Resep Agar-Agar Lumut Lembut

Resep Agar-Agar Lumut Lembut – Agar-agar lumut merupakan sajian pencuci mulut yang pembuatannya cukup praktis. Puding lumut ini terbuat dari bahan utama agar-agar dengan aneka bahan lainnya sehingga rasanya enak. Nah, salah satu variasi puding yang banyak disukai yaitu puding lumut. Puding ini sekilas warnanya hijau, namun tidak merata, serta terlihat seperti lumut. Rasanya sangat enak dan teksturnya lembut, cocok disajikan di tengah-tengah keluarga. Nah, ingin mencoba membuat agar-agar lumut yang enak dan lembut di rumah? Mari simak resepnya berikut ini.

Lihat juga : Resep Bakso Sapi Goreng Sedap

Resep Agar-Agar Lumut Lembut

Agar-agar lumut merupakan sajian dessert yang proses pembuatannya cukup mudah. Menggunakan agar-agar putih sebagai bahan utama, kemudian ditambahkan air daun pandan dan suji untuk mendapatkan tampilan warna hijau. Adonan kemudian dibiarkan beberapa saat hingga mengeras, setelah itu bisa dinikmati dengan tambahan vla jika anda menyukainya.

Sajian Dessert
Masakan Indonesian
Keyword Agar-agar, Aneka dessert, Resep Puding
Waktu Persiapan 15 minutes
Waktu Memasak 1 hour
Porsi 12 porsi
Kalori 67 kcal

Bahan-bahan

Bahan Utama yang Dibutuhkan

  • 600 ml air
  • 1 bungkus agar-agar putih
  • 10 lembar daun suji
  • 2 lembar daun pandan
  • 2-3 tetes pewarna makanan
  • 2 butir telur ayam silakan dikocok
  • 10 sdm gula pasir
  • 120 ml santan cair
  • 1/2 sendok teh garam
  • 1/2 sendok teh vanili bubuk

Langkah-langkah

Cara Membuat  Agar-Agar Lumut

  1. Apabila semua bahan-bahan sudah disiapkan, langkah berikutnya yang dapat anda lakukan yaitu membuat agar-agar. Silakan siapkan wadah terlebih dahulu, lalu campurkan beberapa bahan-bahan ke dalam wadah tersebut seperti air, agar-agar, gula pasir, telur yang sudah dikocok, santan, vanili dan garam. Aduk hingga tercampur dengan merata.

  2. Selanjutnya, silakan daun suji dan daun pandan yang sudah anda bersihkan blender dengan menggunakan air sebanyak 50 ml sebagai pewarna hijau alami. Jika sudah, silakan saring.

  3. Setelah itu, air daun pandan dan daun suji silakan dicampurkan dengan bahan-bahan yang lainnya. Aduk-aduk semua bahan-bahan hingga tercampur dengan merata. Jika sudah, silakan disaring.

  4. Bahan-bahan tersebut silakan tuangkan pada panci. Lalu masak campuran bahan-bahan dengan menggunakan api sedang. Supaya tekstur agar-agar lembut, ketika memasak adonan anda harus mengaduknya terus sampai mendidih.

  5. Setelah mendidih, silakan angkat. Lalu diamkan selama kurang lebih 10 hingga 15 menit supaya uap panasnya hilang. Kemudian silakan aduk-aduk sekali lagi sampai hangat.

  6. Apabila sudah cukup dingin dan adonan mengental, anda bisa menuangkannya dalam cetakan puding.

  7. Tunggu dan diamkan selama beberapa saat sampai membeku. Kemudian simpan adonan tersebut dalam lemari es sampai dingin.

  8. Jika sudah dingin, silakan dipotong-potong. Lalu anda bisa menyajikannya dengan saus vla agar lebih lezat.

Catatan Resep

Tips Membuat Agar-Agar Lumut

Agar anda berhasil membuat sajian agar-agar lumut, serta rasanya lebih lezat, mari simak beberapa tips membuat agar-agar lumut di bawah ini.

  • Pewarna hijau alami untuk agar-agar lumut bisa anda dapatkan dari daun pandan suji. Selain itu, anda juga bisa membeli endapannya.
  • Tekstur puding yang halus atau kasar tergantung dari adukannya. Apabila diaduk beberapa kali sebelum hangat, maka akan menggumpal halus seperti lumut. Sedangkan jika bahan-bahan jarang diaduk maka gumpalannya akan besar atau kasar. Mengaduk terus adonan juga akan mencegah puding gosong.
  • Selain menggunakan cetakan puding yang besar, anda juga bisa menggunakan cetakan puding karakter atau bentuk unik agar sajian puding lebih menarik.
  • Untuk tingkat rasa manis dari sajian agar-agar lumut ini bisa anda sesuaikan dengan selera.

Sajian agar-agar lumut sudah selesai dibuat. Rasanya yang enak dan teksturnya yang lem

Baca Juga  Aneka Resep Puding Sutra yang Enak, Lembut dan Sedap

Tinggalkan komentar

Rating Resep