Resep dan Cara Memasak Nasi Goreng Ati Ampela Pedas Spesial yang Enak dan Lezat

Nasi goreng yang spesial dari bahan utama nasi dan ati ampela yang memiliki cita rasa yang pedas akan menambah selera makan keluarga anda.

Nasi goreng sangat populer di dunia , nasi goreng yang berasal dari Tionghoa menyebar ke seluruh negara, termasuk di Indonesia.Nasi goreng yang menyebar ke seluruh Asia memiliki ciri khas, misalnya Asia Timur yang khas dengan menambahkan saus tiram dan saus teriyaki.Selain itu nasi goreng di Indonesia memiliki tambahan bumbu dan rempah yang khas.

Membuat nasi goreng ini cukup mudah, campuran dari bahan ati ampela sangat mudah untuk anda coba di rumah sebagai hidangan utama. Bagi anda yang ingin mencobanya perhatikan nasi yang digunakan, jangan terlalu pulen karena akan menyulitkan dalam menyerap bumbu nasi goreng.

Sangat mudah untuk menemukan nasi goreng di Indonesia, dimulai dari pinggir jalan hingga restoran. Ada banyak varian nasi goreng, anda dapat mencoba resep ati ampela. Nasi goreng ati ampela dengan bumbu rempah yang mudah untuk didapatkan.

Bagi anda yang ingin tahu bumbu nasi goreng ati ampela spesial, tidak ada salahnya untuk menyimak resep di bawah ini.

nasi goreng ati ampela

Nama Resep

Resep dan Cara Memasak Nasi Goreng Ati Ampela Pedas Spesial yang Enak dan Lezat

4.8 179

Waktu Memasak

Persiapan:

Memasak:

Total:

Bahan-bahan yang diperlukan untuk membuat Cara Memasak Nasi Goreng Ati Ampela Pedas Spesial yang Enak dan Lezat

Bahan Utama Nasi Goreng Ati Ampela

    • 450 gram nasi perah
    • 150 gram ampela rebus, potong kecil
    • 150 gram hati ayam rebus, potong kecil
    • 1 butir telur ayam, kocok hingga lepas
    • 3 sendok makan kecap manis
    • 2 sendok makan saus tomat
    • 3 sendok makan bawang goreng
    • Penyedap rasa ayam secukupnya
    • Minyak untuk menumis

Baca Juga  Resep dan Cara Membuat Cream Soup Sosis yang Enak dan Lezat

Bumbu-bumbu Nasi Goreng Ati Ampela

    • 4 siung bawang merah
    • 3 siung bawang putih
    • 2 buah cabai merah
    • 3 buah cabai hijau
    • merica secukupnya
    • garam secukupnya

Pelengkap Nasi Goreng Ati Ampela

    • Telur
    • Kerupuk Udang
    • Acar

Cara Membuat/Memasak Nasi Goreng Ati Ampela Pedas Spesial yang Enak dan Lezat

Cara Membuat Bumbu Nasi Goreng Ati Ampela

Haluskan terlebih dahulu bahan untuk bumbu halus yang terdiri dari bawang merah, bawang putih, cabai merah dan cabai hijau. Sisihkan

  • Cara Membuat Nasi Goreng Ati Ampela
    1. Iris ati ampela kecil , sisihkan dahulu
    2. Masukan minyak ke wajan kemudian tumis bumbu halus hingga kasar,sehingga mengeluarkan wangi yang khas, tambahkan merica dan garam
    3. Lanjutkan denga masukan telur dan juga ati ampela.Aduk hingga rata
    4. Masukan nasi, aduk hingga rata
    5. Tambahkan penyedap dengan tambahan kecap dan saus tomat, aduk hingga merata
    6. Terakhir aduk bawang goreng, aduk hingga merata kembali
    7. Aduk kembali hingga merata, siap disajikan

Untuk membantu anda dalam mencoba resep nasi goreng ati ampela, anda dapat mengikuti tutorial video di bawah ini. Hanya saja video ini menggunakan bahan tambahan lain seperti petai dan ikan teri,jika anda menyukainya anda dapat menambahkan ke dalam bahan nasi goreng anda.

Sangat mudah untuk membuat nasi goreng ati ampela di rumah yang dihidangkan untuk keluarga anda. Hidangan yang spesial untuk keluarga anda ini sangat pas untuk disajikan untuk sarapan , makan siang dan makan malam. Bagi anda yang ingin menambahkan rasa pedas dapat menambah cabai di dalam bumbu halus.

Jangan lupa untuk berbagi resep denga teman , kawan dan sahabat anda di media sosial anda.

Tinggalkan komentar