Resep dan Cara Membuat Getuk Singkong Lapis yang Lezat, Legit dan Lembut

Getuk lapis ini terbuat dari singkong, yang mana getuk lapis ini memiliki penampilan yang lebih menarik.

Dalam satu sajian getuk ini memiliki tiga warna, selain mempercantik penampilan juga akan menggoda setiap orang yang melihatnya. Selain itu, rasa dari getuk lapis ini tentunya akan begitu lezat dan legit. Teksturnya yang lembut sangat pas di lidah. Setiap gigitannya akan membuat anda ketagihan.

Saat ini getuk lapis bisa kita temukan dengan mudah di pasaran karena banyak pedagang yang menjual getuk lapis. Biasanya, banyak orang yang memburu getuk yang satu ini sehingga ketika membelinya kita harus rela antri panjang.

Namun, anda jangan merasa khawatir karena getuk singkong lapis ini bisa dibuat dengan mudah di rumah. Cara membuatnya sederhana dan praktis. Untuk mengetahuinya, simak resep dan cara membuat getuk singkong lapis di bawah ini.

GETUK LAPIS

Nama Resep

Resep dan Cara Membuat Getuk Singkong Lapis yang Lezat, Legit dan Lembut

4.9 239

Waktu Memasak

Persiapan:

Memasak:

Total:

Jumlah Porsi

24 Buah

Bahan Bahan Untuk Membuat Getuk Singkong Lapis yang Lezat, Legit dan Lembut

Bahan Utama Getuk Singkong Lapis

  • 1.000 gram singkong
  • 1/4 sendok teh garam
  • 150 gram gula pasir
  • 1 lembar daun pandan
  • 1/4 sendok teh esens vanili
  • Garam secukupnya
  • 1/4 sendok teh cokelat pasta
  • 200 gram kelapa parut kasar
  • 30 gram margarin
  • 2 tetes pewarna makanan merah muda

Bahan Taburan

  • 150 gram kelapa parut kasar
  • 1 lembar daun pandan 
  • 1/4 sendok teh garam

Cara Membuat Getuk Singkong Lapis yang Lezat, Legit dan Lembut

Cara Menyiapkan Bahan Getuk Singkong Lapis

  1. Langkah pertama, ambil singkong yang sudah anda siapkan. Lalu kupas singkong tersebut. Jika sudah, cuci  atau bersihkan singkong dengan menggunakan air bersih.
  2. Siapkan alat untuk mengukus. Lalu kukus kelapa parut selama kurang lebih 5 menit.
  3. Jika sudah, angkat dan sisihkan.

Baca Juga  Resep dan Cara Membuat Lemper Isi Abon Ikan yang Lezat, Nikmat dan Sederhana

Cara Membuat Getuk Singkong Lapis

  1. Potong-potong singkong yang sudah anda siapkan. Jika sudah, siapkan kembali alat untuk mengukus. Lalu kukus singkong sampai matang dan empuk.
  2. Jika sudah matang dan empuk, anda bisa langsung menumbuk atau menghaluskan singkong tersebut. Haluskan singkong ketika masih dalam keadaan panas agar lebih mudah.
  3. Tambahkan bahan-bahan yang lainnya seperti garam, gula pasir, esens vanili, margarin dan kelapa parut. Aduk semua bahan-bahan tersebut sampai merata.
  4. Siapkan alat gilingan khusus getuk. Lalu giling adonan sampai lembut.
  5. Bagi adonan menjadi 3 bagian. Untuk satu bagian adonan ditambahkan pewarna makanan merah muda. Lalu uleni sampai merata.
  6. Sedangkan untuk bagian lainnya, ditambahkan pasta cokelat. Uleni kembali sampai merata. Sedangkan untuk sisanya dibiarkan putih.
  7. Ambil adonan yang sudah ditambahkan pewarna merah muda. Lalu pipihkan di atas loyang yang sebelumnya sudah dialas dengan menggunakan plastik. Padatkan adonan tersebut. Kemudian, pipihkan kembali adonan putih di atas adonan merah muda. Dan yang terakhir, pipihkan adonan cokelat di atas adonan putih. Padatkan.
  8. Setelah itu potong-potong getuk tersebut dengan ukuran sesuai selera.

Cara Membuat Taburan

  1. Siapkan alat untuk mengukus.
  2. Lalu kukus kelapa parut, garam dan pandan. Kukus selama kurang lebih 15 menit.
  3. Jika sudah, angkat.

Sajikan getuk tiga lapis ini dengan ditaburi kelapa parut yang sudah dikukus. Selamat mencoba.

Itulah resep dan cara membuat getuk singkong lapis.

Bagikan atau share resep ini kepada teman dan sahabat anda. Tambahkan juga komentar anda pada kolom di bawah ini.

Tinggalkan komentar