Resep dan Cara Membuat Tumis Bayam Taoge yang Praktis, Enak dan Gurih

Bayam adalah sayuran yang sudah tidak asing lagi didengar ditelinga, keberadaannya yang mudah dijumpai dan kandungan gizinya yang kaya membuat sayur hijau ini menjadi populer di tengah-tengah masyarakan.

Bayam bisa dengan mudah diolah menjadi berbagai jenis masakan. Dimana selain diolah menjadi sayur, bayam pun bisa diolah menjadi tumisan. Tumis bayam ini sangat cocok bagi mereka yang tidak menyukai sayur berkuah karena pada dasarnya tumis tidak terlalu banyak mengandung air.

Tumis bayam ini bisa dikreasikan, maksudnya ketika memasaknya anda bisa menambahkan bahan pelengkap lainnya seperti misalkan taoge. Penambahan bahan pelengkap ini akan menjadikan tumis bayam menjadi lebih spesial. Bayam dan taoge yeng berpadu menjadi satu akan menghasilka cita rasa yang begitu enak. Komposisi bumbu yang digunakannya pun akan menambah hidangan ini semakin gurih.

Tumis bayam tauge ini patut anda buat di rumah karena proses membuatnya sangat sederhana sekali. Sebagai panduan ketika berada di dapur, di bawah ini kami sajikan resep dan cara membuat tumis bayam taoge yang enak, gurih dan praktis.

Resep tumis bayam tauge

Nama Resep

Resep dan Cara Membuat Tumis Bayam Taoge yang Praktis, Enak dan Gurih

4.7 189

Waktu Memasak

Persiapan:

Memasak:

Total:

Bahan dan Bumbu Tumis Bayam Taoge yang Praktis, Enak dan Gurih

Jumlah Porsi

4 Porsi

Bahan Utama Tumis Bayam Taoge

  • 250 gram bayam
  • 100 gram taoge
  • 3 buah bakso sapi
  • 2 buah cabai merah besar
  • 100 ml air
  • 2 sendok makan minyak goreng untuk menumis

Bumbu Tumis Bayam Taoge

  • 3 siung bawang putih
  • 5 butir bawang merah
  • 1/2 sendok makan saus tiram
  • 1/2 sendok teh kecap ikan
  • Garam secukupnya
  • Gula pasir secukupnya
  • 1/4 sendok teh merica bubuk
  • 1 sendok teh gula pasir

Baca Juga  Resep dan Cara Memasak Sup Wortel dan Makaroni Enak, Gurih dan Spesial

Cara Membuat/Memasak Tumis Bayam Taoge

  1. Setelah menyiapkan bahan dan bumbu langkah yang harus anda lakukan yaitu, siangi bayam yang telah anda siapkan tersebut. Lalu cuci sampai bersih. Jika sudah tiriskan.
  2. Kemudian, potong ekor taoge. Lalu cuci sampai bersih dan tiriskan.
  3. Selanjutnya, potong bakso sapi dengan ukuran sesuai selera.
  4. Buang biji cabai merah, lalu cincang kasar.
  5. Iris halus bawang merah dan bawang putih.

Cara Membuat/Memasak Tumis Bayam Taoge

  1. Apabila bahan dan bumbu telah siap untuk dimasak, maka langkah yang harus anda lakukan yaitu menumis bumbu-bumbu. Caranya yaitu panaskan minyak goreng yang telah anda siapkan. Lalu masukan bawang putih, bawang merah dan cabai merah yang telah diiris. Tumis semua bumbu tersebut sampai tercium harum.
  2. Jika sudah, masukan bakso sapi ke dalamnya. Aduk sampai merata dengan bumbu yang telah ditumis.
  3. Setelah itu, tambahkan taoge dan bayam. Aduk kembali sampai merata hingga taoge dan bayam setengah layu.
  4. Kemudian, tambahkan bumbu-bumbu seperti saus tiram, kecap ikan, garam, gula pasir dan merica bubuk. Aduk kembali sampai merata agar bumbu menyatu.
  5. Terakhir tuangkan air yang telah disiapkan sesuai dengan yang ditentukan. Aduk sampai merata dan masak hingga semua bahan matang dan bumbu meresap seluruhnya. Jika sudah matang, angkat dan sajikan.

Sajikan tumis bayam taoge ini ketika masih hangat agar lebih nikmat ketika disantap. Anda pun bisa menyantapnya dengan nasi putih hangat beserta lauk pelengkap.

Berikut Video Yang Bisa Anda Saksikan

Itulah resep dan cara membuat tumis bayam taoge yang praktis enak dan gurih. Sangat mudah bukan? Semoga resep yang kami sajikan ini bermanfaat untuk anda. Jangan lupa bagikan resep tumis bayam taoge ini kepada saudara, sahabat atau teman anda dengan cara klik share. Anda juga bisa memberikan komentar anda pada kolom komentar di bawah ini.

Baca Juga  Resep Masakan dan Cara Membuat Oseng Bayam Merah Tumis Air Campur Telur yang Enak

Tinggalkan komentar