Resep dan Cara Membuat Soba Goreng Ayam yang Nikmat, Spesial & Praktis

Mi soba ayam merupakan salah satu makanan khas Jepang. Untuk menikmatinya anda tidak harus pergi ke Jepang karena anda bisa membuatnya dengan mudah di rumah. Bahkan saat ini terdapat banyak variasi mi soba yang bisa menjadi pilihan, salah satunya mi soba goreng ayam.

Mi soba goreng ayam bisa anda jadikan sebagai menu pengganti jika anda bosan dengan nasi.  Berikut ini resep dan cara membuat soba goreng ayam yang nikmat, praktis dan spesial. ( Baca juga : Cara Membuat Pizza )

Resep soba goreng ayam

Nama Resep

Resep dan Cara Membuat Soba Goreng Ayam yang Nikmat, Spesial & Praktis

Riview

Waktu Memasak

Jumlah Porsi

4

Bahan Bahan yang Dibutuhkan Untuk Membuat Soba Goreng Ayam yang Nikmat, Spesial & Praktis

Bahan dan Bumbu Utama Soba Goreng  Ayam

  • 300 gram soba
  • 1 batang daun bawang
  • 2 sendok makan saus tiram
  • 1/2 buah bombay
  • 1/2 sendok teh garam
  • 1/2 sendok teh gula pasir
  • 1/4 sendok teh merica bubuk
  • 3 siung bawang putih
  • 2 sendok makan kecap manis
  • 1 sendok makan minyak goreng
  • 1/2 sendok teh minyak wijen

Bahan Ayam

  • 1 buah dada ayam
  • 1/2 sendok teh air jeruk nipis
  • 1/2 sendok teh garam
  • Minyak goreng secukupnya
  • 1/4 sendok teh merica bubuk

Bahan Saus

  • 1/8 sendok teh merica bubuk
  • 50 gram sukiyaki sauce
  • 1 siung bawang putih
  • 1/8 sendok teh garam
  • 50 ml air
  • 1 sendok makan minyak untuk menumis

Bahan Pelapis

  • 100 gram tepung sagu ubi
  • 1/4 sendok teh merica bubuk
  • 1/4 sendok teh garam

Bahan Pencelup

  • 2 putih telur
  • 1/2 sendok teh paprika bubuk
  • 1/2 sendok makan bubuk bawang putih

Cara Membuat Soba Goreng Ayam yang Nikmat, Spesial & Praktis

Cara Menyiapkan Bahan Soba Goreng Ayam

  1. Pertama-tama langkah yang harus anda lakukan yaitu menyeduh soba yang sudah disiapkan. Jika sudah, tiriskan soba yang sudah diseduh tadi.
  2. Iris halus bawang bombay. Lalu cincang kasar bawang putih.
  3. Potong-potong daun bawang dengan ukuran 1 cm.
  4. Belah dada ayam yang sudah anda siapkan menjadi dua bagian. Lalu belah lagi menjadi dua bagian. Setelah itu memarkan daging  hingga tipis.
  5. Cincang  halus bawang putih untuk bahan saus.
  6. Campurkan semua bahan pelapis. Lalu aduk sampai merata.

Baca Juga  Resep Bumbu dan Cara Membuat Tom Yam Goong Sup Asli Thailand yang Enak, Praktis Nan Sederhana

Cara Membuat Soba

  1. Silahkan siapkan wajan  yang akan digunakan untuk membuat soba. Lalu masukan minyak goreng secukupnya dan tunggu beberapa saat hingga minyak goreng panas. Jika sudah panas, silahkan masukan bawang bombay dan bawang putih ke dalamnya. Aduk  merata dan tumis bumbu hingga mengeluarkan aroma harum.
  2. Selanjutnya masukan soba yang sudah diseduh. Lalu aduk-aduk sampai merata.
  3. Tambahkan bumbu seperti garam, merica bubuk, kecap manis, gula, saus tiram. Aduk hingga merata.
  4. Tuangkan air dengan takaran seperti yang sudah ditentukan. Lalu aduk-aduk sampai meresap. Masukan daun bawang dan aduk hingga merata. Jika sudah, anda bisa menyisihkannya terlebih dahulu. ( Artikel lainnya : Resep Pizza )

Cara Membuat Ayam Untuk Soba

  1. Lumuri dada ayam yang sudah anda memarkan tadi dengan menggunakan merica bubuk, garam dan air jeruk nipis. Diamkan selama kurang lebih 15 menit dalam kulkas. Jika sudah silahkan celupkan ke dalam putih telur. Lalu gulingkan pada bahan pelapis.
  2. Siapkan wajan untuk menggoreng ayam. Tuangkan minyak goreng secukupnya ke dalam wajan tersebut. Tunggu hingga minyak goreng panas. Setelah itu goreng ayam hingga setengah matang. Potong panjang ayam yang sudah digoreng tadi. Lalu sisihkan.

Cara Membuat Saus

  1. Panaskan minyak goreng dalam wajan. Lalu tumis bawang putih sampai harum. Masukan gula pasir, merica bubuk dan sukiyaki sauce. Lalu aduk merata dan tunggu sampai mendidih.
  2. Setelah mendidih anda bisa langsung mengangkatnya.

Saran Penyajian

  1. Silahkan tata soba di dalam box. Kemudian tata pula ayam di atas soba. Lalu sirami saus di atasnya. Dinginkan.
  2. Anda bisa menyajikannya saat hendak disantap setelah sebelumnya dihangatkan terlebih dahulu di dalam microwave.

Demikian resep dan cara membuat soba goreng ayam. Sederhana dan praktis bukan? Yuk share resep ini kepada teman-teman anda.

Baca Juga  Resep dan Cara Membuat Soba Kuah Jepang yang Mudah dan Rumahan

Tinggalkan komentar