Resep Sajian Spesial dan Cara Mengolah Taoge Goreng Tauco yang Paling Enak dan Mantap Juga Lezat

Salashatu cara yang bisa ditempuh untuk membuat variasi makanan yang mudah dan enak adalah dengan mencoba memadukannya dengan bahan makanan lain.

Berbicara lebih lanjut mengenai variasi olahan makanan maka salahsatu contoh menu makanan variatif yang bisa anda coba buat dan anda olah adalah menu taoge goreng tauco. Menu ini dibuat dengan memadukan kelezatan menu sajian tauco serta taoge yang mantap dan menggugah selera. Menu taoge yang penuh kandungan gizi dan nutrisi baik juga membuat anda yang menikmati bisa memperoleh kebaikan nutrisi dari sajian ini.

Tauco sendiri dikenal sebagai salashatu jenis bumbu makanan bersitarasa khas. Dengan memadukan antara taoge dan atuco maka didapatkan sebuah rasa unik dan menarai serta variatif dai sajian ini.

15

Penasaran dengan bahan apa saja yang digunakan dalam proses pembuatannya, dan bagaimana langkah serta cara pembuatan dari menu satu ini? Silahkan anda melihat resepnya di bawah ini dan mengikutinya. Semoga anda berhasil membuat sajian mantap yang anda inginkan dan selamat mencoba bereksperimen dengan bahan-bahan yang ada.

Nama Resep

Resep Sajian Spesial dan Cara Mengolah Taoge Goreng Tauco yang Paling Enak dan Mantap Juga Lezat
4.9 99

Waktu Memasak

Persiapan:

Memasak:

Total:

Jumlah Porsi

2 Orang

Bahan-bahan yang Diperlukan Untuk Membuat Sajian Taoge Goreng Tauco

Bahan Utama

  • 150 gram taoge, bersihkan bagian ujungnya, kemudian anda rebus sebentar
  • 100 gram mie basah, siram dengan air panas, tiriskan
  • 4 buah ketupat

Bahan Kuah

  • 1 buah tomat, potong menjadi beberapa bagian
  • 4 buah jeruk limau, peras dan ambil airnya
  • 3 sendok makan minyak goreng
  • 2 batang daun bawang, iris tipis
  • 3 sendok makan kecap manis
  • 100 gram oncom, hancurkan
  • Tauco secukupnya
  • 500 ml air

Baca Juga  Resep Masak dan Cara Membuat Taoge Tahu Paling Enak dan Mantap Namun Sederhana serta Praktis

Bumbu yang Dihaluskan

  • 1 sendok teh gula pasir
  • 8 buah bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 1 sendok teh garam
  • 4 buah cabai merah

Langkah Pembuatan Taoge Goreng Tauco Khas Bogor yang Mantap dan Nikmat Namun Mudah

Langkah Pembuatan

  1. Haluskan bahan-bahan yang sudah anda persiapkan sebelumnya.
  2. Setelah bumbu halus anda bisa melanjutkan dengan menumis bumbu halus tersebut di atas wajan hingga harum.
  3. Setelah harum lanjutkan dengan memasukan tomat daun bawang juga oncom yang sudah dihancurkan. Aduk rata semua bahan tersebut samapai benar-benar merata.
  4. Tuang air perlahan ke dalam wajan, lalu susul dengan memasukan beberapa bahan seperti tauco dan juga kecap manis. Masak samapai matang.
  5. Tuang juga air perasan jeruk limau yang sudah anda dapatkan sebelumnya. Aduk rata lalu angkat sajian anda tersebut.
  6. Siapkan piring saja untuk menaruh sajian anda, setelah siap kemudian anda letakan dan tata sedemikian rupa bahan utama yang sudah dipersiapkan.
  7. Setelah tertata rapi anda bisa melanjuykan dengan menuangkan saus tauco di bagian atas bahan-yang sudah di tata tersebut.
  8. Hidangkan kepada keluarga dan orang terdekat selagi panas agar nikmat ketika disantap.

Demikianlah resep dari taoge goreng tauco yang sangat khas dari Bogor. Menu sajian ini begitu menggugah selera sehingga sangat pas disajikan bagi anda yang membutuhkan alternatif sajian masakan yang niimat dan menggugah selera makan.

Jangan lupa untuk memberikan komentar seputar resep masak yang ada di atas ini, lalu bagikan artikel ini dengan cara menekan tombol share yang sudah disediakan di bagian bawah artikel.

Tinggalkan komentar