Resep dan Cara Memasak Sup Bola Tahu Udang yang Spesial, Lezat, Gurih dan Mantap

Jaman semakin mengalami kemajuan saja dan makanan pun semakin hari semakin beragam. Dan saat ini banyak sekali makanan-makanan terobosan baru.

Mulai dari makanan tanpa kuah hingga makanan berkuah. Dengan banyaknya makanan-makanan baru tersebut maka menu makanan kita pun dalam setiap harinya akan semakin spesial. Dimana salahh satu makanan baru yang mungkin belum banyak diketahui oleh masyarakat luas yaitu sup bola tahu udang.

Sup bola tahu udang ini tidak kalah nikmat dengan sup pada umumnya. Kuah yang gurih serta bola-bola tahu udang akan semakin menyemarakan rasa dari makanan ini. Apalagi jika anda menyantapnya dengan keluarga atau orang-orang yang anda cintai, pastinya acara makan anda pun akan semakin istimewa.

Karena sup bola tahu udang ini cukup asing ditelinga masyarakat, oleh sebab itulah makanan berkuah ini jarang orang yang menjualnya. Untuk itulah, jika anda ingin mencoba mencicipi sup tahu udang dengan kuah gurih dan rasa yang lezat ini, maka mau tidak mau anda harus membuatnya sendiri di rumah.

Cara memasaknya sungguh sederhana sekali, serta bahan-bahan yang dibutuhkan untuk membuatnya pun sangat mudah untuk didapatkan. Meskipun anda tidak pernah mencoba membuatnya sama sekali, tetap dijamin anda tidak akan kesulitan ketika berada di dapur. Nah, penasaran seperti apa cara membuat sup bola tahu udang yang spesial, lezat, gurih dan mantap? Jika penasaran kami akan menyajikan resep dan cara membuatnya khusus untuk anda. Untuk lebih jelasnya, anda bisa simak pembahasan di bawah ini.

resep sup boa tahu udang

Nama Resep

Resep dan Cara Memasak Sup Bola Tahu Udang yang Spesial, Enak, Gurih dan Mantap

4.7 129

Waktu Memasak

Persiapan : menit
Memasak :menit
Total :

Baca Juga  Resep dan Cara Memasak Pasta Italia Fusilli Aglio Olio yang Enak dan Mudah

Bahan-Bahan yang Diperlukan Untuk Memasak Sup Bola Tahu Udang Spesial Lezat, Enak, Gurih dan Mantap

Bahan Sup Bola Tahu Udang

  • 200 gram udang giling
  • 250 gram tahu putih
  • 150 gram tepung sagu

Bahan Kuah Sup Bola Tahu Udang

  • 2000 ml air
  • 50 gram soun
  • 2 blok kaldu ayam
  • 1 sendok teh minyak wijen
  • 50 gram kapri

Bumbu Untuk Sup Bola Tahu Udang

  • 6 butir bawang merah
  • 6 siung bawang putih
  • 1/2 sendok teh merica
  • 2 1/2 sendok teh garam

Cara Memasak Sup Bola Tahu Udang Spesial Lezat, Gurih dan Mantap

Cara Membuat Bola Tahu Udang

  1. Langkah pertama yaitu, haluskan terlebih dahulu tahu putih yang telah disiapkan.
  2. Iris halus seledri dan haluskan bawang putih.
  3. Setelah itu, campurkan semua bahan-bahan bola menjadi satu dan aduk hingga rata. Lalu banting-banting dan tambahkan tepung sagu. Aduk kembali hingga merata.
  4. Adonan dibentuk bulat-bulat dengan ukuran sesuai dengan selera. Dan siapkan minyak untuk menggoreng. Lalu gorang bola-bola tersebut hingga berwarnna kecoklatan.

Cara Membuat Bumbu Bola Tahu Udang

  1. Langkah pertama yaitu, goreng terlebih dahulu bawang putih dan bawang merah.
  2. Campurkan semua bumbu seperti bawang putih, bawang merah, garam dan merica. Lalu haluskan semua bahan tersebut.

Cara Memasak Sup Bola Tahu Udang

  1. Langkah pertama yaitu, siapkan air dan didihkan. Lalu masukan kaldu ayam, kapri, bumbu yang telah dihaluskan dan minyak wijen. Masak hingga matang.
  2. Lalu tambahkan soun dan bola udang. Aduk hingga merata dan diamkan beberapa menit. Lalu sajikan.

Itulah resep dan cara membuat sop bola tahu udang yang spesial, lezat, gurih dan mantap. Sop ini bisa dihidangkan untuk 8 porsi. Jika ingin lebih nikmat lagi anda bisa menambahkan bahan pelengkep seperti bawang goreng. Selamat mencoba.
Share resep ini kepada teman dan suadara terdekat anda.

Baca Juga  Resep dan Cara Memasak Tumis Buncis Campur Telur Puyuh yang Spesial dan Sedap

Tinggalkan komentar