Resep dan Cara Membuat Taco Beef yang Mudah, Enak dan Praktis Ala Meksiko

Coba resep dari negeri sombrero, taco beef ala meksiko yang mudah untuk anda praktikan di rumah.

Selain burrito dan nachos, kuliner ala Meksiko yang terkenal adalah taco. Taco merupakan hidangan tradisional dengan bahan gandum atau jagung yang diisi dengan daging. Daging yang dipergunakan dapat berupa daging babi, daging sapi,ayam dan seafood.Selanjutnya untuk penyajian dari taco sendiri maka isiannya dibungkus dan dilipat. Cara makannya juga langsung disantap tanpa menggunakan sendok atau pisau.

Sejarah mencatat perkembangan taco di meksiko berawal dari masyarakat yang tinggal disekitar danau lembah meksiko yang menghidangkan taco dengan ikan hasil tangkapan. Bahkan taco seringkali disuguhkan pada acara pesta. Bagi anda pencinta makanan meksiko ini, coba aneka taco diantaranya adalah taco de asador yaitu taco yang dipanggang. Kemudian taco carne asada yang dikenal dengan daging tipis. Selanjutnya taco de tripita yaitu taco yang dipangang dan berbentuk sosis tradisional Spanyol. Tacos de Cabeza adalah jenis taco yang menggunakan kepala sapi.

Bagi anda yang ingin mencobanya di rumah, berikut adalah resep dan cara membuat taco beef yang mudah, enak dan praktis. Selamat mencoba.

taco beef

Nama Resep

Resep dan Cara Membuat Taco Beef yang Mudah, Enak dan Praktis Ala Meksiko

4.9 177

Waktu Memasak

Persiapan:

Memasak:

Total:

Jumlah porsi

4 Porsi

Bahan Resep dan Cara Membuat Taco Beef yang Mudah, Enak dan Praktis Ala Meksiko

Bahan Utama Taco Beef

  • 150 g mentega
  • 4 siung bawang putih, cincang
  • 50 g bawang Bombay, cincang
  • 600 g daging sapi cincang
  • 50 g tepung terigu
  • 200 ml kaldu

Bahan Bumbu Taco Beef

  • 1/4 sdt rosemary
  • 1/4 sdt thyme halus
  • 1 lembar daun bay/bayleaf
  • 1/4 sdt adas bubuk
  • 1 sdt ketumbar bubuk
  • 3 sdt cabai merah bubuk
  • 1 sdm saus Inggris
  • 1 sdt merica bubuk
  • 1 sdt garam
  • 2 batang daun bawang, iris halus

Baca Juga  Resep dan Cara Membuat Taco Panggang Cup Ala Meksiko yang Enak dan Lezat

Bahan Pelengkap Taco Beef

  • 350 g corn tortilla
  • minyak goreng
  • 100 g lettuce, iris halus
  • 200 g tomat merah, potong kecil
  • 150 g keju Cheddar parut

Cara Memasak Resep dan Cara Membuat Taco Beef yang Mudah, Enak dan Praktis Ala Meksiko

  1. Langkah pertama panaskan mentega hingga meleleh kemudian tumis bawang bombay dan bawang putih hingga layu dan mengeluarkan aroma.
  2. Setelah itu masukan daging sapi hingga berubah warna dan menjadi kering
  3. Selanutnya taburi dengan tepung terigu dan aduk kembali hingga merata
  4. Kemudian tuang air dan masukan bumbu dan juga daun bawang hingga dimasak sampai kering dan seluruhnya matang
  5. Kemudian angkat dan lipat tortila yang sudah disiapkan menjadi dua bagian, bentuk ukuran setengah lingkaran.
  6. Lalu goreng didalam minyak panas hingga kering, angkat dan tiriskan
  7. Selanjutnya untuk penyajian sebaiknya isi tiap lipatan tortila dengan adonan daging, tomat, lettuce dan keju. Sajikan. rumahan,mudah,sederhana.
  8. Langkah memasak taco beef diatas  dapat anda bagikan linknya untuk keluarga dan teman di akun media sosial anda. Selanjutnya bagi anda yang ingin berbagi cara memasak taco beef anda dapat berbagi pengalaman di kolom komentar di bawah ini. Anda dapat juga mencoba resep kami , menu hidangan nusantara di website kami, selerasa.com. Selamat mencoba resep taco beef. 

Tinggalkan komentar