Resep Kue Lumpur Pandan Hijau yang Lembut dan Sederhana

Kue lumpur merupakan makanan ringan yang berbahan dasar kentang, santan, tepung terigu dan telur yang kemudian dikombinasikan dengan bahan-bahan yang lainnya untuk menghasilkan kue yang nikmat dan enak. Kue lumpur termasuk salah satu kue khas Indonesia yang cukup terkenal karena memiliki rasa yang istimewa. ( Baca juga : Resep Kue Lumpur Kentang )

Kue lumpur itu sendiri memiliki banyak variasinya. Dimana salah satu variasi kue lumpur yang banyak diburu oleh masyarakat yaitu kue lumpur pandan. Aroma pandan akan membuat kue lumpur ini semakin menggoda. Warnanya yang cantik akan menggugah selera.

Resep kue lumpur pandan bisa anda buat di rumah dengan mudah. Cara membuatnya sederhana dan praktis, bahan bahan yang diperlukannya pun terjangkau. Nah, berikut ini kami sajikan resep dan cara membuat kue lumpur pandan hijau yang lembut dan sederhana khusus untuk anda.

Resep kue lumpur pandan hijau

Nama Resep

Resep Kue Lumpur Pandan Hijau yang Lembut dan Sederhana

4.7 135

Waktu Memasak

Persiapan:

Memasak:

Total:

Jumlah Porsi

40 Buah

Bahan Bahan yang Dibutuhkan Untuk Membuat Kue Lumpur Pandan Hijau yang Lembut dan Sederhana

Bahan Utama Kue Lumpur Pandan

  • 75 gram margarin
  • 4 butir telur
  • 200 ml air
  • 100 gram gula pasir
  • 200 gram tepung terigu protein sedang
  • vanili bubuk
  • 1/4 sendok teh garam
  • 100 gram kelapa muda yang sudah dikeruk panjang
  • 300 ml santan dari 1 butir kelapa
  • 200 gram kentang kukus yang sudah dihaluskan
  • 50 ml air daun suji yang diambil dari 20 lembar daun suji beserta 2 lembar daun pandan

Bahan Taburan

50 gram kenari iris panjang

Cara Membuat Kue Lumpur Pandan Hijau yang Lembut dan Sederhana

Cara Membuat Adonan Kue Lumpur Pandan Hijau

  1. Langkah pertama kali yang harus anda lakukan yaitu menyiapkan panci. Lalu masukan air dan margarin ke dalam panci tersebut. Kemudian rebus atau panaskan hingga mendidih.
  2. Setelah itu, masukan tepung  terigu bersama dengan bahan bahan yang lainnya seperti misalkan garam,  gula pasir, vanili bubuk dan kentang yang sudah dihaluskan. Aduk semua bahan bahan tersebut sampai kalis. Jika sudah, silahkan angkat dan dinginkan terlebih dahulu.
  3. Tambahkan telur yang sudah anda siapkan satu persatu sambil adonan dikocok merata.
  4. Setelah itu, tuangkan santan bersama dengan air daun suji sedikit demi sedikit sambil terus dikocok sampai merata. Jika sudah, sisihkan terlebih dahulu.
  5. Siapkan cetakan kue lumpur. Lalu olesi cetakan kue lumpur tersebut dengan menggunakan minyak secukupnya.

Baca Juga  Resep Kue Lumpur Susu yang Enak, Lembut dan Cara Membuat yang Sederhana

Cara Membuat Kue Lumpur Pandan

  1. Panaskan cetakan kue lumpur yang sudah diolesi dengan minyak goreng tersebut.
  2. Selanjutnya, tuangkan adonan kue lumpur yang sudah dibuat sekitar 3/4 dari tinggi cetakan. Lalu tunggu beberapa saat hingga kue lumpur setengah matang.
  3. Jika kue lumpur sudah setengah matang, silahkan tambahkan kelapa muda yang sudah anda siapkan. lalu taburi kenari di atasnya.
  4. Setelah itu, tutup cetakan dan tunggu beberapa saat hingga kue matang. Jika sudah matang, silahkan angkat dan dinginkan terlebih dahulu.
  5. Apabila sudah dingin, anda bisa langsung menyajikannya pada tempat atau piring saji yang sudah anda siapkan.
  6. Kue lumpur pandan ini cocok dijadikan sebagai cemilan sehat untuk keluarga ataupun untuk menjamu tamu. Akan lebih nikmat jika anda menyantap kue lumpur pandan ini dengan ditemani secangkir teh hangat.

Itulah resep dan cara membuat kue lumpur pandan. Sederhana dan mudah bukan? Selamat mencoba membuat di rumah dan jangan lupa untuk membagikan resep ini kepada sahabat, saudara  atau  teman-teman anda.

Tinggalkan komentar