Resep Tongseng Kambing yang Paling Enak Namun Sederhana

Sajian makanan yang dibuat dengan bahan dasar daging memang kerap kali menjadi hidangan lezat yang begitu dinanti.

Betapa tidak, hidangan makanan ini memiliki cita rasa gurih yang begitu enak. Rasa gurih ini datang dari kandungan lemak yang ada pada daging yang begitu menggoda, sehingga tidak heran jika pengolahan daging meskipun belum diberikan bumbu dan rempah, rasanya sudah begitu nikmat dan aromanya tercium begitu lezat.

Nah, salah satu hidangan daging yang cukup familiar dikalangan masyarakat Indonesia adalah hidangan tongseng daging kambing yang begitu istimewa. Hidangan ini mungkin seringkali dijumpai di pinggir jalan dan pedagang kaki lima. Biasanya hidangan tongseng dijual dengan harga yang cukup terjangkau. Namun demikian rasanya jika setiap kali anda menginginkan hidangan tongseng untuk memenuhi hasrat lapar anda, tentunya tidak ekonomis.

Namun, bagaimana jika anda bisa membuat hidangan ini dirumah? Dilihat dari penampilannya yang begitu berbumbu dan rasanya yang kaya akan rempah, mungkin anda berpikiran sulit untuk membuat hidangan ini. Namun percayalah , hidangan ini begitu mudah dan sederhana. Kita simak resep dan cara membuat tongseng kambing dibawah ini yuk!

tongseng kambing

 

tongseng kambing
5 from 1 vote
Print

Resep Tongseng Kambing yang Paling Enak Namun Sederhana

salah satu hidangan daging yang cukup familiar dikalangan masyarakat Indonesia adalah hidangan tongseng daging kambing yang begitu istimewa. Hidangan ini mungkin seringkali dijumpai di pinggir jalan dan pedagang kaki lima. Biasanya hidangan tongseng dijual dengan harga yang cukup terjangkau

Sajian Main Course
Masakan Indonesian
Keyword kambing, resep kambing, resep tongseng kambing
Waktu Persiapan 15 minutes
Waktu Memasak 30 minutes
Porsi 4 orang
Kalori 300 kcal

Bahan-bahan

Bahan Utama Tongseng Kambing

  • 400 gr daging kambing
  • 2 lembar daun salam
  • 2 cm lengkuas memarkan
  • 1000 ml air
  • 150 gr kol potong kotak-kotak
  • 2,5 sendok sendok makan Kecap Manis
  • 1 buah tomat potong-potong
  • 3 siung bawang merah iris
  • 2 batang daun bawang potong 2 cm
  • 4 buah cabe rawit merah potong
  • 1 batang serai memarkan
  • 4 sdm minyak untuk menumis

Bumbu Tongseng Di Haluskan

  • 3 siung bawang putih
  • 4 buah bawang merah
  • 3 cm kunyit di bakar
  • 3 buah kemiri di sangrai
  • 1 sdm ketumbar
  • 2 cm jahe
  • 4 butir lada
  • 1,5 sdt garam

Langkah-langkah

CARA MEMASAK TONGSENG KAMBING

  1. Langkah pertama yang bisa anda lakukan terlebih dahulu untuk mengawali langkah pertama pada resep kali ini adalah dengan telebih dahulu merebus daging kabing pada air mendidih dalam panci bersama dengan daun salam dan tunggu hingga mendidih dan daging menjadi lebih matang.

  2. Setelah daging menjadi lebih matang, angkat daging dan buang air rebusannya. Kemudian potong-potong-potong daging menjadi ukuran kecil seukuran dadu.

  3. Selanjutnya, rebus santan bersama dengan bumbu halus, lengkuas, serai dan daun salam sambil diaduk dan pastikan jika santan tidak menjadi pecah. Setelah mendidih sisihkan santan kuah ini

  4. Dalam wajan, panaskan minyak goreng kemduain tumis bawang merah, cabe rawir dan daging mengga menjadi harum dan aromanya tercium wangi

  5. Masukkan kol alam tumisan dan tumis hingga layu, kemudian masukkan kecap manis dan aduk-aduk merata

  6. Tuangkan santan dan tunggu hingga mendidih

CARA MENYAJIKAN TONGSENG KAMBING

  1. Setelah kuah santan mendidih, masukkan daun bawang beserta dengan potongan tomat dan masukkan hingga matang.

  2. Ambil mangkuk saji dan tuangkan tongseng daging kambing yang telah matang kedalam mangkuk saji

  3. Kemudian sajikan selagi hangat, bertemankan dengan nasi hangat akan terasa lebih sempurna.

Catatan Resep

Berikut ini ada video membuat tongseng aging kambing sebagai gambaran ketika membuat tongseng, untuk komposisi bumbu dan rempah anda bisa menggunakan resep kami atau mengikuti resep dalam video

Sumber video: Rasamasa

Jangan lupa bagikan resep ini dan berikan komentar anda.

Baca Juga  Resep Tongseng Daging Kambing Khas Solo yang Lezat dan Enak

Satu pemikiran pada “Resep Tongseng Kambing yang Paling Enak Namun Sederhana”

Tinggalkan komentar

Rating Resep