Resep Tumis/Oseng Kangkung Campur Jagung Manis yang Enak dan Spesial serta Cara Membuat

Tumis atau oseng kangkung bisa dibuat dengan menambahkan bahan pelengkap sesuai selera.

Banyak bahan pelengkap yang bisa ditambahkan dimana salah satunya yaitu jagung manis. Jagung manis yang dipadukan dengan kangkung akan membuat tumisan menjadi lebih spesial. Bumbu dan rempah pilihan yang digunakan akan membuat cita rasa dari tumisan menjadi lebih enak dan sedap. Oleh sebab itulah anda harus membuat tumis kangkung jagung manis ini di rumah.

Proses membuat tumis kangkung jagung manis sangat praktis, tidak jauh berbeda dengan cara membuat tumis kangkung yang biasa anda buat. Namun untuk lebih jelasnya, di bawah ini kami sajikan resep dan cara membuat tumis atau oseng kangkung campur jagung manis yang enak dan spesial.

Tumis kangkung jagung1

Nama Resep

Resep Tumis/Oseng Kangkung Campur Jagung Manis yang Enak dan Spesial serta Cara Membuat

4.8 210

Waktu Memasak

Persiapan:

Memasak:

Total:

Jumlah Porsi

4 Porsi

Bahan dan Bumbu Untuk Membuat Tumis/Oseng Kangkung Campur Jagung Manis yang Enak dan Spesial

Bahan dan Bumbu Utama Tumis/Oseng Kangkung Campur Jagung Manis

  • 300 gram kangkung
  • 200 gram jagung manis
  • 1 buah tomat merah
  • 1 lembar daun salam
  • 1 cm lengkuas
  • Gula pasir secukupna
  • Garam secukupnya
  • 50 ml air
  • Minyak goreng secukupnya

Bumbu Halus Tumis/Oseng Kangkung Campur Jagung Manis

  • 4 siung bawang putih
  • 3 buah cabai merah keriting
  • 1 buah cabai merah besar
  • 1/2 sendok teh terasi bakar

Cara Membuat Tumis/Oseng Kangkung Campur Jagung Manis yang Enak dan Spesial

Cara Menyiapkan Bahan dan Bumbu Untuk Membuat Tumis/Oseng Kangkung Campur Jagung Manis

  1. Pertama siangi kangkung yang telah disiapkan. Lalu cuci bersih kangkung tersebut, jika sudah tiriskan.
  2. Memarkan lengkuas yang telah anda siapkan. Lalu potong-potong buah tomat dengan ukuran dan bentuk sesuai selera.
  3. Haluskan bumbu-bumbu halus yang telah disiapkan. Agar lebih praktis anda bisa menghaluskannya dengan blender.

Baca Juga  Resep dan Cara Membuat Tumis Kangkung Udang yang Enak, Spesial dan Sederhana

Cara Mengolah Jagung

  1. Siapkan air secukupnya dalam panci. Lalu rebus air tersebut bersama dengan jagung manis yang telah anda siapkan.
  2. Rebus jagung manis sampai matang.
  3. Apabila telah matang, angkat dan tunggu sampai dingin. Lalu pipil jagung manis tersebut.

Cara Membuat/Memasak Tumis Kangkung Campur Jagung Manis

  1. Siapkan wajan di atas kompor. Masukan minyak goreng pada wajan secukupnya, lalu panaskan. Jika minyak telah panas, masukan bumbu yang telah dihaluskan beserta lengkuas dan daun salam. Aduk-aduk sampai bumbu tersebut matang merata dan tercium harum.
  2. Setelah itu, tambahkan tomat. Aduk-aduk sampai tomat layu.
  3. Kemudian, masukan kangkung dan jagung manis yag telah dipipil. Aduk merata sampai keduanya tercampur dan kangkung layu.
  4. Selanjutnya, tuangkan air yang telah disiapkan. Lalu masukan bumbu seperti garam, merica dan gula pasir. Aduk merata sampai bumbu menjadi larut.
  5. Masak sampai semua bahan matang dan bumbu meresap. Apabila telah matang, angkat dan sajikan pada tempat saji yang akan anda gunakan.

Tumis kangkung jagung manis pipil telah siap di santap. Anda bisa menyantap tumis kangkung jagung manis ini dalam keadaan hangat dengan nasi putih hangat pula. Untuk menambah kenikmatan, anda bisa menambahkan sambal beserta kerupuk.

Itulah resep dan cara membuat tumis kangkung campur jagung manis pipil. Selamat mencoba di rumah dan selamat menikmati. Jangan lupa untuk membagikan resep tumis kangkung jagung manis ini kepada saudara, teman, sahabat atau orang yang ada di sekitar anda lainnya. Berikan pula pendapat anda pada kolom komentar di bawah ini.

Tinggalkan komentar