Resep dan Cara Membuat Kue Wafel Capucino Saus Coklat yang Enak, Renyah dan Nikmat

Hidangan kue wafel capucino akan cocok menjadi santapan lezat untuk menemani waktu senggang anda saat ini.

Hidangan ini pun bisa dibuat dengan mudah dirumah. Dengan resep kali ini anda tentu akan bisa menyajikan sendiri hidangan kue wafel capucino saus coklat yang enak. Simak resepnya dibawah ini yuk!

waffle kapucino

Nama Resep

Resep dan Cara Membuat Kue Wafel Capucino Saus Coklat yang Enak, Renyah dan Nikmat

4.7 765

Waktu Memasak

Persiapan:

Memasak:

Total:

Jumlah Porsi

2 Porsi

Bahan-Bahan yang Diperlukan Untuk Membuat Kue Wafel Capucino Saus Coklat yang Enak, Renyah dan Nikmat

Bahan-Bahan Untuk Wafel:

  • 300 gram tepung terigu protein sedang
  • 2 sachet kapucino
  • 1 sendok makan gula pasir halus
  • 1 sendok makan baking powder
  • 2 sendok makan margarin
  • 1/2 sendok makan gula pasir halus
  • 2 putih telur
  • 3 kuning telur
  • 500 ml susu cair
  • 1/2 sendok teh garam

Bahan Saus Wafel:

  • 60 gram gula pasir
  • 300 ml susu cair
  • 75 gram cokelat masak pekat
  • 1/2 sendok makan maizena
  • 25 gram cokelat bubuk
  • 6 tetes esens kopi

Bahan Pelengkap Wafel:

  • 1 scoop ice cream rasa vanilla
  • Taburan chocochips

Cara Membuat Kue Wafel Capucino Saus Coklat yang Enak, Renyah dan Nikmat

Cara Membuat Adonan Wafel:

  1. Untuk yang pertama silahkan lakukan dengan terlebih dahulu mempersiapkan peralatan yang akan anda butuhkan untuk membuat adonan wafel kali. Beberapa barang yang perlu dipersiapkan kali ini adalah hal-hal penting yang tidak semestinya anda lewatkan. Untuk itu pastikan bila anda sudah mempersiapkan semua peralatan yang disebutkan seperti cetakan wafel, baskom untuk membuat adonan, kocokan dan sebuah piring saji. Dengan mempersiapkan peralatan ini maka kegiatan membuat adonan wafel akan jauh lebih mudah.
  2. Setelah selesai dengan peralatan lanjutkan dengan mengocok kuning telur dalam mangkuk dengan cepat sampai lepas hingga warna dari kuning telur menjadi lebih pucat. Setelah selesai sisihkan dalam wadah.
  3. Kemudian lelehkan mentega dalam wajan. Caranya masukkan mentega kedalam wajan dan gunakan api yang sedang untuk melelehkan bahan ini secara merata. Setelah leleh, angkat dari kompor dan matikan api biarkan agar mentega menjadi lebih dingin pada suhu ruangan.
  4. Selanjutnya ayak bahan-bahan yang kering seperti tepung terigu, baking powder, garam, dan gula pasir halus. Aduk-aduk dengan menggunakan saringan dan tampung dalam wadah. Untuk kemudian sisihkan sementara.
  5. Selanjutnya siapkan baskom yang lain dan tuangkan susu cair kedalamnya sedikit demi sedikit sampai tercampur secara merata. Masukkan kuning telur dan aduk kembali secara merata. Masukkan margarin kedalamnya bersama dengan garam. Aduk-aduk merata.
  6. Dalam wadah yang lain silahkan kocok putih telur sampai mengembang. Sisihkan dalam wadah.
  7. Masukkan bahan tersebut kedalam campuran tepung yang sudah diayak dan aduk-aduk semua bahannya secara merata. Campurkan semua bahan menjadi satu dan aduk secara merata.
  8. Panaskan cetakan wafel dan olesi dengan menggunakan mentega secara merata. Lalu tuangkan satu sendok sayur adonan kedalamnya. Masak sampai matang dan biarkan sementara.

Baca Juga  Resep dan Cara Membuat Waffle Coklat yang Enak, Nikmat, Renyah dan Lembut

Cara Membuat Saus:

  1. Untuk membuat saus silahkan siapkan panci dan masukkan cokelat bubuk bersama dengan susu cair, gula pasir dan juga tepung mazeina. Aduk-aduk bahan ini sampai merata.
  2. Masak dengan menggunakan api yang sedang sampai meletup-letup dan siap diangkat.
  3. Masukkan cokelat kedalamnya dan masak bersama dengan esens kopi. Aduk-aduk bahan ini sampai larut. Setelah itu angkat.

Bila wafel sudah matang angkat sajian ini dan hidangkan dalam wadah untuk kemudian kucuri bagian atasnya dengan menggunakan saus yang sudah dibuat baru saja.

Jangan lupa bagikan resep ini dengan teman dan sahabat dan berikan pula komentar anda dibawah ini.

Tinggalkan komentar