Resep Masak dan Cara Membuat Tumis Pare dan Cumi Asin yang Enak dan Gurih

Pare merupakan sayuran yang tetkenal karena memiliki rasa yang pahit, namun justru untuk sebagian orang rasa pahit pare tersebut merupakan salah satu yang menjadi keistimewaan serta kenikmatannya.

Resep tumis pare yang kami sajikan kali ini bukanlah tumis pare biasa, karena pada resep ini memanfaatkan cumi asin sebagai bahan pelengkapnya. Kehadiran cumi asin dalam tumisan pare ini akan membuat cita rasanya semakin enak dan gurih.

Tumis pare campur cumi asin ini bisa menjadi referensi jika anda merasa bingung ketika hendak menyajikan menu sayur di meja makan. Dengan sedikit kreasi ketika memasaknya di dapur, maka anda akan mendapatkan hidangan yang lebih spesial. Yuk buat tumis pare campur cumi asin ini di rumah! Untuk mengetahui resep dan cara membuatnya, anda bisa langsung saja simak ulasan di bawah ini.

Resep tumis pare cumi asin

Nama Resep

Resep Masak dan Cara Membuat Tumis Pare dan Cumi Asin yang Enak dan Gurih

4.7 234

Waktu Memasak

Persiapan:

Memasak:

Total:

Jumlah Porsi

4 Orang

Bahan dan Bumbu Untuk Membuat Tumis Pare dan Cumi Asin yang Enak dan Gurih

Bahan dan Bumbu Utama Tumis Pare dan Cumi Asin

  • 2 buah atau 300 gram pare
  • 5 buah cumi asin
  • 2 lembar daun salam
  • 1 buah tomat
  • 3 cm lengkuas
  • Garam secukupnya
  • Minyak goreng secukupnya
  • 1/4 sendok teh kaldu ayam bubuk
  • 150 ml air

Bumbu Cincang Tumis Pare dan Cumi Asin

  • 3 siung bawang putih
  • 4 buah cabai merah keriting
  • 5 butir bawang merah

Cara Membuat Tumis Pare dan Cumi Asin yang Enak dan Gurih

Cara Menyiapkan Bahan dan Bumbu Tumis Pare Cumi Asin

  1. Ambil cumi asin yang telah anda siapkan. Lalu seduh dan iris melintang dengan ketebalan sesuai selera.
  2. Setelah itu, potong potong tomat dengan ukuran sesuai selera.
  3. Cincang semua bumbu seperti bawang merah, bawang putih, dan cabai merah keriting.

Baca Juga  Resep dan Cara Memasak Sayur Kubis/Kobis Tumis Air yang Sederhana, Parktis, Lezat nan Bergizi

Cara Mengolah Pare

  1. Belah pare yang telah anda siapkan menjadi dua bagian. Buang biji pare tersebut sampai bersih.
  2. Setelah itu, potong-potong pare dengan ketebalan sesuai selera.
  3. Siapkan garam secukupnya atau kurang lebih 1 sendok makan. Lalu remas-remas pare bersama dengan garam tersebut sampai layu.
  4. Kemudian, cuci pare sampai bersih.
  5. Ulangi langkah yang sama agar rasa pahit dari pare berkurang.

Cara Membuat Tumis Pare Cumi Asin

  1. Panaskan minyak goreng secukupnya pada alat untuk memasak.
  2. Jika minyak goreng telah panas, masukan semua bumbu yang telah dicincang tadi bersama dengan lengkuas dan daun salam. Tumis bumbu-bumbu tersebut sampai harum.
  3. Tambahkan potongan cumi asin beserta tomat. Aduk-aduk sampai cumi matang atau berubah warna serta tomat layu.
  4. Masukan potongan pare. Aduk rata sampai pare layu.
  5. Tambahkan air yang telah anda siapkan. Aduk sampai merata.
  6. Tambahkan bumbu seperti garam, kaldu ayam bubuk, dan gula pasir. Aduk-aduk sampai bumbu larut.
  7. Masak kembali sampai bahan matang dan bumbu meresap. Apabila sudah seperti itu, angkat dan sajikan pada piring atau tempat saji.

Tumis pare campur cumi asin telah selesai dibuat. Anda bisa langsung menghidangkan tumisan ini di meja makan. Santap tumisan ini dalam keadaan panas agar lebih enak.

Itulah resep dan cara membuat tumis pare cumi asin. Semoga koleksi resep masakan anda semakin bertambah. Yuk berbagi bersama sahabat dan teman anda dengan menakan tombol share yang tersedia.

Tinggalkan komentar