Resep dan Cara Membuat Ikan Kembung Bakar Bumbu Pedas Manis yang Gurih, Nikmat dan Enak

Nikmat dan enak, itulah dia sajian ikan kembung bakar bumbu pedas manis.

Sajian ini selain memiliki rasa yang sedap dan begitu nikmat, rupanya juga mudah sekali dibuat dirumah. Nah, bagi anda yang ingin mengetahui resep ikan kembung bakar bumbu pedas manis, yuk simak resepnya berikut ini.

ikan kembung bakar bumbu pedas manis

Nama Resep

Resep dan Cara Membuat Ikan Kembung Bakar Bumbu Pedas Manis yang Gurih, Nikmat dan Enak

4.5 97

Waktu Memasak

Persiapan:

Memasak:

Total:

Jumlah Porsi

2 Porsi

Bahan-Bahan yang Diperlukan Untuk Membuat Ikan Kembung Bakar Bumbu Pedas Manis yang Gurih, Nikmat dan Enak

Bahan Utama Ikan Kembung:

  • 2 ekor ikan kembung
  • 1 sdm air jeruk nipis
  • 1/2 sdt garam
  • 1/2 sdt merica bubuk
  • 1/2 sdt air asam

Bahan dan Bumbu Ikan Kembung:

  • 2 butir bawang putih
  • 2 butir bawang merah
  • 2 lembar daun jeruk
  • sedikit kunyit bubuk
  • 1/4 sdt bubuk kayumanis
  • 1/4 sdt ketumbar bubuk
  • 2 sdm mentega
  • 1 sdt garam (selera)
  • 1 sdt gula pasir (selera)
  • 3 sendok kecap manis
  • sedikit air bersih
  • 1/4 sdt jahe bubuk
  • minyak untuk menggoreng
  • 5 bh cabai rawit (selera)

Cara Membuat Ikan Kembung Bakar Bumbu Pedas Manis yang Gurih, Nikmat dan Enak

Cara Membersihkan Ikan Kembung Sebelum Dimasak:

  1. Hal pertama yang bisa dilakukan terlebih dahulu dikesempatan kali ini adalah dengan membersihkan ikan kembung yang sudah anda beli dan anda persiapkan. Hal ini penting sekali selain untuk membuang kotoran dan kuman pada ikan, adapula beberapa bagian pada ikan kembung yang harus dibuang dan dibersihkan sebab dibagian ini menumpuk banyak kuman dan kotoran yang tidak bisa kita konsumsi. Nah, bagian pertama yang akan kita bersihkan pada ikan kembung adalah bagian ini perut ikan. Caranya, silahkan belah perut ikan dengan menggunakan pisau dan keluarkan isi perut ikan dengan menggunakan tangan. Pastikan tidak ada bagian jeroan ikan yang masih tersisa didalam perut ikan secara merata. Lalu bersihkan perut ikan secara merata.
  2. Selesai membersihkan bagian perut ikan, silahkan lanjutkan dengan membrsihkan bagian kepala ikan, tepatnya yakni bagian insang ikan. Untuk membersihkan bagian insang ikan, anda bisa melakukannya dengan cara, keluarkan insang dengan menggunakan jari tangan dan bersihkan kepala ikan dengan air yang mengalir.
  3. Nah, jika bagian ikan sudah dibersihkan secara merata, selanjutnya kerat ikan dengan menggunakan pisau agar bumbu bisa meresap pada ikan secara merata.
  4. Lalu lumuri ikan dengan air jeruk nipis, air asam, garam dan merica bubuk untuk menghilangkan bau amis yang menempel pada ikan. Setelah itu, diamkan sementara selama kurang lebih 15 menit.

Baca Juga  Aneka Resep Ikan Kembung Bumbu Racikan Sederhana yang Enak dan Lezat

Cara Membuat Ikan Kembung Bakar Asam Manis:

  1. Setelah 15 menit, sekarang kita haluskan semua bumbu kecuali daun jeruk. Haluskan bumbu ini dengan menggunakan ulekan hingga halus merata.
  2. Setelah diulek, berikan sedikit air pada bumbu halus dan rendam ikan dengan bumbu ini, lalu diamkan kembali selama kurang lebih 1-2 jam agar bumbu meresap pada ikan secara merata.
  3. Selesai didiamkan, kita panaskan minyak dalam wajan dan goreng ikan hingga matang secara merata.
  4. Selanjutnya, panaskan mentega dan olesi ikan kembung dengan bumbu rendaman sebelumnya, lumuri ikan dengan merata.
  5. Setelah itu, baru bakar ikan hingga matang diatas bara api sambil diolesi kembali dengan bumbu rendaman sebelumnya. Jangan lupa pula untuk membalikan ikan sesekali agar ikan tidak gosong.

Setelah ikan matang, silahkan ambil ikan dari panggangan dan sajikan ikan diatas piring saji dan ikan kembung bakar bumbu pedas manis kini siap untuk disantap dan disajikan. Demikian resep spesial ikan kembung bakar bumbu asam manis yang gurih, enak dan lezat.

Silahkan klik tombol share berikut agar anda bisa berbagi resep spesial ini bersama dengan teman dan sahabat dan berikan pula komentar anda.

Tinggalkan komentar