Resep Membuat Sate Tempe Bumbu Rengkayo yang Sedap dan Mantap

Resep Membuat Sate Tempe Bumbu Rengkayo yang Sedap dan Mantap

Sudah pernah mencoba sajian sate tempe? Bila belum maka tak perlu khawatir sajian kali ini akan tentu dapat anda buat di rumah dengan resep sederhana yang akan kami berikan kali ini. Penasaran seperti apa saja resepnya? Mari simak dibawah ini informasinya. 

Sajian Side Dish
Masakan Indonesian
Keyword Sate Tempe Rengkayo, tempe sate
Waktu Persiapan 15 minutes
Waktu Memasak 15 minutes
Total Waktu 30 minutes
Porsi 12 Tusuk
Kalori 205 kcal
Penulis Bella

Bahan-bahan

Bahan-Bahan:

  • 400 gram tempe
  • 12 buah tusuk sate
  • 400 ml santan dari 1/2 butir kelapa
  • 125 gram kacang tanah
  • 2 lembar daun salam
  • 4 sendok makan minyak untuk menumis

Bumbu yang Dihaluskan:

  • 8 butir bawang merah
  • 1/2 sendok makan ketumbar
  • 3 siung bawang putih
  • 1 sendok teh gula merah
  • 2 buah cabai merah besar
  • 1/2 sendok makan garam
  • 3 buah cabai merah keriting

Langkah-langkah

Persiapan Membuat Sate Tempe Bumbu Rengkayo yang Sedap dan Mantap:

  1. Untuk membuat sajian kali ini cara yang akan dapat anda lakukan adalah dengan menyimak langkah persiapan. Hal ini dikarenakan langkah persiapan berisikan beberapa cara mengolah bahan yang ada pada resep. Dengan demikian, ketika anda menyimak langkah persiapan ini maka anda akan lebih mudah untuk membuat hidangan sate tempe kali ini.

  2. Adapun langkah persiapan pertama yang akan dapat anda lakukan adalah dengan memotong tempenya terlebih dahulu. Siapkan sebuah pisau dan sebuah tatakan. Lalu potong tempe kira-kira dengan ukuran 2x2x2 dengan bentuk kubus.

  3. Masukkan tempe kedalam sebuah wadah dan sisihkan sementara sebelum bahan ini dicampurkan dan dimasak dengan bahan-bahan lainnya dengan merata.

  4. Selesai dengan mengolah tempe maka silahkan lanjutkan dengan menyiapkan kacang tanah. Siapkan sebuah wajan dan tuangkan minyak kedalamnya lalu panaskan minyak dengan menggunakan api yang sedang.

  5. Bila sudah panas maka masukkan kacang tanah kedalamnya dan goreng sampai kekuningan dan matang secara merata. Angkat dan tiriskan sementara bahan ini sebelum nantinya bahan ini akan dicampurkan dengan bahan-bahan lainnya. 

  6. Masukkan kacang tanah yang sudah digoreng dalam sebuah mesin blender dan haluskan bahan ini dengan merata hingga halus betul. Masukkan dalam wadah dan sisihkan sementara.

Cara Membuat Sate Tempe Bumbu Rengkayo yang Sedap dan Mantap:

  1. Untuk membuat sajian kali ini anda akan dapat melakukannya dengan memanaskan sebuah wajan diatas kompor dengan menggunakan api yang sedang. Lalu masukkan minyak goreng sedikit saja untuk menumis kedalamnya. 

  2.  Setelah panas kemudian masukkan bumbu halus dan tumis sajian ini bersama dengan duan salam. Lalu aduk-aduk hidangan ini sampai layu dan tercium bau harum yang enak dan sedap.

  3. Lalu kemudian silahkan masukkan kacang tanah kedalamnya bersama dengan potongan tempe yang sudah dipersiapkan sebelumnya. Aduk-aduk dengan merata dan pastikan semua bumbu tercampur kedalamnya dengan merata.

  4. Setelah itu, masukkan santan kedalamnya dan masak sajian ini sampai mendidih dan santan meresap bersama dengan bumbu kedalam potongan tempe.

  5. Angkat tempe yang sudah meresap bumbunya dengan merata. Lalu sisihkan dalam wadah sampai agak hangat dan tidak terlalu panas.

  6. Baru kemudian tusuk-tusuk sajian ini dengan tusukan sate dan panggang diatas bara api sampai matang dan merata. Masak kembali bumbu kacang sampai berminyak dan nantinya sajian ini akan dapat anda hidangkan bersama sate tempe.

Catatan Resep

Sajikan hidangan sate tempe bumbu rengkayo setelah matang dan hidangan ini akan tentu dapat anda nikmati selagi masih hangat dan lezat.

Baca Juga  Resep Membuat Combro Tempe Cemilan Hangat yang Enak

Tinggalkan komentar

Rating Resep