Resep dan Cara Membuat Tumis Kecipir Ebi yang Sedap, Nikmat dan Gurih

Gurihnya ebi dan lembutnya kecipir akan berkolaborasi dalam tumisan, sehingga cita rasa yang dihasilkan akan lebih nikmat.

Tumis kecipir ebi ini bisa anda suguhkan untuk keluarga sebagai menu makan untuk hari ini. Meskipun tumis kecipir ebi ini bukan menu spesial, namun kehadirannya akan menjadikan makan anda beserta keluarga semakain istimewa.

Nah, anda bisa membuat tumis kecipir ebi ini dengan mudah di rumah, cara membuatnya cukup praktis, sama seperti cara membuat tumisan lainnya. Namun, untuk lebih memudahkan ketika membuatnya di dapur, kami sajikan resep dan cara membat tumis kecipir ebi yang bisa anda simak di bawah ini.

Resep tumis kecipir ebi

Nama Resep

Resep dan Cara Membuat Tumis Kecipir Ebi yang Sedap, Nikmat dan Gurih

4.7 135

Waktu Memasak

Persiapan:

Memasak:

Total:

Jumlah Porsi

4 Orang

Bahan dan Bumbu Utama Untuk Membuat Tumis Kecipir Ebi yang Sedap, Nikmat dan Gurih

Bahan Utama Tumis Kecipir Ebi

  • 300 gram kecipir
  • 3 sendok makan ebi
  • Minyak goreng secukupnya
  • 100 ml air

Bumbu Tumis Kecipir Ebi

  • 2 buah cabai merah besar
  • 4 butir bawang merah
  • Garam secukupnya
  • 1 cm lengkuas
  • 1 lembar daun salam
  • 2 siung bawang putih
  • Gula pasir secukupnya

Cara Membuat Tumis Kecipir Ebi yang Sedap, Nikmat dan Gurih

Cara Menyiapkan Kecipir Sebelum Dimasak

  1. Pertama, ambil kecipir yang sudah disiapkan. Lalu cuci kecipir sampai bersih.
  2. Jik sudah, buang serat kecipir.
  3. Lalu potong dengan ketebalan atau panjang sekitar 1 cm.
  4. Siapkan panci, lalu isi dengan air secukupnya. Rebus air dalam panci tersebut sampai mendidih. Jika sudah mendidih, masukan kecipir yang sudah dipotong-potong. Rebus kecipir sampai lunak.

Cara Menyiapkan Bumbu Tumis Kecipir Ebi

  1. Iris tipis cabai merah besar yang sudah anda siapkan.
  2. Lalu, cincang halus bawang merah dan bawang putih.
  3. Rendam ebi yang sudah anda siapkan dengan menggunakan air panas. Jika sudah angkat dan tiriskan. Kemudian, cincang halus.
  4. Memarkan lengkuas.

Baca Juga  Resep dan Aneka Bumbu Tumis Kecipir Tauge yang Nikmat dan Sedap Serta Cara Membuat yang Mudah

Cara Membuat Tumis Kecipir Ebi

  1. Langkah pertama, tuangkan secukupnya atau 3 sendok makan minyak goreng pada kuali atau teflon
  2. Apabila minyak goreng sudah panas, masukan bawang merah dan bawang putih. Tumis kedua bumbu tersebut sampai harum dan berubah warna menjadi kecoklatan.
  3. Setelah itu, masukan lengkuas, cabai merah besar, dan daun salam. Aduk merata dan tumis semuanya sampai layu.
  4. Masukan ebi yang sudah diseduh. Aduk-aduk sampai ebi matang atau berubah warna.
  5. Masukan kecipir yang sudah dipotong-potong. Aduk dan tumis kecipir sampai setengah layu.
  6. Tuangkan air. Aduk-aduk sampai merata.
  7. Tambahkan garam dan gula pasir. Aduk merata sampai bumbu larut.
  8. Masak kembali sampai semua bahan benar-benar matang.
  9. Setelah seperti itu, angkat dan sajikan tumisan pada piring saji.

Setelah selesai membuat hidangan ini, anda bisa langsung menyajikannya di meja makan untuk disantap bersama keluarga. Akan teras alebih nikmat apabila tumisan ini disantap ketika masih panas dengan nasih hangat. Agar makan anda lebih lengkap, anda bisa menambahkan menu lainnya sesuai yang anda inginkan.

Itulah resep dan cara membuat tumis kecipir ebi. Selamat mencoba.

Yuk sebarkan resep ini kepada sahabat dan teman anda di facebook atau di twitter dengan menekan tombol share. Berikan juga komentar atau saran pada kolom di bawah.

Tinggalkan komentar