Resep Masak Tumis Wortel Cah Sawi Hijau yang Lezat Nan Nikmat Serta Cara Memasak

Tumis wortel cah sawi hijau merupakan salah satu masakan khas Indonesia.

Hidangan tumis kali ini bisa anda buat di rumah untuk menemani makan siang atau makan malam bersama dengan keluarga tercinta di rumah. Cita rasanya begitu enak dan lezat, tambahkan bakso ikan dalam tumisan akan membuat anda merasa ketagihan.

Cara membuat tumisan ini mudah dan praktis, bahannya sederhana dan mudah didapatkan di pasar tradisional. Penasaran dan ingin tahu resep serta cara membuat tumis wortel cah sawi hijau? Untuk mengetahuinya anda bisa langsung simak resep dan cara membuatnya di bawah ini.

Resep tumis wortel sawi hijau1

Nama Resep

Resep Masak Tumis Wortel Cah Sawi Hijau yang Lezat Nan Nikmat Serta Cara Memasak

4.7 239

Waktu Memasak

Persiapan:

Memasak:

Total:

Jumlah Porsi

5 Orang

Bahan dan Bumbu Untuk Memasak Tumis Wortel Cah Sawi Hijau yang Lezat Nan Nikmat

Bahan Utama Tumis Wortel Cah Sawi Hijau

  • 200 gram wortel
  • 1 ikat sawi hijau
  • 6 buah baso ikan
  • Minyak goreng secukupnya
  • 100 ml air

Bumbu Tumis Wortel Cah Sawi Hijau

  • 3 siung bawang putih
  • Garam secukupnya
  • 4 butir bawang merah
  • 1 sendok teh saus tiram
  • Penyedap rasa secukupnya
  • 1/8 sendok teh lada bubuk

Cara Memasak Tumis Wortel Cah Sawi Hijau yang Lezat Nan Nikmat

Cara Menyiapkan Bahan dan Bumbu Tumis Wortel Cah Sawi Hijau

  1. Pertama, kerik atau kupas wortel yang sudah anda beli dengan menggunakan alat khusus pengupas wortel. Jika sudah, potong serong tipis wortel yang sudah dikupas. Lalu cuci wortel sampai benar-benar bersih dengan menggunakan air bersih.
  2. Kemudian, cuci bersih sawi hijau. Lalu potong dengan ukuran sesuai selera.
  3. Iris tipis bakso ikan.
  4. Memarkan bawang putih, lalu cincang halus. Kemudian iris tipis bawang merah.

Baca Juga  Resep dan Cara Membuat Sayur Kubis Masak Lemak yang Nikmat, Lezat dan Sederhana

Cara Memasak Tumis Wortel Cah Sawi Hijau

  1. Pertama kali anda harus menyiapkan terlebih dahulu alat-alat yang akan digunakan untuk memasak seperti misalkan wajan dan spatula. Jika alat yang dibutuhkan sudah anda siapkan, maka anda bisa langsung menyimpan wajan di atas kompor menyala. Tuangkan sekitar 3 sendok makan minyak goreng ke dalam wajan. Panaskan minyak goreng tersebut sampai meletup-letup.
  2. Jika minyak goreng sudah mulai panas dan terlihat meletup-letup, masukan bawang merah  dan bawang putih. Tumis keduanya sampai layu, matang dan tercium harum.
  3. Masukan bakso ikan yang sudah diiris-iris. Tumis bakso ikan sampai matang dan berubah warna.
  4. Jika bakso sudah matang dan berubah warna, anda bisa langsung memasukan potongan wortel dan sawi hijau. Aduk merata sampai wortel dan sawi hijau layu.
  5. Masukan air dengan takaran seperti yang telah ditentukan atau anda bisa menambahkannya sesuai dengan yang anda inginkan.
  6. Tambahkan bumbu seperti misalkan saus tiram, lada bubuk, gula pasir, garam dan penyedap rasa. Aduk merata sampai bumbu larut.
  7. Masak kembali sampai semua bahan matang dan bumbu meresap. Apabila sudah seperti itu, angkat dan sajikan pada tempat saji.

Tumis wortel campur sawi hijau sudah selesai dibuat. Santap tumisan ini ketika masih panas agar terasa lebih nikmat. Jika kenikmatan ingin semakin bertambah aand abisa menyantapnya bersama dengan nasi putih yang pulen dan hangat.

Itulah resep dan cara membuat tumis wortel cah sawi hijau. Selamat mencoba.

Bagikan resep tumis wortel cah sawi hijau ini kepada teman dan sahabat anda. Berikan juga komentar pada kolom di bawah ini.

Satu pemikiran pada “Resep Masak Tumis Wortel Cah Sawi Hijau yang Lezat Nan Nikmat Serta Cara Memasak”

Tinggalkan komentar