Resep dan Cara Membuat Sayur Bening Buncis dan Tahu yang Lezat dan Sederhana

Ingin membuat menu makan yang sehat namun lezat? Jika seperti itu maka anda bisa membuat sayur bening buncis dan tahu di rumah.

Buncis dan tahu akan berpadu menjadi satu dalam hidangan sayur, sehingga dengan begitu sayur pun akan menjadi lebih spesial dan istimewa.

Nah, bagi anda yang ingin membuat sayur bening buncis dan tahu ini di rumah, anda bisa membuatnya dengan mudah karena proses atau cara membuatnya sangat sederhana. Di bawah ini kami sajiikan resep dan cara membuat sayur bening buncis dan tahu khusus untuk anda.

Resep sayur bening bunic tahu

Nama Resep

Resep dan Cara Membuat Sayur Bening Buncis dan Tahu yang Lezat dan Sederhana

4.8 190

Waktu Memasak

Persiapan:

Memasak:

Total:

Jumlah Porsi

6 Orang

Bahan dan Bumbu Untuk Membuat Sayur Bening Buncis dan Tahu yang Lezat dan Sederhana

Bahan Utama Sayur Bening Buncis dan Tahu yang Lezat dan Sederhana

  • 150 gram buncis
  • 100 gram tahu takua
  • 1 buah tomat merah
  • 2 buah cabai merah besar
  • 1.500 ml air

Bumbu Sayur Bening Buncis dan tahu

  • 3 siung bawang putih
  • 2 lembar daun salam
  • 2 cm lengkuas
  • 5 butir bawang merah
  • 1/4 sendok teh kaldu ayam bubuk
  • Garam secukupnya
  • 1/4 sendok teh merica bubuk
  • Gula pasir secukupnya

Cara Membuat Sayur Bening Buncis dan Tahu yang Lezat dan Sederhana

Cara Menyiapkan Bahan dan Bumbu Sayur Bening Buncis dan Tahu

  1. Langkah pertama yaitu, cuci buncis yang telah disiapkan sampai bersih. Lalu siangi buncis dan iris serong dengan ukuran 3 cm
  2. Setelah itu, potong kotak tahu takua.
  3. Bakar cabai merah besar. Lalu potong-potong.
  4. Cuci tomat yang telah disiapkan. Lalu potong memanjang menjadi beberapa bagian.
  5. Iris tipis bawang merah dan bawang putih.
  6. Memarkan lengkuas.

Baca Juga  Resep dan Cara Membuat Cream Soup Daging Asap yang Enak

Cara Membuat Sayur Bening Buncis dan Tahu

  1. Jika bahan dan bumbu telah siap olah seperti di atas, maka anda bisa langsung memasaknya. Langkah pertama yang harus dilakukan dalam proses memasak ini yaitu, siapkan panci yang akan digunakan untuk memasak. Lalu masukan air dengan takaran yang telah ditentukan seperti di atas. Rebus air tersebut sampai mendidih.
  2. Jika air telah mendidih, masukan bawang merah, bawang putih, lengkuas, dan daun salam. Masak hingga bumbu-bumbu tersebut mengeluarkan aroma harum.
  3. Jika telah tercium harum, masukan buncis yang telah diiris, tahu takua, tomat, dan cabai merah besar. Aduk sampai merata dan masak sampai matang.
  4. Setelah itu, tambahkan bumbu-bumbu seperti garam, kaldu ayam bubuk, merica bubuk, dan gula pasir.-Aduk-aduk sampai merata dan masak kembali sampai semua bahan matang dan bumbu meresap.
  5. Selanjutnya, anda bisa langsung mengangkat sayur bening buncis dan tahu yang telah matang, lalu menyajikannya pada wadah atau mangkuk saji yang telah anda siapkan.

Sayur bening buncis dan tahu telah selesai dibuat. Setelah itu anda bisa langsung menghidangkan sayur yang satu ini di meja makan. Agar terasa lebih lezat maka anda bisa menyantapnya dalam keadaan panas dengan ditemani nasi hangat.

Itulah resep dan cara membuat sayur bening buncis dan tahu. Sangat sederhana dan praktis bukan? Selamat mempraktikannya di rumah. Semoga resep yang kami berikan ini bisa memperkaya resep masakan yang anda miliki.

Jangan lupa untuk membagikan resep ini kepada teman atau orang-orang yang ada di sekitar anda lainnya dengan cara menekan tombol share yang tersedia. Anda juga bisa memberikan komentar pada kolom di bawah ini.

Baca Juga  Resep dan Cara Membuat Nasi Bakar Isi udang Kemangi Spesial Gurih dan Enak

Satu pemikiran pada “Resep dan Cara Membuat Sayur Bening Buncis dan Tahu yang Lezat dan Sederhana”

Tinggalkan komentar