Resep dan Cara Membuat Waffle/Bapel Tape yang Enak, Nikmat dan Terbaru

Anda mungkin sudah tidak asing dengan sajian bapel tape?

Sajian ini mungkin sudah sering anda jumpai di pasar atau pada pedagang kaki lima yang berjualan dipinggir jalan. Nah agar anda bisa menyajikan hidangan ini dirumah dengan mudah dan special. Maka tak perlu khawatir, kita simak langsung seperti apa membuat sajian bapel tape yang enak dibawah ini.

waffle bapel

Nama Resep

Resep dan Cara Membuat Waffle/Bapel Tape yang Enak, Nikmat dan Terbaru

4.8 376

Waktu Memasak

Persiapan:

Memasak:

Total:

Jumlah Porsi

80 Potong

Bahan-Bahan yang Diperlukan Untuk Membuat Waffle/Bapel Tape yang Enak, Nikmat dan Terbaru

Bahan-Bahan Waffle:

  • 15 butir telur
  • 500 gram tape singkong
  • 500 gram gula pasir
  • 21/2 sendok teh garam
  • 1000 gram tepung terigu
  • 5 sendok makan margarin
  • 1000 ml santan dari 2 butir kelapa

Bahan Biang:

  • 30 gram ragi instan
  • 300 gram tepung terigu
  • 375 ml air hangat

Bahan Taburan:

  • 125 gram gula tepung

Cara Membuat Waffle/Bapel Tape yang Enak, Nikmat dan Terbaru

Cara Mempersiapkan Bahan dan Peralatan:

  1. Untuk yang pertama akan kita lakukan dengan mempersiapkan peralatan yang akan dibutuhkan untuk membuat adoanan waffle atau bapel kali ini. Beberapa peralatan yang dibutuhkan diantaranya adalah cetakan waffle, piring saji, beberapa baskom dan sebuah kocokan. Beberapa peralatan ini adalah hal penting yang sebaiknya tidak anda lewatkan. Untuk itu pastikan bila anda telah mempersiapkan semua peralatan ini secara merata.
  2. Bila anda sudah selesai mempersiapkan tape singkong dekat dengan jangkauan anda. Setelah itu bersihkan tape singkong dari bagian serat dan bagian tengahnya yang mirip dengan lidi. Potong-potong tape dengan menggunakan pisau dan pisahkan dalam wadah untuk kemudian sisihkan sementara.
  3. Selanjutnya adalah degan mencampur bahan-bahan biang secara merata dalam wadah dan aduk-aduk secara merata. Sisihkan sementara dan biarkan selama kurang lebih 30 menit.
  4. Kemudian aduk-aduk bahan telur bersama dengan gula pasir sampai mengembang sampai gula larut bersama dengan telur. Sisihkan dalam wadah.
  5. Selanjutnya ayak bahan-bahan yang kerig pada resep seperti tepung terigu bersama dengan garam. Aduk-aduk secara merata dan saring dengan menggunakan saringan. Sisihkan dalam wadah.

Baca Juga  Resep dan Cara Membuat Kue Wafel Omelet yang Istimewa dan Sedap

Cara Membuat Bapel Tape:

  1. Untuk membuat adonan bapel bisa dilakukan dengan mengocok telur dalam sebuah wadah. Namun sebelumnya pecahkan terlebih dahulu dengan peralahan. Baru setelah itu kocok sampai licin dan lepas.
  2. Masukkan adonan biang kedalam campuran terigu yang sudah diayak. Dan aduk-aduk secara merata sampai semua bahan tercampur secara meraa.
  3. Selanjutnya tape singkong di blender halus bersama dengan santan dan aduk-aduk secara merata.
  4. Tuangkan kocokan telur kedalam campuran tepung terigu dan aduk-aduk secara merata. Dan masukkan dengan campuran tape singkong. Setelah itu sebelum dimasak diamkan sementara selama kurang lebih 2 jam.
  5. Baru tuangkan margarin yang sudah dilelehkan. Aduk-aduk kembali sampai semuanya tercampur dan teraduk secara merata.
  6. Panaskan cetakan bapel dan olesi dengan menggunakan margarin secara merata. Tunggu sampai panas dan tuangkan adonan kedalam cetakan. Masak diatas api yang kecil sampai matang secara merata dan bagian pinggirnya menjadi lebih crispy. Tutup biarkan matang. Setelah itu, balikan cetakan dan biarkan kembali sampai bagian ini menjadi lebih matang.

Baru setelah itu sajikan dalam piring saji dan nikmati selagi masih hangat. Sajian ini bisa anda nikmati bersama dengan secangkir teh saat bersantai.

Jangan lupa bagikan resep spesial ini dengan teman dan sahabat dan berikan pula komentar anda dibawah ini.

Tinggalkan komentar