Video

Video Resep dan Cara Membuat Tumis Oyong Jamur

Bagikan

 

Oyong adalah jenis sayuran yang kaya akan serat dan manfaat lainnya.

Oyong biasanya dijadikan sebagai bahan sayur bening atau sup. Namun jika anda ingin mengolahnya dengan cara berbeda, maka anda bisa mengolahnya dengan cara di tumis.

Tumis oyong pun bisa anda buat dengan kreasi lain, seperti misalkan dengan menambahkan bahan pelengkap ke dalamnya. Tumis oyong ini bisa dilengkapi dengan jenis sayuran atau bahan lainnya, dan salah satunya yaitu jamur tiram.

Tumis oyong yang dipadukan dengan jamur tiram akan menghasilkan hidangan tumis yang begitu sedap. Anda bisa membuat tumis oyong jamur ini sebagai menu makan.

Proses membuat tumis oyong jamur ini mudah dan praktis. Oyong dan jamur mudah anda dapatkan di pasar atau warung terdekat. Nah, jika anda ingin membuat sayur oyong jamur, anda bisa simak langsung Video resep dan cara membuatnya

Ilham

Lulusan terbaik Sekolah Tinggi Bahasa Asing ini memiliki segudang pengalaman dalam dunia tulis menulis. Selain itu, pengalaman job training di bidang Food and Beverage Service semakin menambah keahlian penulis dalam bidang kuliner. Pengalaman di dunia sastra dan tata boga menjadikannya salah satu kontributor terbaik di selerasa.com.