Resep dan Cara Buat Kue Semprit Cokelat Kacang Hijau yang Enak Nikmat Untuk Lebaran Paling Spesial

Salahsatu hal yang unik dari kegiatan memasak adalah memadu madankan bahan dan memvariasikan bahan anatara yang satu dengan yang lain.

Berbicara mengenai memasakan, maka salahsatu yang cukup mengasyikan dilakukan adalah mengolah kue, khususnya kue kering. Proses pembuatanya yang tidak terlalu rumit, namun hasil produk masakannya yang mantap menjadi hal yang menarik dari proses pembuatan kue kering.

Lebih lanjut mengenai memasakan dan mengolah bahan, khususnya kue kering, berikut ada sebuah resep kue semprit yang begitu menggoda dengan penggunaan bahan cokelat serta kacang hijau. Dengan perpaduan bahan yang cukup banyak tersebut membuat rasa dari kue semprit yang anda miliki kan lebih kaya dan bercitarasa lebih menggoda.

62

Nama Resep

Resep dan Cara Buat Kue Semprit Cokelat Kacang Hijau yang Enak Nikmat Untuk Lebaran Paling Spesial
4.8 124

Waktu Memasak

Persiapan:

Memasak:

Total:

Jumlah Porsi

7 Orang

Aneka Bahan

Bahan Utama Untuk Kue Semprit Cokelat Kacang Hijau yang Enak Nikmat Untuk Lebaran Paling Spesial

  • 50 gram kacang hijau, sangrai kemudian anda haluskan sampai menjadi bubuk
  • 125 gram tepung terigu pilih yang protein rendah
  • 25 gram cokelat keping atau choco chips
  • 20 gram susu bubuk instans full cream
  • 1 butir telur ayam, bagian kuningnya
  • ¼ sendok teh baking powder
  • 100 gram gula tepung/halus
  • 20 gram cokelat bubuk
  • 150 gram margarine

Langkah Sederhana Mengolah Resep dan Cara Buat Kue Semprit Cokelat Kacang Hijau yang Enak Nikmat Untuk Lebaran Paling Spesial

Cara Pembuatan

  1. Gunakan mixer kemudian anda kocok gula tepung bersama margarinesampai dengan lembut selama kurang lebih 2 menit.
  2. Setelah cukup lembut anda bisa memasukan kuning telur ke dalam adonan, lalu aduk sampai bahan merata kembali.
  3. Setelah cukup rata, kemudian anda tambahkan bubuk kacang hijau ke dalam adonan dan aduk rata kembali.
  4. Ayak beberapa bahan semabri memasukan ke dalam adonan. Bahan tersebut antara lain, cokelat bubuk, susu bubuk, baking powder juga tepung terigu. Aduk sampai benar-benar merata.
  5. Jika adonan anda suda selesai dan cukup stabil untuk dibentuk, maka lanjutkan dengan memasukan adonan tersebut ke dalam sebuah plastik berbentuk segitiga.
  6. Jangan lupa beri lubang dan spuit pada bagian ujung plastik tersebut.
  7. Ambil loyang kemudian anda oleskan terlebih dahulu margarine di atasnya, agar kue anda nantinya tidak menempel saat selesai memanggang.
  8. Bentuk dan semprot adonan yang anda miliki tersebut ke atas loyang sampai habis.
  9. Setelah selesai, kemudian anda hias dan lengkapi dengan menaburkan choco chips di bagain atas adonan tersebut.
  10. Panggang di dalam oven selama kurang lebih 20 menit dan dalam suhu 150 derajat.
  11. Jika telah matang, silahkan anda angkat sajian kue kering tersebut dari dalam oven, kemudian anda tiriskan dalam wadah datar.
  12. Masukan dan tata kue kering semprit cokelat kacang hijau yang anda miliki tersebut di dalam toples kedap udara agar kue kering anda tersebut tahan lama.

Baca Juga  Resep dan Cara Membuat Kue Kering Coklat Kacang Tanah Sederhana dan Mudah Untuk Lebaran

Begitulah resep sajian kue kering semprit cokelat kacang hijau yang mantap dan menggugah selera. Perpaduan rasa kacang hijau dan juga cokelat dalan sajian kue satu ini memberikan sensasi rasa yang berbeda bagi anda.

Silahkan mengisi kolom komentar dengan pendapat anda mengenai hidangan kue semprit satu ini dan jangan lupa menekan tombol share dengan menekan tombol yang telah tersedia.

Tinggalkan komentar