Resep dan Cara Membuat Bakpao Kacang Hitam (Tausa) yang Lembut, Empuk dan Enak

Bakpao kacang hitam atau yang juga dikenal dengan sebutan tausa atau taosa adalah sajian bakpao yang sedap.

Untuk anda yang juga ingin membuat sendiri hidangan ini dirumah, maka tak perlu khawatir. Yuk, kita simak resep membuat bakpao kacang hitam yang sedap dibawah ini.

bakpao-tausa.jpg

Nama Resep

Resep dan Cara Membuat Bakpao Kacang Hitam (Tausa) yang Lembut, Empuk dan Enak

4.7 387

Waktu Memasak

Persiapan:

Memasak:

Total:

Jumlah Porsi

20 Buah

Bahan-Bahan yang Diperlukan Untuk Membuat Bakpao Kacang Hitam (Tausa) yang Lembut, Empuk dan Enak

Bahan Biang Bakpao:

  • 250 gr terigu protein rendah
  • 150 cc air
  • 10 gr ragi instant

Bahan Kulit Bakpao:

  • 90 gr terigu protein rendah
  • 1 sdm baking powder
  • 70 gr gula halus
  • 60 gr tepung tang mien
  • 50 gr mentega putih
  • 1/4 sdt amoniak kue
  • 3 sdm air

Bahan Isian Bakpao:

  • 125 gram kacang hitam
  • 1/4 sdt garam
  • 50 cc air
  • 60 gram gula pasir

Cara Membuat Bakpao Kacang Hitam (Tausa) yang Lembut, Empuk dan Enak

Cara Membuat Isian Bakpao:

  1. Mari kita awali langkah kali ini dengan terlebih dahulu membuat bahan isian bakpao. Namun sebelumnya, kita akan persiapkan peralatan yang akan dibutuhkan untuk membuat adonan kali ini. Adapun beberapa peralatan yang mungkin dibutuhkan diantaranya adalah kukusan, sebuah wadah, sebuah kocokan dan sebuah mesin penghalus. Dengan mempersiapkan peralatan ini maka anda akan dapat dengan mudah membuat hidangan kali ini.
  2. Nah, bila semua peralatan sudah anda siapkan, silahkan lanjutkan dengan mencuci kacang hitam terlebih dahulu dengan menggunakan air bersih untuk menghilangkan kotoran pada kacang.
  3. Setelah itu, lanjutkan dengan merebus kacang dengan menggunakan air pada panci sampai bahan ini menjadi lebih lunak secara merata.
  4. Kemudian, haluskan kacang hitam dengan menggunakan mesin penghalus atau dengan menggunakan metode yang lebih alami yakni dengan cara ditumbuk sampai halus secara merata.
  5. Masak gula dengan air dalam panci. Lalu masukkan kacang hitam yang telah ditumbuk kedalamnya. Aduk-aduk bahan ini sampai airnya menyusut dan meresap pada kacang.
  6. Setelah selesai, silahkan dinginkan bahan ini secara merata. Kemudian bahan ini akan siap untuk dipakai sebagai bahan isian kulit bakpao.

Baca Juga  Resep dan Cara Membuat Bakpao Isi Stroberi yang Empuk, Enak dan Mengembang

Cara Membuat Kulit Bakpao:

  1. Untuk membuat bahan kali ini dapat dilakukan dengan terlebih dahulu menyiapkan sebuah wadah untuk kita gunakan untuk membuat adonan.
  2. Lalu masukkan kedalamnya bahan biang dan aduk-aduk secara merata dengan menggunakan kocokan hingga bahan ini tercampur secara merata.
  3. Lalu, uleni dengan menggunakan tangan sampai bahan ini tercampur dan tidak lengket pada tangan. Kurang lebih anda bisa menguleni bahan ini selama 10 menit.
  4. Selanjutnya adalah dengan menyisihkan bahan biang selama kurang lebih 1 jam agar bahan ini mengembang sebanyak 2 kali dari ukuran sebelumnya.
  5. Untuk membuat adonan kulit bakpao kita akan campurkan semua bahan kedalam baskom atau wadah. Lalu aduk-aduk semuanya sampai bahan tersebut tercampur dan teraduk secara merata.
  6. Masukkan adonan biang kedalam adonan kulit bakpao. Lalu uleni bahan ini hingga kalis secara merata.
  7. Nah, setelah selesai timbang adonan sebesar 20-25 gram. Setelah itu, tipiskan bahan ini dengan menggunakan tangan. Lalu bentuk menjadi bulat.
  8. Baru setelah itu, masukkan bahan isian dibagian tengahnya dengan merata. Lakukan hal yang sama pada sisa adonan yang masih ada.
  9. Siapkan kukusan dan masukkan adonan kedalamnya untuk kemudian kukus sampai matang selama kurang lebih 15 menit.

Setelah matang, angkat sajian ini dan keluarkan dari kukusan. Sajian bakpao kacang hitam akan bisa anda nikmati selagi masih hangat.

Jangan lupa bagikan resep ini dengan teman dan sahabat dan berikan pula komentar anda dibawah ini.

Tinggalkan komentar