Resep Masakan dan Cara Membuat Tumis Sawi Hijau Terasi yang Nikmat dan Sederhana

Berbicara tentang tumis sawi hijau seakan-akan tidak akan ada habisnya, seolah menjadi hidangan populer,tumis sawi hijau ini pun selalu memiliki cerita tersendiri.

Ya tumis sawi hijau ini adalah hidangan yang cukup sederhana. Sederhana proses membuatnya dan sederhana bahan-bahan yang digunakan ketika memasaknya. Karena kesederhanaannya inilah membuat tumis yang satu ini menjadi primadona.

Tumis sawi hijau ini sebenarnya tidak sesederhana yang kita bayangkan. Karena tumis ini pun bisa menjadi lebih spesial jika kita sendiri lah yang membuatnya menjadi spesial. Dimana untuk membuat tumis sawi hijau ini menjadi lebih spesial yaitu dengan cara menambahkan atau mengkombinasikan tumis sawi itu sendiri dengan bahan-bahan pelengkap ataupun menambahkan bumbu spesial ke dalam tumis sawi itu sendiri. Dan salah satu bumbu pelengkap tersebut yaitu terasi.

Rasa gurih dari terasi ini akan membuat tumis sawi hijau yang anda buat terasa lebih nikmat. Perpaduan terasi dengan komposisi bumbu yang lainnya akan setiap saat memanjakan lidah. Untuk itulah, tumis yang satu ini sangat patut anda buat di rumah.

Selain memiliki citra rasa yang begitu nikmat, resep tumsi sawi hijau terasi pun sangatlah praktis. Dan rasanya resep ini akan sangat cocok bagi anda yang baru memulai belajar memasak.

Lantas apa saja resep dan bagaimana cara membuatya? Jika anda penasaran, yuk langsung saja kita simak resep dan cara membuat tumis sawi hijau terasi yang nikmat dan sederhana.

resep tumis sawi hijau terasi

Nama Resep

Resep Masakan dan Cara Membuat Tumis Sawi Hijau Terasi yang Nikmat dan Sederhana

4.8 109

Waktu Memasak

Persiapan:

Memasak:

Total:

Jumlah Porsi

7 Porsi

Bahan dan Bumbu yang Dibutuhkan Untuk Membuat Tumis Sawi Hijau Terasi yang Nikmat dan Sederhana

Bahan Utama Tumis Sawi Hijau Terasi

  • 1 ikat (500 gram) sawi hijau
  • Minyak goreng secukupnya
  • 2 liter air

Baca Juga  Resep Masak dan Cara Memasak Tumis Kacang Panjang Ati Ampela yang Nikmat

Bumbu Tumis Sawi Hijau Terasi

  • 5 siung bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 5 buah cabai merah
  • 3 buah cabai rawit merah
  • 1 buah tomat sedang
  • 1 ruas lengkuas
  • 1 lembar daun salam
  • 10 gram terasi udang
  • 1 sdt kaldu bubuk
  • 1 sdt gula pasir

Cara Membuat Tumis Sawi Hijau Terasi yang Nikmat dan Sederhana

Cara Menyiapkan Bahan dan Membuat Bumbu Tumis Sawi Hijau Terasi

  1. Pertama-tama cuci bersih sawi putih yang telah disiapkan. Lalu potong dengan ukuran sesuai selera.
  2. Iris bawang merah dan bawang putih.
  3. Iris cabai merah dan cabai rawit merah dengan arah menyerong.
  4. Potong tomat dengan arah memanjang.
  5. Memarkan lengkuas.

Cara Membuat Tumis Sawi Hijau Terasi yang Nikmat dan Sederhana

  1. Langkah pertama yaitu, didihkan air yang diperlukan. Lalu masukan sawi hijau yang telah dicuci dan dipotong. Setelah kurang lebih 3 menit angkat dan tirsikan.
  2. Setelah itu, panaskan minyak goreng. Lalu tumis bawang merah, bawang putih dan terasi. Aduk merata samai tercium harumnya.
  3. Setelah harum, masukan cabai merah dan cabai rawit. Masukan juga lengkuas serta salam. Aduk sampai merata.
  4. Setelah cabai setengah matang, masukan tomat yang telah dipotong-potong. Aduk kembali sampai rata dan bumbu tercampur semua.
  5. Selanjutnya, masukan sawi hijau. Tambahkan pula kaldu bubuk serta gula pasir. Aduk semua bahan sampai merata.
  6. Terakhir, angkat dan sajikan.

Itulah resep dan cara membuat tumis sawi hijau terasi yang nikmat dan sederhana. Sajikan tumsi sawi ini dalam keadaan hangat. Dan akan lebih nikmat jika disantap dengan nasi hangat serta kerupuk. Selamat mencoba dan jangan lupa bagikan resep ini kepada teman-teman terdekat anda.

Tinggalkan komentar