Resep dan Bumbu Sup Oyong Telur Puyuh yang Lezat dan Sehat serta Cara Membuat yang Praktis

Menu sayur merupakan salah satu menu yang kehadirannya tidak boleh ditinggalkan ketika kita makan.

Namun biasanya menu sayur jarang diminati, hal tersebut disebabkan karena tidak sedikit orang yang merasa bosan dengan menu sayur yang itu-itu saja.

Nah, barangkali anda adalah salah satunya, maka anda bisa membuat menu sayur yang berbeda. Anda bisa membuat menu sayur yang kami sajikan resepnya kali ini. Sup oyong telur puyuh ini akan menggugah selera makan anda, sehingga mustahil jika anda tidak menyukainya.

Jika anda ingin membuat dan menyajikan sup oyong telur puyuh di rumah, anda bisa langsung saja simak resep dan cara membuatnya di bawah ini.

Resep sup oyong telur puyuh

Nama Resep

Resep dan Bumbu Sup Oyong Telur Puyuh yang Lezat dan Sehat serta Cara Membuat yang Praktis

4.7 230

Waktu Memasak

Persiapan:

Memasak:

Total:

Jumlah Porsi

5 Orang

Bahan dan Bumbu Untuk Membuat Sup Oyong Telur Puyuh yang Lezat dan Sehat

Bahan Utama Sup Oyong Telur Puyuh

  • 200 gram oyong
  • 10 butir telur puyuh
  • 100 gram wortel
  • 100 gram jamur merang
  • 100 gram udang
  • Minyak goreng secukupnya
  • 1.500 ml air kaldu ayam

Bumbu Sup Oyong Telur Puyuh

  • 4 siung bawang putih
  • Gula pasir secukupnya
  • 1 1/2 sendok teh kecap asin
  • 1 batang daun bawang
  • Merica secukupnya
  • Garam secukupnya

Cara Membuat Sup Oyong Telur Puyuh yang Lezat

Cara Menyiapkan Bahan dan Bumbu Sup Oyong Telur Puyuh

  1. Langkah pertama, kupas oyong yang telah anda siapkan. Lalu potong bulat dengan ketebalan sesuai dengan yang anda inginkan.
  2. Setelah itu, kupas wortel. Lalu potong serong.
  3. Selanjutnya, belah jamur merang menjadi 4 bagian.
  4. Kupas udang yang telah anda siapkan.
  5. Iris tipis bawang putih. Lalu potong daun bawang dengan ketebalan 1 cm.

Baca Juga  Resep dan Cara Memasak Sayur Buncis Bumbu Kuning yang Enak dan Gurih

Cara Mengolah Telur Puyuh

  1. Siapkan panci, lalu masukan air secukupnya. Rebus air tersebut sampai mendidih.
  2. Lalu ambil telur puyuh yang telah anda siapkan. Masukan telur puyuh ke dalam rebusan air.
  3. Rebus telur puyuh sampai matang. Jika sudah matang angkat, lalu kupas.

Cara Membuat Sup Oyong Telur Puyuh

  1. Siapkan wajan atau alat untuk memasak lainnya. lalu tambahkan minyak goreng secukupnya. Panaskan minyak goreng tersebut.
  2. Masukan bawang putih yang telah diitis. Tumis bawang putih sampai layu dan mengeluarkan aroma harum.
  3. Masukan udang yang telah dikupas. Aduk dan tumis udang sampai matang dan berubah warna.
  4. Setelah itu, masukan air kaldu ayam dengan takran yang telah ditentukan di atas. Aduk merata dan masak sampai air kaldu mendidih.
  5. Selanjutnya, masukan oyong, telur puyuh rebus, jamur merang, dan wortel. Masak sampai oyong dan jamur setengah layu.
  6. Tambahkan bumbu yang telah ditentukan seperti garam, gula pasir, merica bubuk, dan kecap asin. Aduk-aduk sampai bumbu larut.
  7. Menjelang sayur oyong telur puyuh ini diangkat, masukan daun bawang yang telah dipotong. Aduk sampai merata, lalu angkat dan sajikan pada mangkuk saji yang telah anda siapkan.

Sup oyong telur puyuh telah siap untuk dinikmati. Anda bisa menikmati sup oyong telur puyuh ini dalam keadaan panas dengan sepiring nasi hangat. Tambahkan sambal dan kerupuk agar lebih nikmat.

Itulah resep dan cara membuat sup oyong telur puyuh. Selamat mencoba dan jika anda menyukai resep sup oyong telur puyuh ini maka tidak ada salahnya jika anda membagikan resep ini kepada orang-orang yang ada di sekitar anda dengan cara mengklik tombol share. Anda jugsa bisa menambahkan atau menyertakan komentar anda pada kolom di bawah ini.

Baca Juga  Resep Sayur Ketupat Lebaran yang Enak

Tinggalkan komentar