Resep dan Cara Membuat Kue Kering Coklat Kacang Tanah Sederhana dan Mudah Untuk Lebaran

Jika ditanya salahsatu makanan yang hampir dipastikan selalu hadir di momen lebaran adalah kue kering.

Kue kering merupakan salahsatu camilan wajib di momen tersebut dan tidak dipisahkan dari momen perayaan hari besar keagamaan tersebut. Meskipun demikian, tidak hanya di saat momen itu saja sebenarnya kue kering ini muncul, namun di berbagai jenis perayaan dan hari besar lainnya kue kering juga selalu hadir melengkapi sekaligus menyemarakan perayaan tersebut.

Oleh karena itu, tidak ada salahnya anda mencoba untuk membuat sendiri menu hidangan kue kering yang nantinya bisa anda coba buat dan sajikan pada perayaan atau momen-momen penting yang anda miliki. Salahsatunya ialah resep berikut, yakni sebuah resep yang bernama kue kering coklat kacang tanah. Kue kering yang berbahan dasar kacang tanah ini bisa menjadi salahsatu pilihan terbaik anda untuk mencoba memulai membuat kue kering sendiri di rumah. Penasaran dengan resepnya seperti apa? Silahkan simak resep dan cara pembuatannya berikut ini!

80

Nama Resep

Resep dan Cara Membuat Kue Kering Coklat Kacang Tanah Sederhana dan Mudah Untuk Lebaran
4.7 97

Waktu Memasak

Persiapan:

Memasak:

Total:

Jumlah Porsi

3 loyang

Daftar Bahan Untuk Membuat Kue Kering Coklat Kacang Tanah Sederhana dan Mudah Untuk Lebaran

Bahan-Bahan Utama

  • 150 gram kacang tanah, sangrai kemudian kupas kulitnya
  • 2 butir telur ayam ambil bagian kuningnya
  • 100 gram margarine leleh
  • 200 gram tepung terigu
  • ½ sendok teh garam
  • 60 gram gula halus

Bahan Untuk Olesan

  • 2 butir telur ambil kuningnya kemudian anda kocok lepas

Cara Membuat Kue Kering Coklat Kacang Tanah Sederhana dan Mudah Untuk Lebaran yang Mudah dan Sederhana

Cara Membuat

  1. Ambil kacang tanah yang sebelumnya sudah anda sangrai, kemudian anda masukan ke dalam blender atau ulekan dan haluskan kacang tanah tersebut. Sisihkan.
  2. Masukan margarine bersama gula halus dan juga telur ke dalam sebuah wadah dan kocok dengan menggunakan mixer sampai mengembang dan terlihat berbuih.
  3. Tambahkan garam serta tepung terigu ke dalam adonan dan jangan lupa anda aduk sampai dengan merata.
  4. Ambil kembali kacang yang sudah dihaluskan kemudian anda tambahkan ke dalam adonan.
  5. Uleni adonan dengan menggunakan tangan anda sampai dengan kalis dan tercampur dengan merata.
  6. Letakan adonan anda tersebut di tempat yang cukup rata dan kemudian anda pipihkan dengan roll atau tangan.
  7. Ambil cetakan kue dan mulai bentuk adonan anda tersebut.
  8. Letakan di atas loyang yang telah diberikan olesan margarine sebelumnya.
  9. Berikan olesan kuning telur pada bagian atas kue tersebut sampai merata dan semua kue anda terlapisi.
  10. Masukan dalam oven dan mulai panggang selama kurang lebi 20 menit saja sampai dengan matang.
  11. Angkat kue anda dan dinginkan terlebih dahulu sebelum anda memasukannya ke dalam toples.

Baca Juga  Resep Sederhana dan Cara Membuat Kue Semprit Larut Vanila yang Renyah serta Lumer Di Mulut

Begitulah resep dan teknik pembuatan dari sajian kue kering coklat kacang tanah yang praktis namun sedap untuk anda cicipi. Hidangan satu ini dibuat dengan menggunakan bahan dasar kacang tanah yang bisa anda temukan dengan mudah di pasaran.

Silahkan anda berikan komentar dengan mengisi kolom di bagian bawah artikel dan halaman ini dan lanjutkan dengan menekan tombol share untuk membagikan artikel mengenai hidangan kue kering coklat kacang tanah ini kepada teman dan sahabat anda yang berada di medial sosial.

Tinggalkan komentar