Resep dan Cara Membuat Tumis Ayam Fillet Jagung Manis yang Renyah, Gurih dan Spesial

Sajian tumis ayam fillet jagung manis adalah hidangan yang enak dan special.

Kini, selain menyambangi restoran favorit anda hanya untuk menyantap sajian ini. Anda pun akan dapat menyajikan hidangan ini dirumah dengan mudah dan sederhana.

Yuk, simak seperti apa resep membuat hidangan enak yang sedap tumis ayam fillet jagung manis yang renyah dibawah ini.

ayam tumis fillet jagung

Nama Resep

Resep dan Cara Membuat Tumis Ayam Fillet Jagung Manis yang Renyah, Gurih dan Spesial

4.6 321

Waktu Memasak

Persiapan:

Memasak:

Total:

Jumlah Porsi

6 Porsi

Bahan-Bahan yang Diperlukan Untuk Membuat Tumis Ayam Fillet Jagung Manis yang Renyah, Gurih dan Spesial

Bahan Utama Ayam:

  • 200 gram paha ayam fillet
  • 2 sdm air jeruk nipis
  • 1/2 sdt merica bubuk
  • 1/2 sdt bawang putih bubuk
  • 300 gram jagung manis

Bahan dan Bumbu Tumisan:

  • 2 siung bawang putih, iris halus
  • 1 tangkai seledri, buat simpul
  • 2 cm jahe, iris halus
  • 1/2 buah bawang bombay, cincang halus
  • 3/4 sendok teh garam
  • 1 buah tomat, potong-potong
  • 1/4 sendok teh gula pasir
  • 150 ml air
  • 1/4 sendok teh merica bubuk
  • 1 sendok makan margarin untuk menumis

Cara Membuat Tumis Ayam Fillet Jagung Manis yang Renyah, Gurih dan Spesial

Cara Mempersiapkan Bahan Utama:

  1. Untuk yang pertama bisa dilakukan kali ini adalah dengan mempersiapkan ayamnya terlebih dahulu. Mengapa ayam harus menjadi bahan pertama yang diolah? Hal ini dikarenakan ayam harus dicuci dan dipotong-potong terlebih dahulu sebelum dimasak dan diolah menjadi hidangan yang enak dan lezat. Untuk itulah, langkah ini adalah cara yang penting yang tidak sebaiknya anda lewatkan. Namun sebelum mencuci ayam, sebaiknya anda pun potong-potong ayam fillet dengan ukuran yang anda inginkan. Ayam fillet bisa dipotong dengan bentuk kotak atau bentuk random.
  2. Nah, setelah ayam dipotong-potong, silahkan masukkan ayam kedalam wadah untuk kemudian ayam akan siap untuk dibawa ke tempat cuci piring dan dibersihkan dengan air bersih.
  3. Silahkan cuci ayam dan bersihkan bagian atasnya. Pastikan pula jika anda membersihkan ayam dari kuman dan kotoran yang mungkin masih menempel pada ayam.
  4. Jika ayam sudah bersih secara merata, masukkan ayam kedalam wadah atau baskom dan bersihkan secara merata air cucianya. Jangan sampai air ini menggenang pada baskom.
  5. Selesai mengeringkan air cucian pada wadah ayam, sialhkan bersihkan pula bau amis yang masih menempel pada ayam. Caranya, tempatkan ayam dalam wadah dan berikan kucuran air jeruk nipis, merica bubuk, bawang putih bubuk juga secukupnya gara. Setelah itu, remas-remas sampai bumbu meresap dan diamkan sementara.
  6. Sementara untuk jagung manis, silahkan rebus jagung sampai matang. Angkat jagung dan pipil kemudian masukkan hasil pipilanya dalam wadah untuk kemudian sisihkan sementara.

Baca Juga  Resep Aneka Ayam Goreng yang Enak Untuk Makan Sahur

Cara Membuat Tumis Ayam Fillet Jagung Manis:

  1. Panaskan margarin dalam wajan dan tumis bawang putih bersama dengan bawang bombay dan juga jahe serta seledri hingga tercium bau harum yang enak dan lezat.
  2. Setelah itu, baru masukkan potongan ayam fillet kedalam tumisan bumbu dan aduk-aduk bahan ini sampai berubah warnanya.
  3. Kemudian, masukkan jagung yang telah direbus dan dipipil bersama dengan tomat, merica, gula dan juga garam. Aduk merata.
  4. Tuangkan air kedalamnya dan masak bumbu ini sampai bumbu meresap kedalam ayam dan kuahnya menjadi lebih menyusut.

Setelah matang, angkat sajian ini dan hidangkan dalam piring saji untuk kemudian anda akan siap menyantapnya dengan sepiring nasi hangat.

Jangan lupa bagikan resep ini dengan teman dan sahabat dan berikan pula komentar anda dibawah ini.

Tinggalkan komentar