Bagaimana Cara Menyimpan Bawang Agar Tidak Mudah Busuk?

Bawang menjadi salah satu bumbu masakan yang sering digunakan. Bawang akan membuat masakan menjadi lebih gurih, sedap dan harum. Karena bumbu yang satu ini sangat dibutuhkan dalam masakan, maka banyak orang yang menyetoknya di rumah. Hanya saja, terkadang banyak yang mengeluh bawang tidak awet dan mudah busuk. Lantas adakah cara menyimpan bawang yang baik dan benar agar tidak mudah busuk? Untuk mengetahuinya simak di bawah ini.

Artikel menarik lainnya : Tips Menyimpan Sayuran Agar Tidak Mudah Busuk

Cara Menyimpan Bawang

Cara Menyimpan Bawang Agar Tidak Mudah Busuk

Cara menyimpan bawang berikut ini dapat anda ikuti agar bawang lebih awet dan tahan lama. Mari simak cara menyimpan bawang  yang baik dan benar berikut ini.

Simpan Bawang yang Masih Utuh Pada Tempat Terbuka

Ketika membeli bawang, pastikan bawang yang anda beli masih segar dan bagus. Sebab jika anda membeli bawang yang kondisinya tidak baik nantinya tidak akan awet. Setelah anda membeli bawang, jangan simpan bawang terlalu lama di dalam plastik. Segera keluarkan bawang dari plastik yang membungkusnya, lalu anda bisa menyimpannya dalam wadah yang terbuka seperti baki atau lain sebagainya. Lalu bawang bisa dijemur atau diangin-anginkan. Langkah seperti ini dilakukan untuk membuat kelembaban bawang berkurang, dimana hal itu menjadi penyebab utama bawang menjadi busuk.

Apabila bawang sudah kering, sebaiknya anda menyimpan bawang di dalam wadah yang memiliki lubang atau jaring-jaring. Selain itu, anda juga bisa menyimpan bawang di dalam wadah bambu sebab memiliki lubang kecil yang banyak sebagai sirkulasi udara.

Setelah itu, silakan simpan bawang tersebut pada tempat yang memiliki ventilasi yang baik, serta tidak lembab dan panas. Hindari menyimpan bawang di dalam kulkas. Menyimpan bawang dalam kulkas akan membuatnya cepat busuk dan bertunas. Dalam satu tempat sebaiknya anda tidak menumpuknya terlalu banyak. Ini dilakukan untuk menjaga agar sirkulasi udara tetap dalam keadaan baik.

Baca Juga  Ketahui Tips Menyimpan Tahu Agar Tahan Lama dan Tidak Mudah Basi

Simpan Bawang Terpisah dengan Sayuran yang Lainnya

Ketika disimpan setiap sayuran akan mengeluarkan gasnya masing-masing, begitupun dengan bawang. Ketika menyimpan bawang, sebaiknya anda jangan menggabungkannya dengan sayuran yang lainnya. Simpan bawang terpisah dengan sayuran lainnya agar efek penguapan gas berkurang yang dapat membuat bawang menjadi lebih mudah busuk.

Baca juga : Tips Menyimpan Bumbu Dapur

Bawang yang Sudah Dikupas

Cara menyimpan bawang yang sudah dikupas juga harus diperhatikan. Setelah membeli bawang, anda bisa mengupasnya untuk bawang stok. Menyetok bawang yang sudah dikupas akan lebih awet dan tahan lama. Anda bisa meletakan bawang yang sudah dikupas di dalam kulkas. Dengan kondisi seperti ini, bawang yang sudah dikupas akan bertahan cukup lama yakni sekitar 2 sampai 3 minggu.

Untuk bawang bombay yang penggunaannya tidak sesering seperti bawang putih dan bawang merah, anda bisa menyimpannya dalam wadah yang kedap udara. Silakan simpan di luar kulkas. Ini dilakukan supaya bawang bombay tetap segar, tidak lembek ataupun menciut.

Bawang Iris atau Bawang Tumbuk

Bawang yang sudah dihaluskan atau bawang yang sudah diiris biasanya akan lebih tahan lama disimpan sebab tidak akan mudah membusuk. Bawang tumbuk dan bawang iris juga lebih praktis ketika digunakan saat anda memasak. Simpan bawang iris dan bawang yang telah dihaluskan dalam tempat yang kedap udara dan letakan di dalam kulkas. Agar lebih tahan lama lagi, anda bisa menyimpannya dalam freezer.

Nah, itulah beberapa cara menyimpan bawang agar awet dan tahan lama. Kini anda bisa menyetok bawang di rumah tanpa takut busuk. Semoga informasi yang kami berikan untuk anda bermanfaat.

Tinggalkan komentar