Resep Masak dan Cara Memasak Tumis Pare Dengan Tahu yang Enak dan Sederhana

Tumis pare bisa dikolaborasikan dengan tahu untuk mendapatkan hidangan yang lebih enak dan spesial.

Tumis pare tahu ini bisa dijadikan menu alternatif jika suatu saat anda bingung memilih menu sayur untuk disajikan di meja makan. Potongan tahu dan teri medan akan membuat hidangan semakin lengkap. Selain harus membeli tumisan yang sudah jadi, anda juga bisa membuatnya sendiri di rumah. Proses membuatnya cepat dan sederhana sekali.

Nah, bagi anda yang ingin tahu resep dan cara membuat tumis pare dengan tahu, anda bisa langsung simak resep dan cara membuatnya di bawah ini. 

Resep tumis pare tahu

Nama Resep

Resep Masak dan Cara Memasak Tumis Pare Dengan Tahu yang Enak dan Sederhana

4.7 135

Waktu Memasak

Persiapan:

Memasak:

Total:

Jumlah Porsi

5 Orang

Bahan dan bumbu Untuk Memasak Tumis Pare Dengan Tahu yang Enak dan Sederhana

Bahan Utama Tumis Pare Dengan Tahu

  • 300 gram tahu
  • 300 gram pare segar
  • Minyak goreng secukupnya
  • 50 gram ikan teri medan
  • 2 lembar daun salam
  • 2 batang serai
  • Gula pasir secukupnya
  • 11 buah cabe rawit utuh
  • 300 ml air
  • Garam secukupnya
  • Merica bubuk secukupnya

Bumbu Halus Tumis Pare Dengan Tahu

  • 7 butir bawang merah
  • 1 sendok teh terasi
  • 3 butir kemiri
  • 6 buah cabe merah
  • 1/2 sendok teh garam
  • 3 siung bawang putih

Cara Memasak Tumis Pare Dengan Tahu yang Enak dan Sederhana

Cara Menyiapkan Bahan dan Bumbu Tumis Pare Tahu

  1. Memarkan serai yang telah anda siapkan.
  2. Goreng teri medan sampai setengah matang.
  3. Haluskan semua bumbu halus yang telah anda siapkan.

Cara Mengolah Tahu

  1. Ambil tahu yang telah anda siapkan. Lalu potong kotak atau dadu dengan ukuran 1 cm.
  2. Panaskan secukupnya minyak goreng pada wajan.
  3. Setelah minyak goreng panas, masukan tahu yang telah dipotong-potong. Goreng tahu sampai matang. Jika telah seperti itu, angkat dan tiriskan.

Baca Juga  Resep dan Bumbu Serta Cara Membuat Sayur Bobor Kangkung yang Lezat dan Nikmat

Cara Mengolah Pare

  1. Belah pare menjadi dua bagian. Buang biji pare yang ada di dalamnya.
  2. Setelah itu, potong-potong dengan ketebalan sesuai selera.
  3. Kemudian, ambil garam secukupnya atau kurang lebih 1 sendok makan. Remas-remas pare menggunakan garam tersebut.
  4. Selanjutnya, cuci sampai bersih. Anda bisa melakukan cara ini berulang-ulang untuk menghilangkan rasa pahit.
  5. Jika sudah, langsung tiriskan.

Cara Memasak Tumis Pare Dengan Tahu

  1. Panaskan sekitar 3 sendok makan minyak goreng.
  2. Apabila minyak goreng telah mulai panas, masukan bumbu yang telah dihaluskan beserta daun salam dan serai. Tumis bumbu tersebut sampai matang merata dan harum.
  3. Tambahkan potongan pare. Aduk-aduk sampai pare layu.
  4. Masukan teri medan yang telah digoreng. Aduk-aduk sampai tercampur rata.
  5. Masukan juga tahu yang telah digoreng. Aduk kembali sampai merata.
  6. Taungkan air dengan takaran seperti yang telah ditentukan. Aduk merata.
  7. Tambahkan bumbu seperti garam dan gula pasir. Aduk-aduk sampai bumbu larut. Masak kembali sampai semua bahan matang dan bumbu meresap. Setelah itu, angkat dan sajikan pada tempat atau piring saji yang telah anda siapkan.

Tumis pare campur tahu telah selesai dibuat. Sekarang anda bisa langsung menikmati tumisan ini. Akan lebih enak apabila tumisan ini disantap dalam keadaan hangat beserta nasi putih hangat, juga tambahan menu lainnya.

Itulah resep dan cara membuat tumis pare campur tahu. Semoga bermanfaat dan selamat mencoba. Bagikan resep masakan yang kami sajikan ini kepada teman-teman anda agar resep masakan yang mereka miliki semakin bertambah.

Tinggalkan komentar