Resep Membuat dan Cara Memasak Sup Ikan Tuna Kuah Asam Pedas yang Bening dan Segar

Lezatkan selera santapan keluarga dengan menu hidangan istimewa sup ikan tuna kuah asam pedas.

Sajian ini cocok sekali dihidangkan untuk makan siang dengan kuah asam yang segar. Yuk, kita simak resep berikut ini untuk mengetahui cara membuat sup ikan tuna kuah asam pedas.

resep sup ikan tuna asam pedas

Nama Resep

Resep Membuat dan Cara Memasak Sup Ikan Tuna Kuah Asam Pedas yang Bening dan Segar

4.7 124

Waktu Memasak

Persiapan:

Memasak:

Total:

Jumlah Porsi

2 Porsi

Bahan-Bahan yang Diperlukan Untuk Membuat Sup Ikan Tua Kuah Asam Pedas yang Bening dan Segar

Bahan Utama Membuat Sup Ikan Tuna Kuah Asam Pedas:

  • 250 gram ikan tuna
  • 2 lembar daun jeruk, buang tulangnya
  • 4 buah belimbing wuluh, potong-potong
  • 750 ml air
  • 1/2 sendok teh air jeruk nipis
  • 1 1/4 sendok teh garam
  • 1 cm jahe, memarkan
  • 1 lembar daun salam
  • 1 batang serai, ambil putihnya, memarkan
  • 2 buah tomat hijau, potong-potong
  • 1/2 sendok teh gula pasir
  • 1 batang daun bawang, potong 1 1/2 cm
  • 1 sendok makan minyak untuk menumis

Bumbu Sup IKan Tuna Kuah Asam Pedas yang Dihaluskan:

  • 5 butir bawang merah
  • 2 siung bawang putih
  • 1 cm kunyit, bakar
  • 2 butir kemiri, sangrai

Cara Memasak Sup Ikan Tua Kuah Asam Pedas yang Bening dan Segar

Cara Membersihkan Ikan Tuna Sebelum Dimasak:

  1. Pertama-tama, hal yang bisa anda lakukan terlebih dahulu pada resep kali ini adalah dengan membersihkan ikan tuna yang sudah anda beli dengan menggunakan air bersih.
  2. Silahkan cuci bersih ikan tuna dan pastikan jika kotoran atau lendir yang ada pada ikan bisa dibersihkan dengan benar.
  3. Setelah dicuci bersih, sekarang potong tebal ikan setebal 1 1/2 cm atau sesuai dengan potongan yang anda inginkan.
  4. Masukkan kedalam wadah dengan ukuran sedang dan lumuri ikan dengan air jeruk nipis dan taburan sedikit garam untuk menghilangkan bau amis yang menempel pada ikan.
  5. Lalu setelah itu sisihkan dan diamkan selama kurang lebih 15 menit biarkan jeruk nipis meresap pada ikan.

Baca Juga  Resep Sajian Sedap dan Cara Membuat Udang Mayones Paprika yang Nikmat dan Mantap Selera Keluarga

Cara Membuat Bumbu Sup Ikan Tuna:

  1. Langkah pertama untuk membuat bumbu sup ikan adalah dengan memanaskan minyak goreng pada wajan atau panci lalu tunggu hingga minyak menjadi panas secara merata.
  2. Setelah minyak panas, silahkan tumis bumbu yang telah dihaluskan bersama dengan serai, daun jeruk, salam dan jahe hingga tericum bau harum yang sedap dan bahan-bahan yang ditumis menjadi lebih layu dan matang secara merata.
  3. Setelah tercium bau harum sekarang silahkan masukkan tomat hijau dan aduk-aduk hingga layu.
  4. Tuangkan air kedalam tumisan bumbu dan didihkan. Lalu masukkan belimbing wuluh. Aduk-aduk belimbing wuluh hingga hampir layu dan biarkan sari asamya meresap bersama dengan kuah sup ikan.
  5. Lalu masukkan ikan tuna yang telah diberikan lumuran perasan jeruk nipis dan air. Aduk-aduk lalu berikan bumbu seperti garam dan gula pasir dan masak hingga ikan menjadi lebih matang secara merata.
  6. Menjelang diangkan, tambahkan daun bawang kedalamnya dan aduk-aduk merata sampai daun bawang yang baru saja dimasukkan menajdi lebih layu agar tidak tercium bau bawang yang menyengat.

Nah, jika sudah matang, kini anda telah siap menyajikan hidangan ini untuk keluarga tercinta. Sajian ini juga lezat dijadikan untuk menu berbuka puasa nanti bersama dengan keluarga.

Demikian resep dan cara membuat sajian sup ikan tuna bumbu asam pedas yang segar dan nikmat, semoga resep ini bisa dengan mudah ibu buat dirumah.

Jangan lupa bagikan resep spesial ini bersama dengan teman dan sahabat dan berikan pula komentar anda.

Tinggalkan komentar