Resep dan Cara Membuat Burrito Isi yang Lezat, Nikmat dan Enak

Berbicara tentang sajian khas asal dari negara Mexico yang satu ini seakan tidak ada habisnya.

Ya sajian burrito, adalah makanan lezat yang berbahan dasar dari roti tipis yang dibuat dari tepung, makanan ini bisa kita variasikan dengan berbagai isian sesuai dengan selera kita, salah satu isian yang tak kalah lezat adalah dengan diisi dengan daging cincang.

Disamping cara pembuatan isinya yang mudah, cara penyajiannya pun terbilang tidak sulit, maka dari itu untuk kesempatan kali ini kami akan coba menyajikan kepada anda sebuah resep burrito isi yang cara pembutannya mudah dan praktis, namun tetap lezat nikmat dan enak.

Baiklah kalau begitu tidak usah berlama – lama lagi langsung saja kita ikuti resep dan cara membuat burrito isi yang lezat,nikmat dan enak berikut resepnya.  

burrito isi

Nama Resep

Resep dan Cara Membuat Burrito Isi yang Lezat, Nikmat dan Enak

4.9 review 76

Waktu Memasak

Jumlah Porsi

Bahan-Bahan yang Diperlukan Untuk Membuat Burrito Isi yang Lezat, Nikmat dan Enak

Bahan Membuat Tortilla:

  • 200 gram tepung terigu protein tinggi
  • 2 sdm mentega putih
  • 125 ml air hangat
  • 1/2 sendok teh garam
  • 1/2 sendok teh baking powder

Bahan dan Bumbu Isian Burrito:

  • 48 ons daging sapi giling
  • 1,4 L air
  • 1 siung bawang merah, iris
  • 14,5 ons tomat, potong dadu
  • 16 ons buncis, rajang kasar
  • 2 bungkus bumbu taco instan
  • 16 ons keju Cheddar, parut
  • 20 lembar daun selada
  • 4 ons cabai hijau, cincang kasar
  • 6 siung bawang putih, cincang halus

Cara Membuat Burrito Isi yang Lezat, Nikmat dan Enak

Cara Membuat Kulit Tortilla:

  1. Pertama – pertama akan kita awali dengan membuat kulit tortilla terlebih dahulu, kulit ini adalah bagian penting untuk membuat burrito, karena bagian kulit tortilla inilah yang digunakna untuk membungkus isian burrito yang sudah dibuat. Nah, untuk membuat burrito yang pertama, biasa diawali dengan menyiapkan wadah berukuran besar untuk membuat adonan burrito.
  2. Setelah wadah disiapkan, masukkan semua adonan kebagian dalamnya dan aduk-aduk adonan dengan keseluruhan terkecuali air hangat. Jangan dulu memasukkan air, sebaiknya, aduk-aduk terlebih dahulu semua bahan agar bahan-bahan kering tercampur merata.
  3. Setelah bahan kering tercampur merata, silahkan masukkan air hangat kedalamnya dan aduk merata.
  4. Lalu uleni adonan hingga kalis sampai tekstur adonan menjadi elastis, anda bisa menguleni adonan ini dengan tangan, namun pastikan jika anda telah mencucinya terlebih dahulu.
  5. Seteah adonan kalis, silahkan bagi adonan menjadi 6 bagian dan bentuk adonan menjadi bulat-bulat, lalu letakan adonan dalam wadah.
  6. Siapkan tempat bersih untuk menggiling adonan kulit tortilla dan taburi terlebih dahulu tempat tersebut dengan menggunakan tepung. Lalu giling adonan tortilla hingga pipih dan lakukan hal yang sama pada sisa adonan.
  7. Selesai dibentuk, kita akan panggang. Caranya, siapkan wajan anti lengket dan berikan sedikit metega, lalu panggang kulit tortilla diatasnya hingga berwarna kekuningan dan matang, kemudian angkat dan sisihkan.

Baca Juga  Resep dan Cara Membuat Burritos Khas Mexico yang Enak, Lezat, Mudah dan Sederhana

Cara Membuat Isian Burrito yang Lezat:

  1. Pertama, rebus daging sapi bersama dengan bawnag merah dan bawang putih juga bersama dengan 1 pak bumbu saus taco dalam panci besar dengan menggunakan air secukupnya, silahkan rebus daging hingga benar-benar matang, kira-kira selama kurang lebih 2 sampai 3 jam.
  2. Setelah matang, masukkan tomat bersama dengan cabai hijau, buncis dan sisia saus taco, lalu aduk-aduk hingga merata dan tercampur.
  3. Jangan lupa untuk memasukan garam dan gula agar rasa bumbunya pas dan merata, setelah diaduk dna tercampur rata, angkat dan tunggu hingga agak dingin.

Cara Menyajikan Burrito Isi:

  1. Letakan tortilla sebagai lapsan dasar dan masukkan bahan isian kedalamnya.
  2. Sebelum dibungkus, taburi dengan parutan keju cheedar yang sudah disiapkan.
  3. Setelah itu, bungkus merata dan hingga rapih.

                Demikianlah resep dan cara membuat burrito isi yang lezat, nikmat dan enak untuk kesempatan kali ini, semoga resep ini bisa bermanfaat buat anda dan keluarga. Silahkan kasih komentar dan jangan lupa dishare kepada teman – teman anda juga ya

Tinggalkan komentar