Resep Kerang Hijau Kuah Kuning Untuk Buka Puasa

Resep Kerang Hijau Kuah Kuning Untuk Buka Puasa – Kerang ijo bisa diolah menjadi berbagai hidangan yang nikmat, seperti kerang hijau saus padang, kerang hijau asam manis, kerang hijau saus tiram hingga kerang hijau kuah kuning. Untuk menikmati sajian kerang hijau, anda sebenarnya bisa membelinya karena ada banyak pedagang seafood yang bisa dengan mudah kita temukan.

Namun, anda juga bisa membuatnya di rumah sendiri dengan mudah. Salah satu resep kerang hijau yang mudah dan enak yaitu kerang hijau kuah kuning. Nah, berikut ini resep kerang hijau kuah kuning yang bisa anda ikuti.

Resep Kerang Hijau Kuah Kuning Untuk Buka Puasa

Kerang hijau kuah kuning ini diolah dengan bumbu kuning yang menggugah selera. Kerang hijau sebelumnya direbus terlebih dahulu, kemudian ditumis dan dimasak dengan bumbu kuning.

Sajian Main Course
Masakan Indonesian
Keyword Rese kerang, resep kerang hijau, resep seafood
Waktu Persiapan 13 minutes
Waktu Memasak 1 hour 30 minutes
Porsi 3 porsi
Kalori 145 kcal

Bahan-bahan

Bahan Utama yang Dibutuhkan

  • 1/2 kg kerang hijau
  • 1 batang daun serai
  • 4 siung bawang putih
  • 5 buah cabai rawit
  • 1 ruas jahe
  • 2 lembar daun jeruk
  • 2 lembar daun salam
  • Penyedap rasa secukupnya
  • 1 ruas lengkuas
  • 6 siung bawang merah
  • 2 ruas kunyit
  • Gula secukupnya
  • 10 cabai merah keriting
  • Garam secukupnya
  • Minyak goreng secukupnya
  • Air secukupnya

Langkah-langkah

Cara Membuat Kerang Hijau Bumbu Kuning

  1. Pertama-tama, silakan geprek daun serai yang sudah anda sediakan. Lalu sisihkan.

  2. Kemudian untuk jahe silakan dipotong-potong kecil. Lalu geprek lengkuas.

  3. Langkah berikutnya silakan cuci bersih daun salam dan daun jeruk.

  4. Ambil kerang yang sudah anda sediakan. Lalu dalam wadah silakan cuci kerang sampai benar-benar bersih.

  5. Jika kerang sudah bersih, anda bisa meniriskannya dan sisihkan terlebih dahulu.

  6. Siapkan wajan dan isi dengan menggunakan air secukupnya. Lalu masukan kerang dan rebus kerang yang sudah dibersihkan hingga cangkangnya terbuka.

  7. Campurkan aneka bumbu yang sudah disediakan seperti bawang merah, kunyit, bawang putih, cabai keriting dan cabai rawit. Silakan haluskan dengan menggunakan blender agar lebih mudah.

  8. Panaskan minyak goreng secukupnya untuk menumis bumbu. Lalu tumis bumbu yang sudah dihaluskan sampai matang dan mengeluarkan aroma harum. Tambahkan aneka bahan lainnya seperti lengkuas, jahe, daun salam, daun jeruk dan serai. Aduk merata.

  9. Kemudian tambahkan secukupnya air. Aduk-aduk lagi hingga tercampur dengan merata.

  10. Masukan kerang yang sudah direbus tadi ke dalam bumbu. Aduk merata dan masak hingga bumbunya meresap dan kuahnya berkurang.

  11. Jika sudah matang dan bumbunya meresap, anda bisa langsung mengangkat dan menyajikannya pada tempat saji yang sudah disediakan.

Catatan Resep

Tips Membuat Kerang Hijau Kuah Kuning

Yuk simak tips membuat kerang hijau kuah kuning di bawah ini.

  • Agar lebih mudah, anda bisa membeli kerang hijau yang sudah direbus atau sudah matang. Kemudian anda bisa langsung mengolahnya dengan bumbu kuning.
  • Jika anda membeli kerang segar, pastikan anda mencucinya hingga benar-benar bersih. Pertama, anda bisa mencuci kerang dengan menggunakan air mengalir hingga bersih.
  • Apabila cangkangnya sudah bersih, kerang bisa direndam dengan menggunakan air garam selama kurang lebih 1 jam. Lalu anda bisa membilasnya lagi dengan menggunakan air hingga bersih.
  • Agar kerang tidak berbau, anda bisa merebus kerang dengan menggunakan rempah-rempah seperti jahe, daun salam dan serai.
  • Jia cangkangnya sudah terbuka, anda bisa membilas kerang lagi dengan menggunakan air mengalir. Lalu mengolah kerang menjadi hidangan yang diinginkan.

Itulah resep kerang kuah kuning yang enak dan nikmat. Selamat mencoba di rumah.

Lihat juga : Resep Kerang Saus Padang Ala Resto

Baca Juga  Resep Masakan Ikan Cakalang Kuah Santan Yang lezat dan Special

Tinggalkan komentar

Rating Resep