Resep dan Cara Membuat Pancake Havermut yang Nikmat, Lembut dan Enak

Sudah pernahkah anda mencicipi havermut?

Havermut atau oatmeal adalah sajian oat yang bergizi yang bila dikonsumsi manfaat baiknya bisa anda dapatkan. Nah, kali ini sajian oatmeal bergizi ini akan bisa anda nikmati dalam sajian pancake yang lezat. Agar anda bisa menyajikan hidangan ini dirumah dengan mudah, maka tak perlu khawatir mari kita simak resep mudahnya dibawah ini.

pancake havermut

Nama Resep

Resep dan Cara Membuat Pancake Havermut yang Nikmat, Lembut dan Enak

4.8 542

Waktu Memasak

Persiapan:

Memasak:

Total:

Jumlah Porsi

1 Porsi

Bahan-Bahan yang Diperlukan Untuk Membuat Pancake Havermut yang Nikmat, Lembut dan Enak

Bahan-Bahan Pancake:

  • 100 gram tepung terigu
  • 50 gram havermut
  • 1 1/2 sendok makan gula tepung
  • 150 ml susu cair
  • 1/4 sendok teh garam
  • 2 butir telur
  • 1 1/2 sendok teh baking powder
  • 25 gram margarin
  • saus cokelat siap pakai

Cara Membuat Pancake Havermut yang Nikmat, Lembut dan Enak

Cara Mempersiapkan Bahan dan Peralatan:

  1. Hal pertama lakukan dengan mempersiapkan peralatan yang akan anda butuhkan untuk membuat adonan pancake. Hal ini penting sekali karena beberapa peralatan ini akan membuat anda lebih mudah dan lebih fokus pada saat membuat adonan pancake. Beberapa peralatan yang dimaksud diantaranya adalah wajan, baskom, kocokan dan piring saji. Mengingat pentingnya menyiapkan peralatan ini maka tidak sebaiknya anda melewatkan langkah kali ini.
  2. Setelah selesai dengan mempersiapkan peralatan lanjutkan dengan menghaluskan havermut dengan menggunakan blender. Caranya masukkan havermut kedalam blender dan aduk-aduk dengan menggunakan kecepatan tinggi sampai havermut menjadi lebih halus secara merata.
  3. Selanjutnya adalah telur. Caranya masukkan telur kedalam wadah dan kocok secara merata sampai telur terkocok sampai lepas secara merata. Setelah itu sisihkan dalam wadah.
  4. Kemudian untuk margarin, masukkan margarin dalam wajan dan nyalakan api yang sedang. Lelehkan margarin dalam wajan sampai mencair secara merata. Setelah itu angkat dan sisihkan bahan ini pada suhu ruangan agar menjadi lebih dingin secara merata.

Baca Juga  Resep dan Cara Membuat Pancake Jagung yang Enak dan Gurih

Cara Membuat Adonan Pancake:

  1. Ayak terlebih dahulu bahan-bahan kering seperti tepung terigu, baking powder dan juga gula tepung. Aduk-aduk bahan ini secara merata dengan menggunakan ayakan. Masukkan dalam wadah dan campurkan kedalamnya havermut yang sudah dihaluskan. Aduk kembali secara merata.
  2. Setelah itu dalam wadah yang lain silahkan campurkan beberapa bahan basah seperti susu cair, margarin yang tlah dilelehkan, telur dan juga garam. Aduk-aduk semua bahan ini secara merata sampai semuanya tercampur.
  3. Bila semua bahan sudah dicampurkan, silahkan panaskan wajan dan berikan dengan menggunakan margarin secara merata. Tunggu sampai wajan menjadi lebih panas.
  4. Tuangkan adonan pancake kedalam wajan secukupnya saja kira-kira 1 sendok sayur dan masak sampai matang dan berkulit. Jangan lupa untuk membulak-balikan bahan ini secara merata.

Setelah matang angkat sajian ini dari wajan dan sajikan dalam piring saji untuk kemudian anda bisa menambahkan saus coklat siap saji dibagian atasnya untuk membuat penampilannya lebih menarik dan rasanya lebih lezat.

Jangan lupa bagikan resep ini dengan teman dan sahabat dan berikan pula komentar anda dibawah ini.

Tinggalkan komentar