Resep dan Cara Membuat Sambal Goreng Ikan Belanak Yang Pedas

Mengkonsumsi masakan pedas tentunya sangat dinantikan oleh para pecinta kuliner penikmat masakan pedas, seperti halnya sambal goreng ikan belanak.

Banyak masakan yang menyajikan dengan citarasa yang sangat khas dari masakan tertentu, terlebih dengan rasa yang pedas membuat orang banyak menyukainya terkecuali anak-anak. Banyak yang didapat dari masakan pedas mulai dari olahan daging, ikan, sayuran dll. Masakan pedas tentunya terletak pas tidaknya bumbu yang diolah dengan bahan dasar utama kemudian disesuaikan dengan cabai yang ingin digunakan.

Nah, bagi anda yang ingin membuat masakan pedas, bagaimana kalao mengolah sambal goreng ikan belanak. Ikan belanak dengan memiliki citara rasa dagingnya yang gurih ini sangat cocok diolah dengan cara apapun terlebih diolah dengan sambal goreng yang pedas. Ikan belanak ini juga banyak disebut ikan yang memiliki bentuk seperti ikan bandeng, karena itu tidak heran apabila ikan belanak ini banyak ditemukan di pasar tradisional ataupun di supermarket. Namun yang terpenting adalam mengkonsumsi masakan tentunya harus diperhatikan kandungan gizi dari masakan tersebut. Tanpa ragu tentunya mengkonsumsi ikan adalah sangat baik bagi kesehatan. Karena pada ikan memiliki kandungan gizi seperti protein tinggi, kandungan omega 3, kalsium dll. Nah, baiklah sekarang saatnya anda mencoba resep dan cara membuat sambal goreng ikan belanak yang pedas, yuk kita lihat langkah-langkahnya dibawah ini.

resep sambal goreng ikan belanak

Nama Resep

Resep dan Cara Membuat Sambal Goreng Ikan Belanak Yang Pedas

4.9 238

Waktu Memasak

Persiapan:

Memasak:

Total:

Jumlah Porsi

3 Porsi

Bahan-Bahan yang diperlukan untuk membuat Sambal Goreng Ikan Belanak Yang Pedas

Bahan dan Bumbu

  • 3 ekor ikan belanak segar
  • 2 cm jahe
  • 1 sendok teh makan garam
  • 1/4 sendok teh penyedap rasa
  • 2 buah cabai merah besar
  • 8 buah cabe rawit
  • 2 siung bawang putih
  • 3 buah bawang merah
  • 1/2 sendok teh merica bubuk
  • 2 sdm kecap manis
  • 1 sendok teh saus tiram
  • air secukupnya
  • minyak secukupnya

Baca Juga  Resep dan Cara Membuat Ikan Belanak Masak Lemak Yang Gurih

Cara Membuat Sambal Goreng Ikan Belanak Yang Pedas

Cara memasak

  1. Ikan belanak terlebih dahulu di bersihkan dengan cara buang sisiknya, kemudian buang pula bagian dalam perutnya, lalu cuci hingga bersih, kemudian potong sesuai selera.
  2. Selanjutnya memanaskan minyak goreng dengan menggunakan api sedang, lalu goreng ikan belanak hingga metang dan kering. Angkat dan sisihkan.
  3. Setelah itu, bahan bumbu di ulek semua hingga halus terkecuali, kecap manis dan juga saus tiram dan juga untuk bawang merah diiris saja.
  4. Selanjutnya panaskan minyak, untuk menumis bawang merah, setelah itu masukan bahan bumbu yang dihaluskan, masak hingga matang dan harum.
  5. Setelah itu baru masukan ikan belanak goreng, aduk aduk.
  6. Kemudian tuang air secukupnya, setelah itu masukan juga kecap manis serta saus tiram
  7. Masak hingga airnya menyusut dan matang.
  8. Angkat dan siap disajikan.

Demikianlah Resep dan Cara Membuat Sambal Goreng Ikan Belanak Yang Pedas yang bisa anda coba buat sendiri dirumah untuk anda hidangkan kepada keluarga tercinta anda. Sambal goreng ikan belanak ini sangat cocok dikonsumsi bersama dengan nasi putih kemudian ditambah dengan lalapan membuat makan anda akan sangat berselera dan juga mampu membuat nafsu makan anda akan bertambah. Nahun lebiuh dari itu tentunya sekarang setelah mengetahui resep serta cara membuat sambal goreng ikan belanak yang pedas akan menambah koleksi dalam setiap menu makan harian keluarga anda. Semoga bermanfaat dan selamat menbcoba.

Jangan lupa untuk membagikan Resep dan Cara Membuat Sambal Goreng Ikan Belanak Yang Pedas pada teman serta keluarga tercinta anda dimanapun berada dan jangan lupa untuk memberikan komentar pada kolom dibawah ini, terima kasih.

Baca Juga  Resep dan Cara Membuat Ikan Gabus Panggang/Bakar Bumbu Sederhana yang Enak dan Lezat

Tinggalkan komentar