Resep dan Cara Membuat Tumis Aneka Sayuran yang Sehat dan Nikmat Untuk Menu Sahur

 

Tidak selamanya menu enak yang anda sajikan untuk sahur adalah menu sehat.

Selain enak, anda juga harus menyajikan menu sehat dan bergizi untuk memenuhi kebutuan tubuh selama berpuasa. Salah satu menu enak namun sehat yang bisa anda buat di rumah sebagai menu sahur yaitu tumis aneka sayuran. Tumisan ini terdiri dari berbagai macam sayuran yang dipadukan menjadi satu serta ditambah bumbu pilihan sehingga rasanya akan semakin gurih dan nikmat.

Tumis aneka sayuran juga merupakan menu praktis yang mudah di buat. Di bawah ini resep dan cara membuat tumis aneka sayuran yang bisa anda simak.

6.TUMIS-ANEKA-SAYURAN.jpg

Nama Resep

Resep dan Cara Membuat Tumis Aneka Sayuran yang Sehat dan Nikmat Untuk Menu Sahur

4.7 135

Waktu Memasak

Persiapan:

Memasak:

Total:

Jumlah Porsi

3 Orang

Bahan Bahan Untuk Membuat Tumis Aneka Sayuran yang Sehat dan Nikmat Untuk Menu Sahur

Bahan Utama Tumis Aneka Sayuran

  • 150 gram kembang kol
  • 50 gram kapri
  • 225 gram jagung manis
  • 350 ml air
  • Minyak goreng secukupnya
  • 1 sendok teh minyak wijen

Bumbu Tumis Aneka Sayuran

  • 1 cm jahe
  • 1/2 sendok teh garam
  • 1/4 buah bawang bombay
  • 2 siung bawang putih
  • 2 buah cabai merah besar
  • 2 sendok teh kecap ikan
  • 1/4 sendok teh merica bubuk
  • 2 sendok teh tepung maizena yang dilarutkan dengan 2 sendok makan air

Cara Membuat Tumis Aneka Sayuran yang Sehat dan Nikmat Untuk Menu Sahur

Cara Menyiapkan Bahan Bahan

  1. Sebelum memulai memasak anda harus menyiapkan terlebih dahulu alat alat yang dibutuhkan. Beberapa alat harus anda siapkan seperti wajan, pisau, talenan, spatula, tempat saji dan lain sebagainya.
  2. Kemudian, cuci terlebih dahulu kembang kol yang sudah anda siapkan sampai bersih. Agar kotoran yang terdapat pada kembang kol benar benar hilang anda bisa merendamnya di dalam air garam.
  3. Setelah itu, pipil jagung manis. Lalu siangi kapri.
  4. Selanjutnya, cincang halus bawang bombay dan iris tipis cabai merah besar. Lalu memarkan jahe.

Baca Juga  Resep dan Cara Membuat Menu Sahur Tumis Tempe Ebi yang Gurih dan Simple

Cara Membuat Tumis Aneka Sayuran Untuk Menu Sahur

  1. Pertama-tama simpan wajan di atas kompor. Nyalakan api kompor. Tuangkan minyak goreng secukupnya saja ke dalam wajan tersebut. Tunggu beberapa saat hingga minyak goreng panas. Jika minyak goreng sudah panas, masukan bumbu seperti bawang bombay, bawang putih, jahe dan cabai merah. Aduk aduk sampai merata dan mengeluarkan aroma harum.
  2. Setelah seperti itu, masukan sayuran yang sudah anda bersihkan tadi seperti jagung manis, kembang kol dan kapri. Aduk aduk semua bahan tersebut hingga layu.
  3. Masukan bumbu seperti garam, merica bubuk dan kecap ikan. Aduk aduk hingga bumbu merata dan larut.
  4. Tuangkan air ke dalam tumisan. Aduk merata dan didihkan. Selanjutnya, kentalkan tumisan dengan menggunakan larutan tepung maizena. Aduk merata dan masak hingga meletup-letup. Tambahkan minyak wijen ke dalamnya. Lalu aduk aduk kembali sampai merata. Masak sebentar sampai semua bahan benar-benar matang. Jika sudah seperti itu, anda bisa langsung mengangkat tumisan dan menghidangkannya pada piring saji yang sudah disiapkan.

Tumis aneka sayuran untuk menu sahur ini sudah selesai dibuat. Hidangkan menu ini bersama dengan nasi putih hangat dan santap ketika masih dalam keadaan hangat agar lebih nikmat.

Share atau bagikan resep ini kepada orang terdekat dan teman anda. Tambahkan juga saran anda pada kolom yang tersedia di bawah ini.

Tinggalkan komentar