Resep Masakan dan Cara Membuat Tumis Jamur Merang yang Sederhana Namun Enak

Jamur merang merupakan salah satu tumbuhan pangan yang tumbuh di dalam merang atau jerami yang dikomposkan.

Jamur merang diyakini memiliki cita rasa yang enak dan gurih ketika diolah menjadi masakan tertentu. Terdapat beberapa cara untuk mengolah jamur, mulai dari dipepes, ditumis, diolah menjadu sup, atau dijadikan sebagai bahan pelengkap untuk masakan tertentu.

Nah, berbicara tentang cara mengolah jamur, pada kesempatan kali ini kami akan menyajikan resep tumis jamur merang. Dimana resep ini bisa menjadi referensi atau pilihan ketika anda hendak menyajikan menu makan untuk keluarga.

Cara mengolah tumis jamur merang ini sederhana dan mudah. Untuk membuktikannya, anda bisa langsung simak resep dan cara membuat tumis jamur merang yang sederhana dan enak di bawah ini.

Resep tumis jamur merang sederhana

Nama Resep

Resep Masakan dan Cara Membuat Tumis Jamur Merang yang Sederhana Namun Enak

4.9 231

Waktu Memasak

Persiapan:

Memasak:

Total:

Jumlah Porsi

Jumlah Porsi

3 Orang

Bahan dan Bumbu Untuk Membuat Tumis Jamur Merang yang Sederhana Namun Enak

Bahan dan Bumbu Utama tumis Jamur Merang

  • 350 gram jamur merang
  • Minyak goreng secukupnya
  • 100 ml air
  • 10 buah cabai rawit hijau
  • 2 buah tomat merah
  • Garam secukupnya
  • 2 buah cabai merah besar
  • Gula pasir secukupnya
  • 5 sendok makan saus tiram
  • Penyedap rasa secukupnya

Bumbu Halus Tumis Jamur Merang

  • 5 butir bawang merah
  • 3 butir kemiri sangrai
  • 3 siung bawang putih

Cara Membuat Tumis Jamur Merang yang Sederhana Namun Enak

Cara Menyiapkan Bahan dan Bumbu Tumis Jamur Merang

  1. Langkah pertama yaitu, cuci terlebih dahulu jamur merang yang telah anda siapkan sampai benar-benar bersih. Jika sudah tiriskan.
  2. Lalu potong kasar tomat merah.
  3. Potong-potong cabai rawit hijau.
  4. Potong tipis cabai merah besar.
  5. Haluskan bumbu-bumbu seperti yang telah ditentukan seperti di atas.

Baca Juga  Aneka Resep Tumis Genjer yang Enak

Cara Membuat Tumis Jamur Merang

  1. Siapkan wajan dan panaskan wajan tersebut di atas kompor. Lalu masukan minyak goreng sekitar 3 sendok makan pada wajan tersebut. Tunggu sampai minyak goreng panas.
  2. Setelah minyak goreng benar-benar panas, masukan bumbu halus dan tumis sampai matang merata dan mengeluarkan aroma harum.
  3. Jika aromanya telah tercium, masukan tomat dan cabai yang telah di potong. Aduk merata dan biarkan sampai keduanya layu.
  4. Kemudian, tuangkan air dengan takaran seperti yang telah ditentukan di atas. Aduk merata dan masak smapai air mendidih.
  5. Selanjutnya, masukan jamur merang yang telah dicuci bersih. Aduk merata dan masak sampai jamur setengah matang.
  6. Tambahkan bumbu-bumbu seperti gula pasir, penyedap rasa, garam, dan saus tiram. Aduk merata sampai semua bumbu larut dan tercampur.
  7. Masak sampai bahan dan bumbu meresap.
  8. Jika telah matang meresap, anda bisa langsung mematikan kompor. Lalu angkat da sajikan pada piring atau tempat saji yang akan digunakan.

Tumis jamur merang telah selesai dibuat. Tumisan ini akan sangat nikmat apabila disajikan dalam keadaan panas dengan nasi putih yang masih hangat. Terlebih lagi jika anda menyantapnya bersama dengan keluarga.

Itulah resep dan cara membuat tumis jamur merang. Selamat mencoba membuat dan selamat merasakan sensasi kenikmatan tumisan yang satu ini. Yuk bagikan atau sebarkan resep ini kepada teman atau orang yang ada di sekeliling dengan cara menekan tombol share,  sertakan  atau tinggalkan komentar, pendapat, atau saran anda pada kolom komentar di bawah.

Tinggalkan komentar