Resep dan Cara Membuat Kue Cantik Manis Pandan Hijau yang Lembut, Nikmat dan Praktis

Seperti yang kita ketahui, Indonesia memiliki beragam kue tradisional.

Yang mana setiap kue memiliki keunggulan masing-masing. Salah satu kue tradisional Indonesia yang banyak disukai yaitu kue cantik manis. Kue cantik manis  pun bisa dikreasikan sesuai dengan keinginan kita. Kue cantik manis pandan merupakan salah satu kreasi dari kue cantik manis.

Sama halnya dengan kue cantik manis original, kue cantik manis pandan ini juga memiliki cita rasa yang begitu nikmat. Tidak hanya itu, teksturnya pun begitu lembut ketika disantap, anda akan ketagihan ketika menyantap kue yang satu ini. Selain itu, aromanya juga begitu harum dan siapa saja yang menciumnya akan tergoda.

Anda bisa menyajikan kue cantik manis pandan hijau ini di tengah-tengah keluarga tercinta, dengan adanya kue ini kehangatan di dalam keluarga anda akan semakin tercipta.

Nah, untuk mendapatkan kue ini selain harus membelinya anda juga bisa membuatnya sendiri di rumah. Cara membuat kue cantik manis pandan hijau terbilang cukup praktis. Bagi anda yang ingin membuatnya, namun tidak tahu seperti apa caranya jangan merasa khawatir karena di bawah ini kami sajikan resep dan cara membuat kue cantik manis pandan hijau yang lembut, nikmat dan praktis khusus untuk anda.

KUE CANTIK MANIS PANDAN

Nama Resep

Resep dan Cara Membuat Kue Cantik Manis Pandan Hijau yang Lembut, Nikmat dan Praktis

4.8 239

Waktu Memasak

Persiapan:

Memasak:

Total:

Jumlah Porsi

18 Bungkus

Bahan Bahan Untuk Membuat Kue Cantik Manis Pandan Hijau yang Lembut, Nikmat dan Praktis

Bahan Utama Kue Cantik Manis Pandan

  • 100 gram kelapa muda
  • 1/2 bungkus atau 60 gram tepung hunkwe
  • 475 ml santan dari 1/2 butir kelapa
  • 25 ml air suji pandan yang diambil dari 5 lembar daun pandan dan 15 lembar daun suji
  • 3 tetes pewarna hijau
  • 1/4 sendok teh garam
  • 100 gram gula pasir

Baca Juga  Resep Wingko Babat Keju

Bahan Untuk Membungkus

Plastik secukupnya

Cara Membuat Kue Cantik Manis Pandan Hijau yang Lembut, Nikmat dan Praktis

Cara Membuat Adonan Kue Cantik Manis Pandan Hijau

  1. Pertama-tama, ambil tepung hunkwe. Lalu masukan tepung hunkwe ke dalam wadah tertentu. Masukan sebagian santan yang diambil dari 475 ml santan, lalu larutkan tepung hunkwe tersebut dengan santan. Jika sudah dilarutkan, anda bisa langsung menyisihkannya.
  2. Setelah itu, siapkan panci kecil. Lalu masukan sisa santan ke dalam panci yang sudah anda siapkan tersebut.
  3. Nyalakan api kompor, lalu simpan panci kecil di atas kompor. Rebus sisa santan dan masukan bahan-bahan yang lainnya seperti pewarna hijau, air suji, gula pasir dan garam. Aduk-aduk sampai merata dan rebus sampai mendidih.
  4. Setelah itu, tuangkan larutan tepung hunkwe. Lalu aduk-aduk, kemudian masak sampai mendidih dan meletup-letup.
  5. Jika sudah seperti itu, masukan kelapa muda yang sudah anda siapkan. Aduk-aduk sampai merata lalu angkat dan sisihkan.

Cara Membungkus Adonan

  1. Ambil plastik yang sudah anda siapkan dan potong dengan ukuran secukupnya saja.
  2. Jika sudah, ambil adonan yang sudah anda buat tadi. Lalu sendokan dan simpan di atas plastik yang sudah anda potong tadi.
  3. Setelah itu, lipat plastik dan rekatkan agar tidak terlepas. Kemudian, biarkan sampai dingin.

Kue cantik manis pandan sudah selesai dibuat. Sajikan kue yang satu ini bersama dengan teh hangat.

Itulah resep dan cara membuat kue cantik manis. Selamat mencoba.

Jangan lupa untuk membagikan kue yang satu ini kepada teman-teman anda baik yang ada di facebook atau yang ada di twitter. Berikan juga komentar anda pada kolom yang tersedia di bawah ini.

Baca Juga  Resep dan Cara Membuat Kue Klepon Pandan Isi Gula Merah yang Enak Praktis

Tinggalkan komentar