Resep Kue Cubit Rumahan

Resep Kue Cubit Rumahan -Bentuknya yang imut-imut dengan rasa manis yg sederhana namun tetap lezat adalah ciri khas dari kue cubit. Selain itu teksturnya yang lembut dan fluffy semakin membuatnya selalu menguggah selera.

Kue cubit sendiri merupakan kue khas asal Jakarta dengan bahan dasar terigu, telur, dan susu. Perpaduan bahan tersebut menghasilkan rasa gurih dan manis. Untuk menambah cita rasanya, kue cubit juga dapat dilengkapi dengan berbagai macam topping sesuai selera seperti meses, chocochips, dan keju.

Pada awalnya, kue cubit merupakan kue yang dijual di pasar tradisional atau gerobak dorong. Namun sat ini, keberadaan kue cubit sudah naik kelas dimana anda bisa menemukannya di mall hingga restoran mewah.

Nah untuk anda yang sedang ingin menikmati cemilan manis di sore hari, tidak ada salahnya anda mencoba membuat sendiri kue cubit di rumah yang ternyata proses pembuatanya juga sangat mudah. Yuk kita simak resep kue cubit rumahan di bawah ini!

Resep Kue Cubit Rumahan

Kue cubit memang selalu menjadi hidangan yang sangat pas untuk dijadikan cemilan di sore ataupun pagi hari. Meskipun cita rasanya cukup sederhana namun kue dengan ukuran kecil ini sangat digemari banyak orang nahkan kepopulerannya semakin meningkat akhir-akhir ini. Cukup dengan teh atau kopi hangat beserta kue cubit, anda dapat menikmati sore hari anda.

Sajian Snack
Masakan Indonesian
Keyword Aneka resep Kue, kue cubit rumahan, resep kue cubit
Waktu Memasak 1 hour 30 minutes
Porsi 10 buah

Bahan-bahan

Bahan utama yang dibutuhkan:

  • 100 gram tepung terigu protein sedang
  • 1 butir telur
  • 80 gram gula pasir
  • 2 sendok makan margarin lelehkan
  • 1 sendok makan susu bubuk full cream
  • 1/2 sendok teh baking powder
  • 1/4 sendok teh soda kue
  • 1/4 sendok teh vanilli bubuk
  • 50 ml air

Bahan biang yang dibutuhkan:

  • 1 sendok teh gula pasir
  • 1 sendok teh ragi instan
  • 50 ml air hangat

Langkah-langkah

  1. Siapkan sebuah mangkuk atau wadah, lalu masukkan semua bahan biang, aduk rata, dan diamkan selama 10 menit hingga berbusa. Jangan pakai campuran bahan biang jika tidak berbusa.

  2. Dalam sebuah wadah terpisah, campurkan telur ayam dan gula pasir, mixer hingga lembut.

  3. Ayak tepung terigu proten sedang, soda kue, baking powder, susu bubuk full cream, dan vanili bubuk ke dalam campuran ayam dan telur, mixer lagi dengan kecepatan sedang. Masukan air dan mixer hingga adonan tercampur merata.

  4. Tambahkan campuran bahan biang ke dalam adonan lalu mixer sampai tercampur rata.

  5. Tuangkan margarin leleh, aduk kembali dengan mixer.

  6. Tutup adonan dengan menggunakan serbet dan diamkan selama satu jam.

  7. Siapkan cetakan kue cubit, olesi dengan margarin, panaskan di atas api kecil hingga sedang. Tuangkan adonan hingga memenuhi 3/4 ukuran cetakan kue. Setelah setengah matang, taburkan topping seperti meses atau chocochip.

  8. Tutup kembali adonan hingga kue cubit anda matang dengan sempurna.

  9. Angkat kue dan sajikan.

Resep kue cubit diatas tentunya sangat menginspirasi untuk dicoba. Bahan baku yang dibutuhkan dapat dengan mudah anda temukan dan waktu pembuatannya pun tidak terlalu lama.

Untuk anda yang ingin membuat kue cubit dengan rasa yang lebih bervariasi, anda dapat juga menambahkan perisa lain seperti perisa green tea, coklat, dan lainnya. Kue cubit merupakan hidangan yamg dapat anda modifikasi sesuai dengan selera anda.

Selamat mencoba membuat kue cubit di rumah!

(Baca juga: Resep Brownies Klasik)

Baca Juga  Resep dan Cara Membuat Pancake Keju Gulung yang Enak dan Istimewa

Tinggalkan komentar

Rating Resep