Resep Bebek Goreng yang Empuk, Lembut dan Enak

Resep Bebek Goreng yang Empuk, Lembut dan Enak – Aneka resep bebek goreng yang lembut dan empuk untuk menu makan. Berkut ini resep bebek goreng Surabaya dan bebek goreng cabai hijau yang bisa anda ikuti.

Lihat juga : Cara Membuat Bebek Madura

Resep dan Cara Membuat Bebek Goreng Surabaya

Sajian Main Course
Masakan Indonesian
Keyword Bebek, Bebek goreng, Resep bebek
Waktu Persiapan 15 minutes
Waktu Memasak 1 hour
Porsi 4
Kalori 700 kcal

Bahan-bahan

Bahan dan Bumbu Utama yang Dibutuhkan

  • 1 ekor bebek
  • 12 lembar daun jeruk
  • 2 sendok makan air asam
  • 4 batang serai
  • Minyak goreng secukupnya
  • 2 lembar daun salam
  • 1.000 ml air

Bumbu Halus

  • 6 siung bawang putih
  • 3 cm lengkuas
  • 4 butir kemiri
  • 2 sdt ketumbar
  • 15 butir bawang merah
  • 2 1/2 sdt garam
  • 3 cm kunyit yang sudah dibakar
  • 3 cm jahe
  • 1/2 sdt jintan

Bahan Untuk Pelengkap

  • Lalapan dan sambal terasi

Langkah-langkah

Cara Menyiapkan Bahan-Bahan yang Dibutuhkan

  1. Pertama kali langkah yang harus dilakukan yaitu membersihkan bebek. Silakan ambil bebek yang sudah disediakan. Lalu potong menjadi 4 bagian. Jika sudah, cuci hingga bersih di bawah air mengalir.

  2. Selanjutnya untuk daun jeruk, tulangnya silakan dibuang.

  3. Kemudian ambil bagian putih serai. Lalu memarkan.

  4. Haluskan semua bumbu halus. Jika ingin lebih praktis dan simpel, haluskan dengan blender.

Cara Membuat Bebek Goreng Surabaya

  1. Jika bahan dan bumbu sudah siap semuanya, langkah berikutnya yang harus dilakukan yaitu membuat bebek goreng. Silakan rebus bebek bersama dengan bahan dan bumbu lainnya seperti daun salam, bumbu yang sudah dihaluskan, serai, daun jeruk, dan air asam.

  2. Rebus bebek hingga matang dan bumbunya meresap dengan menggunakan api kecil. Jika sudah seperti itu, silakan angkat. Untuk bumbunya yang kental bisa disisihkan.

  3. Ambil wajan dan tuangkan minyak goreng. Panaskan minyak goreng tersebut.

  4. Apabila minyak sudah panas, masukan bebek yang sudah direbus dan goreng hingga matang, serta warnanya berubah menjadi kecoklatan.

  5. Jika sudah seperti itu, silakan angkat bebek dan tiriskan terlebih dahulu.

  6. Terakhir anda bisa menyajikannya pada piring saji yang sudah disediakan. Anda bisa menyantapnya bersama lalapan dan sambal.

Resep dan Cara Membuat Bebek Goreng Surabaya

Bahan dan Bumbu Utama yang Dibutuhkan

1 ekor bebek

12 lembar daun jeruk

2 sendok makan air asam

4 batang serai

Minyak goreng secukupnya

2 lembar daun salam

1.000 ml air

Bumbu Halus

6 siung bawang putih

3 cm lengkuas

4 butir kemiri

2 sdt ketumbar

15 butir bawang merah

2 1/2 sdt garam

3 cm kunyit yang sudah dibakar

3 cm jahe

1/2 sdt jintan

Bahan Untuk Pelengkap

Lalapan dan sambal terasi

Cara Menyiapkan Bahan-Bahan yang Dibutuhkan

Pertama kali langkah yang harus dilakukan yaitu membersihkan bebek. Silakan ambil bebek yang sudah disediakan. Lalu potong menjadi 4 bagian. Jika sudah, cuci hingga bersih di bawah air mengalir.

Selanjutnya untuk daun jeruk, tulangnya silakan dibuang.

Kemudian ambil bagian putih serai. Lalu memarkan.

Haluskan semua bumbu halus. Jika ingin lebih praktis dan simpel, haluskan dengan blender.

Cara Membuat Bebek Goreng Surabaya

Jika bahan dan bumbu sudah siap semuanya, langkah berikutnya yang harus dilakukan yaitu membuat bebek goreng. Silakan rebus bebek bersama dengan bahan dan bumbu lainnya seperti daun salam, bumbu yang sudah dihaluskan, serai, daun jeruk, dan air asam.

Rebus bebek hingga matang dan bumbunya meresap dengan menggunakan api kecil. Jika sudah seperti itu, silakan angkat. Untuk bumbunya yang kental bisa disisihkan.

Ambil wajan dan tuangkan minyak goreng. Panaskan minyak goreng tersebut.

Apabila minyak sudah panas, masukan bebek yang sudah direbus dan goreng hingga matang, serta warnanya berubah menjadi kecoklatan.

Jika sudah seperti itu, silakan angkat bebek dan tiriskan terlebih dahulu.

Terakhir anda bisa menyajikannya pada piring saji yang sudah disediakan. Anda bisa menyantapnya bersama lalapan dan sambal.

Bebek goreng Surabaya yang enak dan gurih bisa anda sajikan untuk menu makan keluarga. Nikmati dengan nasi putih hangat agar makan anda lebih berselera.

Baca juga : Resep Tahu Aci

Baca Juga  Resep dan Cara Membuat Ayam Kecap Tumis yang Enak, Spesial dan Gurih

Resep dan Cara Membuat Bebek Goreng Cabai Hijau

Resep Bebek Goreng

Bahan Utama yang Dibutuhkan

  • 1 ekor bebek
  • 1 sdt air jeruk nipis
  • 2 lembar daun jeruk
  • Minyak goreng secukupnya
  • 1 batang serai
  • 1 lembar daun salam
  • 500 ml air

Bumbu Halus

  • 4 butir bawang merah
  • 1 1/2 sdt garam
  • 1 sdt gula pasir
  • 2 butir kemiri yang sudah disangrai
  • 1 sdt ketumbar
  • 3 siung bawang putih
  • 2 cm jahe
  • 3 cm kunyit yang sudah dibakar
  • 1 cm lengkuas

Bumbu Cabai Hijau

  • 3 siung bawang putih
  • 2 buah tomat hijau
  • Gula pasir secukupnya
  • 1/4 sendok teh kaldu ayam bubuk
  • 4 buah cabai hijau besar
  • Garam secukupnya
  • 8 buah cabai hijau keriting
  • 3 butir bawang merah
  • 1/4 sendok teh merica bubuk
  • Minyak goreng secukupnya

Bahan Untuk Membuat Sambal

  • 10 buah cabai merah keriting
  • 3 siung bawang putih
  • 2 buah cabai rawit merah
  • 1/2 sdt gula merah
  • 1 buah tomat merah
  • 4 butir bawang merah
  • 1 sdt terasi
  • Garam secukupnya

Bahan Untuk Lalapan

  • 1 ikat daun kemangi
  • 2 buah ketimun
  • 100 gram daun poh-pohan
  • 2 buah tomat merah

Cara Menyiapkan Bahan-Bahan yang Dibutuhkan

  1. Pertama kali, silakan potong bebek yang sudah disediakan menjadi 4 bagian . Jika sudah, bersihkan di bawah air mengalir hingga benar-benar bersih. Lalu tiriskan terlebih dahulu.
  2. Selanjutnya silakan memarkan serai. Lalu haluskan bumbu halus seperti yang sudah disebutkan di atas.
  3. Haluskan bumbu cabai hijau seperti, cabai hijau keriting, cabai hijau besar, bawang merah, bawang putih dan tomat hijau. Jika sudah sisihkan.
  4. Setelah itu, iris serong ketimun dan tomat merah. Untuk daun kemangi silakan dipetiki.

Cara Membuat Bebek Goreng Cabai Ijo

  1. Ambil bebek yang sudah anda bersihkan. Lalu lumuri dengan menggunakan air jeruk nipis. Diamkan selama kurang lebih 15 menit.
  2. Kemudian bebek silakan direbus dalam air dengan aneka bahan lainnya seperti serai, daun jeruk, daun salam dan bumbu yang telah dihaluskan. Masak bebek hingga matang dan bumbunya meresap.
  3. Selanjutnya silakan sediakan wajan. Lalu tuangkan minyak goreng dalam jumlah yang cukup banyak untuk menggoreng bebek. Panaskan.
  4. Setelah minyak panas, silakan masukan bebek dan goreng menggunakan api sedang sampai matang dan warnanya berubah jadi kuning keemasan.
  5. Silakan kembali panaskan lagi minyak secukupnya untuk menumis. Kemudian setelah minyak panas, masukan bumbu cabai hijau yang sudah anda haluskan hingga mengeluarkan aroma harum.
  6. Lalu masukan bebek yang sudah digoreng. Aduk-aduk hingga tercampur dengan merata.
  7. Tambahkan bumbu lainnya seperti merica bubuk, garam, kaldu ayam dan gula pasir. Aduk-aduk kembali hingga bumbu larut dan bebek terbalut dengan bumbu.

Baca Juga  3 Resep Pilihan Olahan Bebek Untuk Ceriakan Musim Panas Anda

Cara Membuat Sambal

  1. Silakan panaskan lagi minyak untuk menggoreng bumbu sambal. Lalu masukan bahan sambal seperti cabai rawit, cabai merah, bawang merah, bawang putih, tomat dan terasi. Goreng semua bahan tersebut hingga layu.
  2. Kemudian silakan ulek bahan-bahan hingga halus dengan tambahan gula merah dan garam.

Cara Menyajikan Bebek

  1. Silakan bebek disajikan pada tempat saji.
  2. Sajikan dengan sambal tomat yang sudah dibuat dan aneka lalapan yang sudah anda sediakan.

Bebek goreng cabai hijau yang enak dan lembut sudah siap dinikmati. Tekstur bebek yang lembut berpadu dengan bumbu sambal hijau membuat sajian ini semakin nikmat. Anda bisa menikmatinya dengan nasi hangat dan menu lainnya agar semakin spesial.

Cara Menghilangkan Bau Amis Bebek

Agar sajian bebek lebih enak dan tidak bau amis, yuk simak cara menghilangkan bau amis bebek berikut ini:

  • Buang jeroan dan brutu bebek. Supaya bebek olahannya gurih dan tidak bau, sebaiknya anda buang jeroan, serta brutunya. Dimana kedua bagian itu merupakan sumber dari bau amis pada bebek. Jika sudah dibuang, silakan bersihkan lagi bebek dengan air mengalir.
  • Lumuri daging menggunakan jeruk nipis. Jika bebek sudah dicuci dengan bersih, sebaiknya langsung lumuri dengan jeruk nipis dan diamkan dalam kulkas terlebih dahulu.
  • Bungkus menggunakan daun pepaya. Menghilangkan bau amis bebek juga bisa memanfaatkan daun pepaya. Silakan daging bebek yang sudah dicuci dibungkus dengan daun pepaya dan diamkan dalam kulkas.
  • Gunakan rempah yang banyak. Saat memasak daging bebek, anda bisa menggunakan rempak lebih banyak seperti daun salan, jahe, kunyit dan lengkuas.
  • Marinasi menggunakan nanas. Nanas juga bisa anda manfaat untuk menghilangkan bau amis bebek. Silakan nanas diparut dan anda bisa menggunakan untuk marinasi daging sebelum diolah. Diamkan beberapa saat dan cuci hingga bersih.

Itulah aneka resep bebek goreng dan cara mengolah bebek agar tidak bau amis yang bisa anda ikuti di rumah. Semoga bermanfaat.

Tinggalkan komentar

Rating Resep