Resep Semur Ayam Pedas

Resep Semur Ayam Pedas – Daging ayam bisa diolah menjadi aneka menu yang lezat.

Baik digoreng, dibuat sop, dibuat opor hingga dibuat semur. Untuk anda yang ingin membuat sajian ayam berbumbu yang gurih dan enak, maka semur ayam pedas bisa anda jadikan pilihan. Rasanya yang enak akan membuat nafsu makan semakin meningkat. Selain itu, cara membuatnya mudah bisa anda ikuti dengan praktis di rumah.

Nah, untuk anda yang ingin mencoba membuat sajian semur ayam pedas di rumah, mari simak resep dan cara membuat semur ayam pedas di bawah ini.

Baca juga : Resep Gulai Ayam

Resep Semur Ayam Pedas

Semur ayam pedas menjadi salah satu kuliner yang diadaptasi dari kuliner Belanda. Menggunakan kecap manis, rasanya semakin enak. Tambahan sedikit cabe membuat sajian semur semakin lezat, pedas dan nikmat. Apalagi dinikmati dengan nasi putih hangat, makan anda akan semakin berselera.

Sajian Main Course
Masakan Indonesian
Keyword resep ayam, resep semur ayam, semur ayam
Waktu Persiapan 7 minutes
Waktu Memasak 3 days 35 minutes
Porsi 8 porsi
Kalori 446 kcal

Bahan-bahan

Bahan Utama yang Dibutuhkan

  • 1 ekor ayam negeri/jantan
  • 2 buah cabe merah
  • 5 sendok makan kecap manis
  • 2 sendok makan margarin
  • 300 ml air
  • 2 buah tomat

Bumbu yang Dihaluskan

  • 2 buah cabe merah
  • 7 butir bawang merah
  • 1/4 butir pala
  • 5 siung bawang putih
  • 1/2 sendok teh merica butiran
  • 2 sendok teh garam

Langkah-langkah

Cara Membuat Ayam Semur Pedas

  1. Pertama, silakan ambil ayam yang sudah disediakan. Lalu potong menjadi 4 hingga 8 bagian. Bersihkan ayam yang sudah anda potong-potong tersebut di bawah air mengalir hingga benar-benar bersih.

  2. Setelah itu, parut halus tomat dan potong kasar cabai merah.

  3. Silakan giling atau tumbuk bumbu-bumbu hingga halus. Sisihkan.

  4. Ambil wajan dan tuangkan minyak goreng ke dalamnya. Panaskan minyak goreng tersebut.

  5. Setelah minyak panas, masukan bumbu yang sudah ditumbuk. Aduk merata dan tumis hingga harum dan bumbu matang.

  6. Selanjutnya masukan ayam yang sudah dicuci bersih. Aduk merata sampai ayam kaku dan warnanya menjadi putih.

  7. Tambahkan aneka bumbu lainnya seperti tomat, kecap dan cabe. Aduk merata. Tambahkan juga air. Aduk merata dan didihkan.

  8. Masak ayam dengan menggunakan api kecil sampai kuahnya menyusut dan sedikit kental.

  9. Setelah seperti itu, anda bisa mengangkatnya dan menyajikannya pada tempat saji. Lalu taburi bawang merah di atasnya.

  10. Jika sudah, anda bisa langsung menyajikannya di meja makan.

Catatan Resep

Tips Membuat Semur Ayam

Yuk perhatikan beberapa tips membuat semur ayam berikut ini.

  • Daging ayam yang anda gunakan untuk membuat semur ayam, selain ayam negeri juga bisa menggunakan ayam kampung atau ayam jantan.
  • Cuci ayam di bawah air mengalir hingga benar-benar bersih sebelum diolah.
  • Anda juga bisa menambahkan bahan lainnya seperti kentang, telur atau ati ayam.
  • Untuk rasa pedas dari sajian semur ayam ini bisa disesuaikan dengan selera. Jika anda ingin sajian semur ayam yang lebih pedas, anda bisa menambahkan cabai sesuai selera.

Itulah resep dan cara membuat semur ayam pedas yang enak dan nikmat. Selamat mencoba di rumah .

Baca Juga  Resep dan Cara Membuat Tumis Ayam Brokoli Lada Hitam yang Enak, Sedap dan Spesial

Tinggalkan komentar

Rating Resep