikmati.

Jangan lupa bagikan resep ini dengan teman dan sahabat dan berikan pula komentar anda dibawah ini.

Tinggalkan komentar