Aneka Resep MPASI 7 Bulan yang Sehat Untuk Buah Hati

Aneka Resep MPASI 7 Bulan yang Sehat Untuk Buah Hati – Berikan menu MPASI yang sehat dan bergizi untuk buah hati. Nah, jika anda mencari inspirasi menu MPASI 7 bulan, berikut kami hadirkan resepnya untuk anda. Anda  bisa membuat menu  MPASI yang berbeda agar si kecil tidak bosan. Yuk simak berikut ini.

Resep dan Cara Membuat Nasi Tim Ayam Untuk MPASI 7 Bulan

Sajian Main Course
Masakan Indonesian
Keyword Makanan Bayi, MPASI, Nasi Tim
Waktu Persiapan 15 minutes
Waktu Memasak 30 minutes
Porsi 1
Kalori 265 kcal

Bahan-bahan

Bahan-Bahan yang Dibutuhkan

  • Beras secukupnya
  • 2-3 potong wortel atau brokoli
  • Santan secukupnya
  • Fillet dada ayam kampung secukupnya
  • Kacang merah secukupnya
  • ASI atau susu formula Secukupnya

Langkah-langkah

Cara Membuat Nasi Tim Ayam

  1. Pertama, silakan ambil fillet dada ayam yang sudah anda sediakan. Lalu bersihkan di bawah air mengalir. Jika sudah, tiriskan dan pisahkan terlebih dahulu dari bahan lainnya.

  2. Setelah itu, silakan brokoli dicuci hingga bersih di bawah air mengalir. Lalu rendam dalam air garam selama beberapa saat. Jika sudah, cuci lagi sampai bersih.

  3. Untuk tambahan bahan lainnya bisa anda cuci hingga bersih.

  4. Kemudian beras yang sudah anda sediakan silakan dicuci hingga bersih. Lalu masak dengan menggunakan api sedang.

  5. Jika beras sudah setengah matang, silakan tambahkan santan.

  6. Masukan dada ayam fillet yang sudah anda cincang halus. Tambahkan juga bahan lainnya seperti kacang merah dan brokoli. Lalu anda bisa memasaknya dengan menggunakan api kecil.

  7. Setelah semua bahan sudah matang, silakan blender menjadi satu. Jika sudah, silakan saring sebelum anda memberikannya kepada buah hati.

  8. Terakhir anda bisa menyajikannya.

Daging ayam termasuk salah satu bahan yang sering digunakan untuk membuat MPASI. Tidak hanya kaya akan kandungan nutrisi, namun daging ayam juga harganya terjangkau dan bisa ditemukan dengan mudah.

Resep dan Cara Membuat Nasi Tim Ikan Tuna

Resep MPASI 7 Bulan

Bahan-Bahan yang Dibutuhkan

  • 1 buah ikan tuna
  • Seledri secukupnya
  • 1 centong nasi matang
  • 1 buah jeruk nipis

Cara Membuat Nasi Tim Ikan Tuna Untuk MPASI 7 Bulan

  1. Pertama, silakan ambil ikan tuna yang sudah anda sediakan. Lalu bersihkan di bawah air mengalir.
  2. Jika sudah, tambahkan sedikit perasan air jeruk nipis supaya bau amis ikan hilang.
  3. Setelah itu, silakan ikan tuna dimasukan ke dalam panci. Masak hingga benar-benar matang.
  4. Apabila sudah matang, silakan pisahkan daging ikan tuna dengan tulangnya.
  5. Daging ikan tuna silakan dimasukan secukupnya ke dalam food processor. Anda bisa menggunakan daging ikan tuna untuk porsi sekali makan. Sedangkan untuk sisa dagingnya bisa anda simpan untuk membuat MPASI lain waktu. Untuk tulangnya bisa anda buat kaldu sup.
  6. Siapkan panci, lalu rebus tulang ikan sampai menghasilkan kaldu yang gurih. Anda tidak perlu menambahkan garam, gula atau penyedap rasa.
  7. Kemudian nasi silakan dimasukan ke dalam kaldu. Aduk-aduk sampai teksturnya menjadi lembut.
  8. Setelah tercampur dengan merata, silakan angkat dan dinginkan terlebih dahulu.
  9. Lalu masukan nasi ke dalam food processor. Lalu masukan seledri yang sudah diiris ke dalamnya.
  10. Haluskan semua bahan-bahan tersebut sesuai dengan usia si kecil.
  11. Terakhir anda bisa menyajikannya untuk buah hati.

Baca Juga  Resep Membuat Bubur Ayam Kreasi Sawi Asin yang Mantap

Ikan tuna kaya akan kandungan gizi yang bermanfaat untuk tumbuh kembang si kecil. Anda bisa membuat tim ikan tuna untuk MPASI bayi 7 bulan.

Resep dan Cara Membuat Bubur Kentang Ayam Untuk MPASI 7 Bulan

Resep MPASI 7 Bulan

Bahan-Bahan yang Dibutuhkan

  • 1 buah kentang berukuran sedang
  • ½ buah wortel
  • 1 sendok makan daging ayam
  • 1 siung bawang putih
  • 1 sendok teh unsalted butter

Cara Membuat Bubur Kentang Ayam

  1.  Pertama-tama, silakan ambil kentang yang sudah disediakan. Lalu kupas hingga bersih. Jika sudah, potong dadu. Cuci di bawah air mengalir hingga bersih.
  2. Setelah itu, silakan cincang halus wortel.
  3. Untuk bawang putih silakan dicincang halus juga.
  4. Selanjutnya rebus bahan-bahan seperti kentang, wortel dan daging ayam giling. Lalu masukan bawang putih yang sudah dicincang. Masak sampai semua bahan-bahan matang dan empuk.  Jika sudah matang, silakan angkat.
  5. Bahan-bahan yang sudah direbus silakan diblender sampai setengah halus. Lalu ke dalamnya masukan unsalted butter.
  6. Blender lagi semua bahan-bahan hingga halus dan siap disajikan untuk menu MPASI 7 bulan buah hati.

Resep MPASI 7 bulan ini cukup mudah. Rasanya yang bervariasi pasti akan disukai buah hati.

Resep dan Cara Membuat Puree Tahu

Resep MPASI 7 Bulan

Bahan-Bahan yang Dibutuhkan

  • 2 tahu sutera segar
  • Kaldu ayam secukupnya
  • 1 buah bayam, brokoli atau wortel
  • Garam halus secukupnya
  • Gula pasir secukupnya

Cara Membuat Puree Tahu Untuk Menu MPASI 7 Bulan

  1. Pertama, cuci tahu yang sudah anda sediakan hingga bersih. Jika sudah, kukus tahu hingga benar-benar matang dan terbebas dari kuman.
  2. Selanjutnya cuci bersih sayuran yang sudah disediakan. Lalu potong-potong.
  3. Siapkan panci. Didihkan kaldu ayam di dalam panci. Lalu masukan tahu sutera ke dalamnya bersama dengan sayuran yang sudah dipotong-potong.
  4. Tambahkan gula dan garam secukupnya saja. Aduk merata.
  5. Jika semua bahan-bahan sudah matang, silakan angkat dan tiriskan sebentar.
  6. Terakhir anda bisa menyajikannya.

Baca Juga  Resep Bubur Ketan Hitam Sagu Mutiara

Menu MPASI puree tahu dapat menjadi salah satu pilihan menu untuk memberikan protein pada buah hati. Selain itu, pada tahu juga terkandung serat yang bagus untuk sistem pencernaan si kecil.

Baca juga : Resep Fish and Chips

Resep dan Cara Membuat Puree Mangga

Resep MPASI 7 Bulan

Bahan yang Dibutuhkan

1 buah mangga yang sudah matang

Cara Membuat Puree Mangga

  1. Silakan ambil mangga yang sudah disediakan. Lalu kupas mangga tersebut. Ambil dagingnya dan buang bijinya.
  2. Buah mangga silakan dipotong-potong menjadi beberapa bagian supaya lebih mudah dihaluskan.
  3. Kemudian silakan haluskan buah mangga menggunakan food processor atau blender.
  4. Anda bisa menyesuaikan tekstur puree mangga sesuai dengan usia si kecil.
  5. Jika teksturnya terlalu padat anda bisa menambahkan air sedikit saja.
  6. Terakhir silakan disajikan.

Mangga mengandung kaya nutrisi. Buah ini bisa dijadikan salah satu pilihan untuk menu MPASI buah hati. Pastikan anda memilih buah mangga yang rasanya benar-benar manis.

Resep dan Cara Membuat Puree Kacang Hijau

Resep MPASI 7 Bulan

Bahan-Bahan yang Dibutuhkan

  • 2 sendok makan kacang hijau
  • 30 ml ASI atau susu formula
  • 2 gelas air putih
  • 1 sendok teh extra virgin olive oil

Cara Membuat Puree Kacang Hijau

  1. Pertama-tama, silakan ambil kacang hijau yang sudah disediakan. Lalu rendam kacang hijau selama 6 jam.
  2. Setelah direndam, silakan kacang hijau direbus dengan menggunakan 2 gelas air putih selama kurang lebih 20 menit atau sampai empuk.
  3. Kemudian blender kacang hijau sampai benar-benar halus. Jika sudah, silakan saring.
  4. Tambahkan ASI ataupun susu formula beserta extra virgin oil.
  5. Aduk-aduk puree hingga merata. Terakhir anda bisa menyajikannya.

Puree kacang hijau mengandung gizi tinggi. Menambahkan extra virgin oil akan menjadikan puree ini semakin kaya akan kandungan nutrisi.

Itulah beberapa resep MPASI 7 bulan yang bisa anda jadikan inspirasi. Semoga bermanfaat.

Tinggalkan komentar

Rating Resep