Resep dan Cara Membuat Kue Kering Lidah Kucing Susu yang Sederhana Namun Enak dan Juga Renyah

Dari sekian banyak kue kering yang ada dan seringkali dihidangkan ketika hari raya, pasti anda sudah mengenal sebuah hidangan bernama kue lidang kucing.

Secara sejarah, kue kering yang memiliki bentuk yang cukup mirip dengan lidah dari kucing ini merupakan salahsatu varian hidangan kue kering yang bersala dari adaptasi kuliner Belanda. Kue lidah kucing yang aslinya bernama Katte Tong ini masuk ke Indonesia seiring dengan penjaajahan Belanda di Indonesia.

Meeskipun merupakan produk penjajahan, namun hingga saat ini justru kue ini tetap digemari bahkan sudah menjadi hidangan yang secara turun temurun banyak digemari. Berikut ada sebuah resep dari kue lidah kucing yang dipadukan dengan bahan susu, sehingga menghasilkan hidangan kue kering yang sangat mantap serta menggoda. Penasaran dengan teknik pembuatan serta bahan apa saja yang diperlukan untuk membuat kue lidah kucing susu? Beriku kami sajikan resepnya. Simak di bawah ini!

33

Nama Resep

Resep dan Cara Membuat Kue Kering Lidah Kucing Susu yang Sederhana Namun Enak dan Juga Renyah
4.7 120

Waktu Memasak

Persiapan:

Memasak:

Total:

Jumlah Porsi

7 Orang

Daftar Bahan Untuk Pengolahan Resep Kue Kering Lidah Kucing Susu yang Renyah, Gurih dan Paling Enak

Daftar Bahan

  • 6 butir telur ayam ambil bagian putihnya
  • 250 keju cheddar, parut terlebih dahulu
  • 75 gram susu bubuk full cream
  • 100 gram tepung maizena
  • 175 gram gula pasir halus
  • 250 gram tepung terigu
  • 300 gram mentega

Langkah-Langkah Sederhana Dalam Pengolahan Resep Kue Kering Lidah Kucing Susu yang Renyah, Gurih dan Paling Enak

Langkah Pengolahan

  1. Kocok bersama beberapa bahan antara lain adalah mentega dan gula sampai dengan lembut.
  2. Campurkan putih telur ke dalam adonan anda tersebut kemudian aduk dan mix kembali sampai adonan tersebut berbuih dan merata.
  3. Masukan tepung susu bubuk, tepung maizerna dan juga terigu ke dalam adonan sembari diayak. Aduk perlahan sampai semua bahan merata dengan sempurna.
  4. Tambahkan keju yang sudah diparut sebanyak 175 gram saja. Aduk merata.
  5. Setelah adonan kue lidah kucing susu yang anda miliki tersebut sudah selesai dan cukup stabil utnuk kemudian dibentuk masukan ke dalam paping bag.
  6. Setelah selesai memasukan adonan ke dalam paping bag, lalu semprotkan dan bentuk sesuai dengan bentuk kue lidah kucing di atas loyang kue. Berikan sedikit jarak.
  7. Setelah selesai membentuk adonan kue tersebut di atas loyang, taburkan keju sisa yang anda miliki pada bagian atasnya sampai dengan merata.
  8. Masukan loyang berisi adonan tersebut ke dalam oven, kemudian panggang selama kurang lebih 20 menit. Atur suhunya agar berada di 150 derajat saja.
  9. Setelah cukup matang, kemudian anda angkat dan tiriskan.
  10. Setelah dirasa cukup tiris, lalu lanjutkan dengan memasukan kue kering tersebut dalam toples yang anda miliki.

Bagaimana? Apakah anda sudah tertarik untuk mencoba membuat dan menghadirkan kue kering lidah kucing susu ini di rumah anda masing-masing. Jika biasanya anda hanya menemukannya di hari raya, maka sekarang anda bisa membuatnya sendiri di rumah dan menyajikannya sebagai camilan sedap untuk menemani anda ketika sedang bersantai atau menonton hiburan film dan televisi.

Berikan komentar anda mengenai sajian ini dengan mengisi kolom komentar di bagian bawah artikel, lalu tekan tombol share yang berada pada halaman ini utnuk kemudian menyebarkannya melalui media sosial yang anda miliki masing-masing.

Baca Juga  Resep Telur Gabus Manis yang Sedap dan Nikmat Untuk Cemilan

Tinggalkan komentar