Resep dan Cara Membuat Kue Bugis Ketan Hitam Betawi yang Enak, Mudah, Praktis dan Murah

Manis, legit dan kenyal, itulah hal pertama kali yang akan anda rasakan ketika menyantap kue bugis ketan hitam

Cita rasa kue bugis yang satu ini begitu enak, dimana kue bugis ini sangat cocok dijadikan sebagai suguhan ketika arisan, kumpul keluarga atau pada acara-acara lainnya.

Kue bugis ketan hitam ini bisa dibuat dengan mudah di rumah. Cara membuatnya mudah dan praktis. Bahan-bahan yang dibutuhkannya juga bisa anda beli dengan harga yang cukup murah. Nah, untuk mengetahui resep dan cara membuat kue bugis ketan hitam, simak langsung pembahasan di bawah ini.

Baca juga resep lainnya : Cara Membuat Ongol-ongol

Resep kue bugis ketan hitam1

Nama Resep

Resep dan Cara Membuat Kue Bugis Ketan Hitam yang Enak, Mudah, Praktis dan Murah
4.7 135

Waktu Memasak

Persiapan:

Memasak:

Total:

Jumlah Porsi

15 buah

Bahan-Bahan yang Dibutuhkan Untuk Membuat Kue Bugis Ketan Hitam yang Enak, Mudah, Praktis dan Murah

Bahan Utama Kue Bugis Ketan Hitam

  • 50 gram tepung ketan hitam
  • 100 gram tepung ketan putih
  • 50 gram kentang
  • 15 gram gula tepung
  • 1/4 sendok teh garam atau secukupnya
  • 125 ml santan yang diambil dari 1/2 butir kelapa
  • Minyak goreng secukupnya

Bahan Isi

  • 100 gram kelapa parut kasar
  • 1 lembar daun pandan
  • 50 gram gula merah
  • 50 ml air
  • 1/8 sendok teh garam

Bahan Lainnya

  • Daun Pisang Secukupnya
  • Lidi secukupnya

Cara Membuat Kue Bugis Ketan Hitam yang Enak, Mudah, Praktis dan Murah

Cara Menyiapkan Bahan-Bahan Kue Bugis Ketan Hitam

  1. Pertama-tama dalam membuat kue bugis ketan hitam langkah yang harus anda lakukan yaitu, kukus kentang yang sudah anda siapkan. Jika sudah matang, haluskan kentang tersebut.
  2. Panaskan santan, lalu ukur sampai ukurannya menjadi 100 ml. Lalu angkat dan biarkan sampai santan hangat.
  3. Sisir halus gula merah yang sudah disiapkan untuk bahan isi.

Baca Juga  Resep dan Cara Membuat Klepon Tepung Ketan Putih Isi Gula Merah yang Kenyal dan Empuk

Cara Membuat Isi Kue Bugis Ketan Hitam

  1. Pertama-tama, siapkan terlebih dahulu wadah besar. Lalu ambil semua bahan isi yang sudah ditentukan di atas beserta dengan gula merah yang sudah disisir.
  2. Jika semua bahan isi sudah siap, masukan semua bahan tersebut ke dalam wadah yang sudah anda siapkan. Aduk merata sampai semua bahan menyatu.
  3. Masak semua bahan isi yang sudah dicampurkan tersebut sambil diaduk-aduk sampai adonan kalis. Lalu angkat dan dinginkan adonan yang sudah dimasak tersebut.

Cara Membuat Kulit Bugis Ketan Hitam

  1. Untuk membuat adonan kulit ini, anda harus menyiapkan kembali wadah.
  2. Jika wadah sudah siap, ambil tepung ketan hitam, tepung ketan putih, kentang yang sudah dihaluskan, garam secukupnya dan gula tepung. Aduk-aduk sampai semua bahan-bahan tercampur merata.
  3. Ambil santan yang sudah dipanaskan, lalu tuangkan sedikit demi sedikit ke dalam adonan kulit bugis. Uleni adonan sampai kalis.
  4. Tambahkan minyak goreng secukupnya. Lalu aduk atau uleni kembali adonan sampai merata.

Cara Membuat Kue Bugis Ketan Hitam

  1. Langkah pertama, ambil sedikit adonan kulit yang baru dibuat tadi. Lalu pipihkan adonan tersebut.
  2. Apabila adonan sudah anda pipihkan, ambil sedikit adonan isi. Simpan adonan isi tersebut pada permukaan adonan kulit yang sudah dipipihkan. Jika sudah, bungkus adonan isi tersebut dengan adonan kulit. Lalu bentuk bulat.
  3. Kemudian, tempatkan adonan isi yang sudah dibungkus dengan adonan kulit tersebut pada daun pisang yang sudah anda siapkan. Lalu bungkus dengan rapi, untuk merekatkan gunakan lidi. Lakukan langkah yang sama sampai semua adonan habis.
  4. Siapkan panci untuk mengukus di atas kompor dengan api sedang. Lalu kukus semua adonan yang sudah dibungkus tadi kurang lebih 15 menit atau sampai benar-benar matang. Ketika mengukus buka sesekali selama 2 menit sekali.

Baca Juga  Resep Ongol-Ongol yang Legit dan Manis Untuk Cemilan Keluarga

Apabila kue bugis ketan hitam ini sudah matang, anda bisa mengangkatnya dan mendinginkannya terlebih dahulu sebelum disajikan.

Itulah resep dan cara membuat kue bugis ketan hitam. Selamat mencoba.

Yuk bagikan atau sebarkan resep dan cara membuat kue bugis ketan hitam ini kepada sahabat dan teman anda, berikan juga komentar atau saran pada kolom komentar di bawah ini.

Tinggalkan komentar