Resep dan Cara Membuat Donat Rocky Topping yang Enak, Lembut dan Lezat

Cicipi dan nikmati sajian kue donat dengan topping rocky.

Topping dari beberapa bahan makanan yang dihancurkan sehingga menyerupai serpihan batu ini akan bisa anda buat dirumah dengan mudah. Nah, agar anda juga bisa menyajikan hidangan ini dirumah dengan mudah, maka tak perlu khawatir. Dengan resep mudah dan praktis kali ini anda akan dapat membuatnya dengan mudah. Inilah dia resep membuat sajian kue donat rocky topping yang enak dan lembut.

doat rocky

Nama Resep

Resep dan Cara Membuat Donat Rocky Topping yang Enak, Lembut dan Lezat
4.8 398

Waktu Memasak

Persiapan:

Memasak:

Total:

Jumlah Porsi

25 Buah

Bahan-Bahan yang Diperlukan Untuk Membuat Donat Rocky Topping yang Enak, Lembut dan Lezat

Bahan-Bahan Donat:

  • 50 gram tepung kentang
  • 1/2 sendok teh baking powder
  • 30 gram gula tepung
  • 300 gram tepung terigu
  • 15 gram susu bubuk
  • 1 sendok teh ragi instan
  • 30 gram margarin
  • 1 butir telur
  • 210 ml air es
  • 1 sendok teh garam

Bahan Pencelup Donat:

  • 100 gram white cooking chocolate lelehkan
  • 100 gram dark cooking chocolate lelehkan
  • 100 gram milk cooking chocolate lelehkan

Bahan Rocky Topping:

  • 60 gram rice crispy cokelat
  • 50 gram kacang mede cincang kasar, oven
  • 50 gram almond oven, cincang kasar

Cara Membuat Donat Rocky Topping yang Enak, Lembut dan Lezat

Cara Membuat Adonan:

  1. Untuk yang pertama bisa dilakukan dengan mempersiapkan bahan-bahan yang akan diperlukan untuk membuat adonan. Seperti misalkan baskom, wajan, beberapa wadah, kocokan dan sebuah piring saji.
  2. Setelah selesai dengan mempersiapkan peralatan silahkan lanjutkan dengan mengayak tepung teirgu bersama dengan bahan-bahan kering lainnya seperti tepung terigu, tepung kentang, susu bubuk, ragi instan, gula tepung dan baking powder. Aduk-aduk bahan ini secara merata sampai semuanya tercampur secara merata.
  3. Setelah selesai, silahkan masukkan telur kedalam bahan campuran tersebut bersama dengan air es sedikit demi sedikit dengan perlahan. Lalu uleni semua bahan secara merata dengan menggunakan tangan. Lakukan metode ini sampai adonan menjadi kalis atau tidak lagi lengket pada tangan anda.
  4. Tambahkan dengan garam dan juga mentega. Uleni kembali bahan-bahan tersebut sampai tekstur dari adonan menjadi lebih elastis secara merata. Diamkan kembali selama kurang lebih 15 menit.
  5. Kempiskan adonan dengan emgguakan tangan, lalu timbang masing-masing adonan sebanyak 30 gram. Bentuk bulat dan diamkan kembali selama 15 menit agar adonan menjadi lebih mengembang secara merata.
  6. Pipihkan adonan dengan eprlaham dan tusuk-tusuk dengan menggunakan sumpit, letakan adonan dalam loyang yang sudah diberikan taburan tepung terigu. Diamkan kembali selama kurang lebih 45 menit sampai mengembang secara keseluruhan.
  7. Siapkan wajan dan masukkan minyak goreng kedalamnya. Tunggu sampai minyak goreng menjadi lebih panas. Goreng adonan kedalamnya sampai berwarna kecoklatan dan matangsecara merata. Angkat dan sisihkan sementara.

Baca Juga  Resep dan Cara Membuat Donat Abon yang Nikmat dan Spesial

Cara Membuat Bahan Pencelup:

  1. Lelehkan semua jenis coklat dalam wadah yang berbeda dan masukkan dalam wadah yang berbeda.
  2. Celupkan donat dalam dark cooking coklat dan berikan dengan taburan kacang mede. Begitu pula dengan donat yang lain, celup dengan toping yang berbeda dan taburi dengan taburan yang berbeda.

Sajikan hidangan ini dalam piring saji dan masukkan terlebih dahulu dalam lemari es agar coklat menjadi lebih mengeras. Setelah itu, nikmati saat masih segar.

Jangan lupa bagikan resep ini dengan teman dan sahabat dan berikan pula komentar anda dibawah ini.

Tinggalkan komentar