Resep Peyek Udang Gurih

Resep Peyek Udang Gurih – Peyek biasanya dijadikan sebagai menu pelengkap atau cemilan. Terbuat dari tepung beras dengan aneka toping yang melengkapinya. Selain kacang tanah, toping yang sering digunakan biasanya udang. Tambahan udang akan membuat resep peyek makin gurih dan enak.

Makan dilengkapi dengan peyek udang pasti akan semakin berselera. Teksturnya yang renyah dan rasanya yang gurih akan bikin ketagihan. Untuk bisa menikmatinya, anda bisa membuatnya sendiri di rumah. Berikut ini kami hadirkan resep peyek udang yang gurih dan enak untuk anda.

Resep Peyek Udang Gurih

Resep peyek kali ini menggunakan udang kecil sebagai topingnya. Peyek yang digoreng tipis dan renyah sangat pas dinikmati dengan nasi hangat dan tambahan lauk lainnya.

Sajian Main Course
Masakan Indonesian
Keyword resep peyek, resep peyek udang, resep rempeyek
Waktu Persiapan 10 minutes
Waktu Memasak 1 hour 35 minutes
Porsi 5

Bahan-bahan

Bahan Utama yang Dibutuhkan

  • 150 gram tepung beras
  • 100 gram udang berukuran kecil
  • 1 kuning telur untuk olesan
  • ½ sendok makan tepung terigu
  • 300 ml santan yang diambil dari ¼ butir kelapa
  • 6 lembar daun jeruk
  • Minyak goreng secukupnya

Bumbu yang Dihaluskan

  • 2 ½ sendok teh ketumbar
  • 5 butir bawang merah
  • 2 cm kencur 
  • 3 siung bawang putih
  • 1 cm kunyit yang sudah dibakar

Langkah-langkah

Cara Membuat Peyek Udang

  1. Pertama-tama, silakan ambil udang yang sudah anda sediakan. Lalu buang bagian sungutnya dan cuci hingga bersih di bawah air mengalir.

  2. Selanjutnya buang tulang daun jeruk. Lalu iris halus.

  3. Haluskan bumbu halus seperti yang sudah disebutkan di atas.

  4. Langkah berikutnya silakan siapkan wadah yang akan digunakan untuk membuat adonan peyek. Lalu masukan aneka bahan-bahan ke dalamnya seperti tepung sagu, tepung beras, daun jeruk yang sudah diiris, garam, bumbu yang sudah dihaluskan dan santan. Aduk semua bahan-bahan tersebut hingga tercampur dengan merata.

  5. Setelah itu, silakan siapkan wajan dan tuangkan minyak goreng dalam jumlah yang banyak. Panaskan.

  6. Jika minyak goreng sudah panas, adonan silakan ambil sebanyak 1 sendok sayur. Lalu tambahkan udang secukupnya.

  7. Adonan tuangkan pada sisi wajan atau penggorengan. Lalu siram-siram dengan minyak panas hingga terlepas. Lalu goreng peyek hingga matang dan kering.

  8. Setelah matang dan kering, silakan angkat dan tiriskan terlebih dahulu.

  9. Lakukan langkah yang sama hingga semua adonan habis.

  10. Simpan peyek udang dalam wadah kedap udara. Anda bisa menyajikannya sebagai cemilan atau lauk tambahan saat makan.

Catatan Resep

Tips Membuat Peyek Agar Tidak Berminyak dan Renyah

Agar peyek yang anda buat hasilnya renyah dan tidak berminyak, anda bisa simak beberapa tips berikut ini.

  • Ketika menggoreng peyek, anda sebaiknya menggunakan wajan cekung. Ini dilakukan agar peyek yang anda buat hasilnya tipis dan renyah.
  • Selain itu, cara menuangkan peyek juga sebaiknya anda perhatikan karena akan mempengaruhi teksturnya. Ketika anda menuangkan adonan sebaiknya tidak di dalam minyak, namun di bagian atasnya. Ini dilakukan agar peyek hasilnya tipis dan teksturnya renyah.
  • Jangan goreng peyek dengan menggunakan api besar karena suhu minyak nantinya akan terpengaruh. Jika suhu minyak terlalu tinggi maka akan membuat peyek mudah garing namun udangnya belum matang. Alangkah lebih baik jika anda menggunakan api kecil.
  • Selain itu, sebaiknya anda juga menggunakan minyak banyak saat menggoreng peyek.
  • Peniris peyek bisa anda lapisi dengan menggunakan kertas. Selain kertas juga bisa menggunakan tisu dapur. Cara ini akan menyerap minyak yang terdapat pada peyeknya, sehingga akan dapat membuat peyek tetap renyah dan tidak terlalu berminyak.

Itulah resep dan cara membuat peyek udang yang gurih, renyah dan enak. Yuk buat di rumah dan sajikan untuk keluarga sebagai cemilan atau lauk tambahan. Selamat mencoba.

 

Baca Juga  Resep Spesial Cara Membuat Udang Sambal Tempoyak yang Praktis Namun Sederhana dan Nikmat

Tinggalkan komentar

Rating Resep