Resep Kacang Telur Renyah

Resep Kacang Telur Renyah – Kacang telur merupakan salah satu cemilan yang biasanya disuguhkan saat lebaran. Namun, selain itu juga bisa dijadikan cemilan nikmat yang menemani kumpul keluarga atau nonton TV.

Tidak harus membelinya, anda bisa membuat kacang telur sendiri di rumah. Cara membuatnya mudah dan tidak perlu menggunakan oven karena anda bisa mengolahnya dengan cara digoreng. Selain itu, bahan yang dibutuhkannya juga sederhana, bisa anda temukan dengan mudah.

Nah, untuk anda yang penasaran dan ingin mencoba membuat kacang telur di rumah, berikut ini kami hadirkan resep dan cara membuat kacang telur untuk anda.

Resep Kacang Telur Renyah

Kacang telur terbuat dari kacang tanah yang dibalut dengan tepung berbumbu. Setelah dilapisi dengan tepung bumbu, kemudian digoreng hingga matang. Selanjutnya disajikan sebagai cemilan nikmat.

Sajian Snack
Masakan Indonesian
Keyword Aneka resep Kue, kue kering, resep kue kering
Waktu Persiapan 15 minutes
Waktu Memasak 1 hour 15 minutes
Porsi 250 gram
Kalori 187 kcal

Bahan-bahan

Bahan Utama yang Dibutuhkan

  • 150 gram kacang tanah kupas
  • 1 butir telur
  • 2 siung bawang putih
  • 30 gram gula halus
  • 1/4 sendok teh garam

Bahan Tepung Pelapis

  • 80 gram tepung terigu
  • 20 gram tepung tapioka

Langkah-langkah

Cara Membuat Kacang Telur Renyah

  1. Jika semua bahan sudah siap, sekarang anda bisa langsung membuat kacang telur. Silakan ambil kacang yang sudah anda sediakan. Lalu sangrai kacang sampai 3/4 matang. Jika sudah, silakan angkat dan dinginkan terlebih dahulu.

  2. Selanjutnya, ambil wadah dan masukan bahan-bahan ke dalamnya seperti bawang putih, telur, garam, gula halus dan kacang. Aduk-aduk semua bahan tersebut hingga merata.

  3. Dalam wadah lainnya, silakan campurkan bahan-bahan untuk tepung pelapis yakni tepung terigu dan tepung tapioka. Aduk-aduk hingga tercampur dengan merata.

  4. Setelah itu, kacang silakan masukan ke dalam tepung pelapis. Lalu aduk-aduk dengan menggunakan tangan supaya tepung menempel.

  5. Kacang silakan diambil dengan saringan berlubang besar sambil diketuk-ketuk dengan tujuan untuk membuang kelebihan tepung.

  6. Siapkan wajan. Lalu masukan minyak goreng dalam jumlah banyak ke dalamnya. Panaskan.

  7. Selanjutnya silakan goreng kacang sampai bagian luar kacang berwarna kecoklatan dan matang. Setelah matang, silakan angkat dan tiriskan terlebih dahulu.

  8. Terakhir anda bisa langsung menyajikannya atau disimpan dalam toples ketika sudah dingin.

Catatan Resep

Tips Membuat Kacang Telur Agar Hasilnya Renyah

Untuk mendapatkan kacang telur yang renyah dan enak, beberapa tips ini harus anda perhatikan.

  • Anda harus menggunakan kacang tanah yang telah dikupas karena lebih simpel. Selain itu, kacang tanah kupas juga akan lebih nikmat disantap. Hanya saja, jika anda tidak menemukan kacang tanah kupas, anda bisa terlebih dahulu merendam kacang tanah dengan menggunakan air panas. Lalu tunggu selama kurang lebih 10 menit. Kulit arinya dikupas hingga bersih.
  • Sangrai kacang agar teksturnya menjadi lebih renyah. Sangrai itu sendiri merupakan teknik menggoreng tanpa menggunakan minyak.
  • Kacang tanah lalu dicampurkan dengan bahan lainnya. Seluruh bagian kacang pastikan sudah dilumuri telur serta bumbu lainnya.
  • Kacang tanah lapisi dengan tepung tapioka dan tepung terigu tipis-tipis saja.
  • Saat menggoreng kacang, pastikan anda menggunakan api yang cenderung kecil. Selama menggoreng, anda harus mengaduk-ngaduk terus kacang agar seluruhnya matang dengan merata. Goreng kacang sampai bagian luarnya berubah warna menjadi coklat muda. Jika sudah seperti itu, anda bisa mengangkat dan meniriskannya.

Kacang telur renyah sudah selesai dibuat. Anda bisa menyajikannya di tengah-tengah keluarga untuk cemilan nikmat. Selamat mencoba di rumah.

Lihat juga : Resep Cheese Stick Renyah

Baca Juga  Resep dan Cara Sederhana Membuat Kue Semprit Cokelat Jahe Paling Enak dan Nikmat serta Gurih dan Renyah

Tinggalkan komentar

Rating Resep