Resep dan Cara Membuat Kue Cubit Green Tea Oreo dan Marshmallow yang Spesial dan Lezat

Kue cubit green tea adalah  salah satu rasa kue cubit yang banyak digemari. Rasa green tea semakin membuat cita rasa kue cubit menjadi lebih enak dan lezat. Teksturnya yang empuk dan lembut akan membuat setiap orang yang menyantapnya ketagihan. Tambahan topping orea dan marshmallow di atasnya membuat kue cubit green tea ini semakin spesial dan istimewa.

Sajikan kue cubit green tea oreo dan marshmallow ini di tengah-tengah keluarga. Dan berikut ini kami sajikan resep dan cara membuatnya khusus untuk anda.

Resep kue cubit green tea oreo marshmallow

Nama Resep

Resep dan Cara Membuat Kue Cubit Green Tea Oreo dan Marshmallow yang Spesial dan Lezat
4.7 135

Waktu Memasak

Persiapan:

Memasak:

Total:

Jumlah Porsi

25 Buah

Bahan Bahan yang Dibutuhkan Untuk Membuat Kue Cubit Green Tea Oreo dan Marshmallow yang Spesial dan Lezat

Bahan Utama Kue Cubit Green Tea Oreo dan Marshmallow

  • 2 sendok teh gula pasir
  • 1 sachet bubuk vanili
  • 250 gram tepung terigu
  • 1 butir telur
  • Bubuk green tea secukupnya
  • 2 sendok makan mentega cair
  • 1 sendok makan baking powder

Bahan topping

  • Marshmallow
  • Meses warna warni
  • Oreo yang sudah dihancurkan

Alat Alat yang Dibutuhkan

  • Tempat saji
  • Cetakan kue cubit
  • Wadah besar
  • Teko kecil
  • Mixer

Cara Membuat Kue Cubit Green Tea Oreo dan Marshmallow yang Spesial dan Lezat

Cara Membuat Adonan Kue Cubit Green Tea Oreo dan Marshmallow

  1. Ambil wadah besar yang sudah anda siapkan. Kemudian masukan telur dan gula pasir ke dalam wadah tersebut. Kocok sampai mengembang dan gula larut. Agar adonan lebih cepat mengembang, anda dapat mengocoknya dengan menggunakan mixer.
  2. Tambahkan sedikit demi sedikit tepung terigu ke dalam adonan. Lalu aduk kembali sampai merata.
  3. Tambahkan pula bahan bahan yang lainnya seperti misalkan bubuk green tea, vanili dan baking powder. Aduk sampai merata.
  4. Masukan mentega yang sudah anda lelehkan sebelumnya ke dalam adonan kue. Kembali aduk adonan sampai merata.
  5. Setelah adonan merata, masukan adonan ke dalam teko kecil atau wadah bercorong yang lainnya agar lebih mudah ketika dituangkan ke dalam cetakan.

Baca Juga  Resep dan Cara Membuat Kue Cubit Bubble Gum yang Enak, Lezat dan Istimewa

Lihat juga : Cara Membuat Oreo Goreng

Cara Membuat Kue Cubit Green Tea Oreo dan Marshmallow

  1. Nyalakan kompor dengan api sedang. Lalu simpan cetakan di atas kompor. Oleskan mentega secukupnya pada cetakan agar kue cubit nanti tidak rapat. Biarkan sebentar hingga cetakan panas.
  2. Jika cetakan sudah panas, tuangkan adonan ke dalam cetakan. Tuangkan adonan dengan volume setengah dari cetakan.
  3. Kemudian, tutup cetakan dan panggang beberapa saat hingga adonan setengah matang dan mengembang.
  4. Setelah seperti itu, tambahkan topping yang sudah anda siapkan tadi seperti marshmallow, oreo dan meses warna warni. Tutup kembali cetakan dan panggang sampai kue cubit benar-benar matang.
  5. Setelah matang, matikan api kompor dan angkat kue cubit. Lalu sajikan kue cubit ini pada tempat saji yang sudah anda siapkan.
  6. Kue cubit green tea orea dan marshmallow sudah siap dinikmati. Nikmati kue cubit yang begitu menggoda ini dalam keadaan hangat.

Tips Membuat Kue Cubit

  1. Selain oreo dan marshmallow, sebenarnya anda dapat menambahkan topping yang lainnya sesuai dengan selera anda seperti misalkan keju.
  2. Tuangkan adonan ke dalam cetakan setelah cetakan benar-benar panas agar hasil lebih sempurna dan tidak bantat.
  3. Untuk mendapatkan panas yang merata, ganjal cetakan dengan menggunakan loyang.

Demikian resep dan cara membuat kue cubit green tea oreo dan marshmallow. Mudah dan sederhana bukan? Yuk share resep ini kepada teman teman anda.

Tinggalkan komentar