Resep Masak dan Cara Pembuatan Sayur Pokcoy Telur Puyuh yang Mudah dan Sederhana Namun Sedap nan Nikmat

Salahsatu cara yang bisa anda lakukan untuk mendapatkan sebuah sajian sedap adalah dengan memadukan beberapa bahan yang kemudian dibalut bumbu lezat.

Perpaduan bahan yang tepat dengan bumbu yang juga sedap mampu membuat sajian yang tadinya terkesan biasa menjadi sebuah hidangan baru dan mengembalikan kembali selera makan anda. berbicara mengenai sajian mantap menggoda yang memadukan beberapa bahan, maka salahsatu yang bisa anda coba adalah menu sayur pokcoy telur puyuh.

Bagi anda yang gemar mengkonsumsi sayur mungkin tidak asing dengan sayuran bernama pokcoy atau sawi sendok. Kali ini kita mencoba memadukan pokcoy ini dengan telur puyuh dalam sajian sayur yang pasti bisa membangkitkan selera makan anda.

Bagi anda yang penasaran dengan apa saja bahan yang diperlukan dan bagaimana langkah pembuatannya, maka silahkan menyimak terelebih dahulu menunya di bawah ini!

23

Nama Resep

Resep Masak dan Cara Pembuatan Sayur Pokcoy Telur Puyuh yang Mudah dan Sederhana Namun Sedap nan Nikmat
4.7 115

Waktu Memasak

Persiapan:

Memasak:

Total:

Jumlah Porsi

1 Orang

Bahan yang Dibutuhkan Untuk Mengolah Sajian Sedap dan Mantap Sayur Pokcoy Telur Puyuh yang Paling Enak

Bahan dan Bumbu

  • 1 ikat pakcoy segar, siangi dan bersihkan pakcoy tersebut
  • 1 buah tomat, potong menjadi 4 bagian sama
  • 6 buah telur puyuh, rebus terlebih dahulu
  • 1 sendok makan minyak untuk menumis
  • 4 buah wortel, kupas dan bersihkan
  • ½ sendok teh penyedap rasa ayam
  • 3 butir bawang merah,iris tipis
  • 2 siung bawang putih, iris tipis
  • ½ sendok teh garam halus
  • 800 ml air putih

Langkah Serta Cara PembuatanSAjian Nikmat dan Sedap Sayur Pokcoy Telur Puyuh Paling Enak dan Mantap

Langkah Pengolahan

  1. Ambil sayuran yang telah anda persiapkan, seperti pokcoy dan juga wortel, lalu anda potong kedua jenis sayuran tersebut sesuai dengan selera masing-masing. Sisihkan.
  2. Setelah memotong kemudian anda bisa mempersiapkan wajan dan juga minyak anda. Panaskan dengan menggunakan api sedang.
  3. Mulai tumis bawang putih dan juga wang merah yang anda miliki sampai tercium aroma harum masakan.
  4. Tuang air secara perlahan ke dalam wajan anda, kemudian ikuti dengan memasukan wortel anda. masak sampai empuk.
  5. Tambahkan tomat ke dalam wajan bersama dengan beberapa bahan pendukung lainnya berupa penyedap rasa dan juga garam.
  6. Terakhir barulah anda masukan pokcoy ke dalam wajan masak anda tersebut, dan masak sampai pokcoy tersebut layu.
  7. Setelah layu dan masakan anda matang anda bisa mengangkat sajian anda tersebut.
  8. Letakan di atas piring saji anda yang sudah dipersiapkan sebelumnya.
  9. Hidangkan kepada ornag terdekat anda bersama dengan nasi hangat agar lebih mantap dan juga nikmat.

Baca Juga  Aneka Bumbu dan Resep Masak Pakcoy Saus Tiram Paling Enak serta Mantap Namun Sederhana dan Praktis

Demikian cara memasak serta berbagai jenis bahan dan bahan masakan yang perlu anda persiapkan untuk bisa membuat sajian sedap sayur pokcoy telur puyuh. Sajian ini terasa begitu spesial, apalagi dengan kehadiran dari telur puyuh di dalam sayur anda tersebut.

Anda bisa berbagi komentar mengenai resep masak sayur pokcoy spesial dan istimewa ini dengan mengisi terlebih dahulu kolom komentar yang berada pada bagian bawah artikel, kemudian anda lanjutkan dengan menekan tombol share yang berada pada bagian bawah artikel untuk membagikannya melalui media sosial yang anda miliki masing-masing.

Tinggalkan komentar